Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Emirates Akan Buka Lagi Penerbangan Dubai-Bali PP, Mulai 1 Mei 2022

Kompas.com - 07/04/2022, 20:03 WIB
Faqihah Muharroroh Itsnaini,
Ni Nyoman Wira Widyanti

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Maskapai penerbangan Emirates akan kembali melayani rute Dubai-Bali pulang pergi (PP) mulai Minggu (1/5/2022) mendatang.

Selain itu, mulai 1 Juli 2022, maskapai penerbangan yang berpusat di Dubai, Uni Emirat Arab (UEA) ini, akan meningkatkan penerbangannya ke Bali dengan melayani penerbangan harian. 

Emirates kembali terbang ke Bali

Dalam rute Dubai-Bali PP, Emirates akan mengoperasikan lima penerbangan mingguan ke Pulau Dewata menggunakan pesawat Boeing 777-300ER dengan dua kelas konfigurasi.

Adapun pesawat akan berangkat dari Dubai pukul 09.10 waktu setempat, dan tiba di Denpasar pukul 22.20 Wita. 

Sementara itu, pesawat akan berangkat dari Denpasar pukul 00.05 Wita, dan mendarat kembali di Dubai pukul 05.10 waktu setempat.

Baca juga:

Bandara I Gusti Ngurah Rai, Bali.Humas Bandara I Gusti Ngurah Rai Bandara I Gusti Ngurah Rai, Bali.

"Dengan dimulainya kembali penerbangan ke Bali, Emirates mengikuti langkah proaktif pemerintah Indonesia dalam menghidupkan kembali pariwisata di Bali," tulis keterangan resmi yang Kompas.com terima, Kamis (7/4/2022).

Tak hanya Bali, maskapai ini juga membuka kembali beberapa rute penerbangan internasional, seperti rute London STansted, Rio de Janeiro, dan Buenos Aires.

Dengan dimulainya kembali penerbangan ke Bali dan tiga tujuan lainnya di seluruh dunia, jaringan maskapai tersebut akan menjangkau lebih dari 130 tujuan di enam benua.

Baca juga: Penumpang Dilarang ke Toilet Saat Baru Masuk Pesawat, Ini Sebabnya

Ilustrasi pesawat - Emirates SkyCargo (dok. Emirates SkyCargo)dok. Emirates SkyCargo Ilustrasi pesawat - Emirates SkyCargo (dok. Emirates SkyCargo)

Kemudian, maskapai tersebut juga menawarkan pengalaman kuliner di udara dengan menu multi-course yang terinspirasi dari kota dan negara tujuan.

Penumpang juga dapat menikmati dari 5.000 saluran konten hiburan global yang menampilkan film, acara TV, musik, podcast, permainan, buku audio, dan lainnya di ice, sistem hiburan dalam penerbangan.

Sebagai informasi, tiket pesawat dapat dibeli di melalui situs web resmi Emirates, Emirates Sales Office, melalui agen perjalanan atau melalui agen perjalanan online.

Sementara untuk informasi lebih lanjut, masyarakat bisa mengecek situs web resmi Emirates.

Baca juga:

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com