Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

12 Wisata Batu yang Pas Dikunjungi Saat Lebaran 2022 

Kompas.com - 30/04/2022, 12:12 WIB
Ulfa Arieza ,
Anggara Wikan Prasetya

Tim Redaksi

10. Taman Langit

Masih berada di kawasan Gunung Banyak, Taman Langit menawarkan beragam spot foto Instagramable. Jadi, kamu dan keluarga bisa mengabadikan momen libur Lebaran dengan panorama indah. 

Kompas.com (13/6/2021) memberitakan, konsep dari Taman Langit ini adalah menggambarkan tujuh Cahaya Cakra Manusia atau bidadari. Oleh karenanya, tempat wisata ini dihiasi dengan dua patung perempuan bersayap sebagai penggambaran bidadari. 

Selain patung bidadari, terdapat tiga patung lainnya yakni, Angsa Wahana Brama, Garuda Wahana Wisnu, dan Singa Wahana Shiwa. 

11. Alun-alun Wisata Kota Batu 

Jika kamu dan keluarga ingin liburan sederhana di Kota Batu, maka bisa mendatangi Alun-alun Wisata Kota Batu. Ada sejumlah wahana di Alun-alun Kota Wisata Batu, seperti bianglala. 

Jika tak ingin naik wahana, kamu bisa wisata kuliner. Kuliner yang tidak boleh dilewatkan di Alun-alun Kota Wisata Batu adalah ketan aneka toping dari Pos Ketan Legenda. 

Suasana Alun-Alun Kota Batu, Jawa Timur pada Jumat (8/1/2021) malamKOMPAS.com/ANDI HARTIK Suasana Alun-Alun Kota Batu, Jawa Timur pada Jumat (8/1/2021) malam

Pos Ketan Legenda merupakan salah satu kuliner ikonik di Batu, Malang yang sudah berdiri sejak 1967. 

Mengutip Kompas.com, (4/9/2018), Pos Ketan Legenda buka dari pukul 10.00 WIB hingga 02.00 WIB. Jadi, kuliner ini cocok menjadi pemberhentian terakhir kegiatan liburan sehari di Malang.

Baca juga: 10 Wisata di Kota Batu dan Malang, Pas Dikunjungi Saat Libur Nataru

Makanan ketan disajikan dnegan aneka toping seperti durian, bubuk kacang kedelai, parutan kelapa, dan gula jawa cair.

12. Batu Love Garden

Batu Love Garden atau yang disingkat Baloga ini menawarkan  beragam jenis bunga, buah, dan sayuran seperti dikutip dari Kompas.com (28/12/2020). 

Saat cuaca cerah, wisatawan dapat melihat panorama Gunung Arjuno. Tempat wisata ini mempunyai ruangan indoor dan outdoor

Wahana bunga dan lainnya di Batu Love Garden, Kota Batu, Jawa Timur, Senin (28/12/2020).KOMPAS.COM/ANDI HARTIK Wahana bunga dan lainnya di Batu Love Garden, Kota Batu, Jawa Timur, Senin (28/12/2020).

Untuk wahana indoor, bunga yang disajikan adalah replika. Sedangkan wahana outdoor dipenuhi tanaman bunga dalam beragam bentuk. 

Terdapat sekitar 600 jenis bunga di Batu Love Garden. Sekitar 30 persen dari bunga tersebut berasal dari luar negeri, seperti jenis bunga petunia yang didatangkan dari Amerika Serikat.

Baca juga: 5 Wisata Instagramable di Sekitaran Kota Malang, Ada Batu Love Garden

Batu Love Garden yang merupakan bagian dari Jawa Timur Park Group ini berada di Jalan Raya Pandanrejo Nomor 91, Kota Batu. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com