Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

15 Wisata Banyumas yang Menarik, Banyak Tempat Wisata Alam

Kompas.com - Diperbarui 01/11/2022, 18:25 WIB
Desi Intan Sari,
Ni Nyoman Wira Widyanti

Tim Redaksi

4. Baturraden Adventure Forest

Wisata alam lainnya di Banyumas adalah Baturraden Adventure Forest. Lokasinya ada di Dusun II Pandek, Karangsalam, Baturraden, Banyumas, Jawa Tengah. 

Menurut situs web resminya, berbagai wahana bisa dicoba di tempat ini. Mulai dari outbound training, student outbound, water slide, paintball, hingga canyoning. Ada pula area perkemahan untuk pengunjung.

Jam operasional Baturaden Adventure Forest adalah mulai pukul 09.00-17.00 WIB untuk Senin hingga Jumat.

Sementara Sabtu dan Minggu buka hingga pukul 18.00 WIB.

Baca juga: 4 Makanan Khas Banyumas yang Wajib Dicoba

5. Telaga Sunyi 

Telaga Sunyi merupakan tempat wisata alam yang beralamat di Limpakuwus, Kecamatan Sumbang, Banyumas, Jawa Tengah. 

Tempat ini menawarkan pemandangan telaga dengan sebuah air terjun kecil. 

Baca juga: Harga Tiket dan Jam Buka Telaga Dringo, Ranu Kumbolo Jawa Tengah

Selain bersantai, para pengunjung juga bisa main air dan berenang di tempat ini atau sekadar menikmati air terjun.

6. Taman Balai Kemambang

Taman Balai Kemambang, bisa jadi pilihan tempat wisata di Banyumas, Jawa Tengah.Jatengprov.go.id Taman Balai Kemambang, bisa jadi pilihan tempat wisata di Banyumas, Jawa Tengah.

Taman ini diresmikan pada 24 Februari 2014 oleh Bupati Banyumas saat itu, yaitu Achmad Husein, dikutip dari situs web Jatengprov.go.id.

Ruang Terbuka Hijau (RTH) ini dibangun di lahan seluas 1,2 hektare dengan dikelilingi pohon, taman, dan jalur jogging

Sementara itu, di bagian tengah atau dalamnya, terdapat kolam besar dan taman bermain anak yang terdiri dari ayunan, jungkat-jungkit, dan perosotan. 

Taman Balai Kemambang berada di Jalan Karang Kobar Nomor 9, Glempang, Bancarkembar, Kecamatan Purwokerto Utara, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah.

Baca juga: Ini 5 Oleh-oleh Khas Banyumas yang Bisa Dibeli

7. Bukit Agaran

Wisatawan yang ingin berburu tempat Instagramable sebagai lokasi foto bisa mendatangi Bukit Agaran.

Terdapat banyak spot foto di tempat ini, termasuk gardu pandang berbagai bentuk yang letaknya cukup tinggi. 

Baca juga: 10 Mal Terkenal di Jawa Tengah, Semarang Paling Banyak

Saat malam hari, tempat ini juga menawarkan panorama lampu-lampu kota yang bisa dilihat dari ketinggian. 

Alamatnya ada di Desa Melung, Kecamatan Kedungbanteng, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com