Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tentukan Pilihanmu
0 hari menuju
Pemilu 2024
Kompas.com - 15/04/2022, 21:05 WIB

KOMPAS.com - Balong, salah satu tempat wisata di Garut, Jawa Barat, adalah tempat ngopi dan kulineran di tepi danau dengan pemandangan Gunung Guntur. Selain kuliner, ada berbagai kegiatan lain yang bisa dilakukan.

Suasana serta pemandangannya membuat Balong banyak didatangi wisatawan lokal maupun Nusantara.

"Banyak orang dari luar kota, Palembang, Jakarta, Bandung, Jawa Tengah juga ada sengaja datang ke Garut memang ingin ke Balong. Tapi biasanya memang banyak orang sekitar Jawa Barat," jelas pengelola Balong bernama Ega, kepada Kompas.com, Kamis (14/4/2022).

Baca juga: Balong, Tempat Ngopi di Garut dengan Panorama Danau dan Gunung Guntur

Ia menjelaskan, sebagai salah satu tempat wisata yang rencananya ingin dijadikan sebagai representasi Kota Garut, pihaknya terus berupaya menambah berbagai fasilitas.

"Dengan konsep one-stop leisure destination (destinasi untuk wisata dan bersantai di satu kawasan), kami akan mengakomodir berbagai kebutuhan wisata yang dicari oleh pengunjung. Kuliner, healing, foto-foto, menginap, olahraga, dan hiburan lainnya," imbuhnya.

Lantas, apa saja kegiatan yang bisa dilakukan di Balong?

1. Kulineran di tepi danau

Salah satu daya tarik utama tempat ini adalah karena pengunjung bisa bersantap di pinggir danau dengan pemandangan Gunung Guntur.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BALONG (@balongaja)

Pilihan tempat duduknya pun beragam. Pengunjung bisa memilih bangku serta meja klasik di bagian atas bangunan. Sedangkan, di bagian bawah dekat Danau Cilopang, pengelola juga menyediakan lesehan yang menghadap ke danau.

Untuk menu, mulai dari makanan ringan, seperti pisang bakar, risol, baso aci, tahu, cireng, hingga makanan berat, seperti nasi bebek, nasi sup buntut, nasi ayam, dan nasi goreng, dibanderol seharga Rp 20.000 - Rp 45.000.

Kemudian, ada aneka minuman, mulai dari berbagai jenis kopi, mojito, teh, yoghurt, hingga kelapa Rp 18.000 - Rp 25.000.

Baca juga: 7 Vila di Garut untuk Wedding, Ada Tema Sunda dan Garden Party

2. Foto-foto dengan latar dan spot menarik

Sambil menikmati hidangan, banyak pengunjung yang memanfaatkan area Balong sebagai tempat mengambil foto atau video.

Dari dek lesehan di pinggir danau, pengunjung bisa berfoto dengan latar pemandangan kolam, Gunung Guntur, dan langit.

Bagi yang ingin difoto dengan kamera profesional dan memperoleh hasil foto sendiri, ke depannya Balong juga akan menyediakan fotografer.

"Spot selfie ke depannya kami buat, ada tiket Rp 5.000. Kalau yang mau cetak fotonya sendiri, per foto Rp 5.000, dikirim satu file foto. Kami udah sediain fotografer yang standby, nanti difotoin," kata Ega.

Baca juga: 7 Vila di Garut dengan Kolam Renang, Ada Air Panas dari Gunung Guntur

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Cara Beli Tiket Masuk Museum Fatahillah, Bayar Pakai Kartu Ini

Cara Beli Tiket Masuk Museum Fatahillah, Bayar Pakai Kartu Ini

Travel Tips
Pertunjukan Jalan di Atas Bara Api di Festival Munara Beba Byak Karon

Pertunjukan Jalan di Atas Bara Api di Festival Munara Beba Byak Karon

Travel Update
15 Tempat Ngabuburit Murah di Solo, Ada Taman hingga Alun-alun 

15 Tempat Ngabuburit Murah di Solo, Ada Taman hingga Alun-alun 

Jalan Jalan
Main ke Pantai Tirang Semarang, Bisa Nikmati Sunset hingga Berkemah

Main ke Pantai Tirang Semarang, Bisa Nikmati Sunset hingga Berkemah

Hotel Story
Museum Fatahillah: Jam Buka dan Harga Tiket

Museum Fatahillah: Jam Buka dan Harga Tiket

Jalan Jalan
Ngabuburit di Keraton Kasepuhan Cirebon, Bisa Tarawih di Masjid Wali Songo

Ngabuburit di Keraton Kasepuhan Cirebon, Bisa Tarawih di Masjid Wali Songo

Jalan Jalan
Sanksi Bagi WNA yang Langgar Ketertiban, Cekal hingga Terancam Deportasi

Sanksi Bagi WNA yang Langgar Ketertiban, Cekal hingga Terancam Deportasi

Travel Update
Pengalaman Ngabuburit Murah Meriah di Kota Tua Jakarta

Pengalaman Ngabuburit Murah Meriah di Kota Tua Jakarta

Jalan Jalan
Rute ke Gardu Pandang Ketep Pass dari Soloraya, Seberangi Celah 2 Gunung

Rute ke Gardu Pandang Ketep Pass dari Soloraya, Seberangi Celah 2 Gunung

Travel Tips
Ngabuburit di Sekitar Rel Kereta Api Bisa Kena Denda Rp 15 Juta

Ngabuburit di Sekitar Rel Kereta Api Bisa Kena Denda Rp 15 Juta

Travel Update
Simulasi Menghitung Pajak Barang Bawaan Penumpang dari Luar Negeri

Simulasi Menghitung Pajak Barang Bawaan Penumpang dari Luar Negeri

Travel Tips
Artotel Group Akan Buka Hotel di Nusa Penida dan Labuan Bajo

Artotel Group Akan Buka Hotel di Nusa Penida dan Labuan Bajo

Hotel Story
Itinerary Wisata Sekitar Ketep Pass, Spot Sunrise hingga Air Terjun

Itinerary Wisata Sekitar Ketep Pass, Spot Sunrise hingga Air Terjun

Itinerary
10 Tradisi Ramadhan di Turkiye, Ada yang Mirip dengan Indonesia 

10 Tradisi Ramadhan di Turkiye, Ada yang Mirip dengan Indonesia 

Jalan Jalan
Wisata ke Tempat Raja Charles III Dilantik di Inggris, Harus Nyeker

Wisata ke Tempat Raja Charles III Dilantik di Inggris, Harus Nyeker

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+