Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Kota di Belanda Jadikan RA Kartini Nama Jalan, Sudah Tahu?

Kompas.com - 22/04/2022, 08:31 WIB
Ulfa Arieza ,
Nabilla Tashandra

Tim Redaksi

 

Venlo 

Venlo merupakan wilayah Belanda bagian selatan. Nama RA Kartini diabadikan sebagai jalan di wilayah ini yakni Kartinistraat.

Berdasarkan pengamatan Google Maps, Kartinistraat di Venlo berbentuk O melingkari sebuah kompleks. 

Lokasi Kartinistraat tak jauh dari nama jalan yang diambil dari tokoh perempuan ternama seperti Anne Frankstraat, Wilhelmina Druckerstraat, dan Mathilde Wibautstraat. 

Baca juga: Viral Lukisan Roti Tawar Pakai Meses, Begini Sejarah Meses yang Berawal dari Belanda

Anne Frank adalah seorang korban Holokaus oleh tentara Nazi, Jerman. Ia dikenal karena tulisan dalam buku hariannya mengenai perjuangan bersembunyi dari kejaran Nazi. 

Sementara, Wilhelmina Drucker dan Mathilde Wibaut adalah seorang politisi dan feminis Belanda. 

Haarlem 

Ilustrasi Belanda - Pemandangan di Kinderdijk, Belanda.Photo by Romane Gautun on Unsplash Ilustrasi Belanda - Pemandangan di Kinderdijk, Belanda.

Nama RA Kartini diabadikan sebagai nama jalan di Haarlem, Belanda yakni Kartinistraat.

Menariknya, Kartinistraat berdekatan dengan jalan yang juga diambil dari nama tokoh Indonesia lainnya. 

Sebut saja, Sutan Sjahrirstraat, Mohammed Hattastraat, dan Chris Soumokilstraat. Nama yang terakhir merupakan presiden kedua Republik Maluku Selatan (RMS), yaitu Chris Soumokil.  

Baca juga: Mengenang Pahlawan Emansipasi Perempuan di Museum Kartini

Utrecht

Utrecht, Belanda.UNSOLASH/MARTIN WOORTMAN Utrecht, Belanda.

Di Utrecht, nama RA Kartini diabadikan sebagai nama jalan yakni R.A. Kartinistraat. Lokasinya berada di distrik Voordorp. 

Berdasarkan pengamatan dari Google Maps, R.A. Kartinistraat di Utrecht merupakan jalan utama serta paling besar dibandingkan Kartinistraat lainnya di Belanda. 

Baca juga: 5 Tempat Terbaik untuk Menyaksikan Musim Tulip di Belanda

R.A. Kartinistraat di Utrecht berbentuk U yang mengelilingi sebuah perumahan kelas menengah serta taman kota di distrik Voordorp. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com