Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Air Terjun Cunca Wulang Labuan Bajo Kembali Dibuka bagi Wisatawan

Kompas.com - 01/05/2022, 11:03 WIB
Nansianus Taris,
Nabilla Tashandra

Tim Redaksi

LABUAN BAJO, KOMPAS.com - Destinasi wisata air terjun Cunca Wulang yang berlomasi di Desa Cunca Wulang, Kecamatan Mbeliling, Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur (NTT), kembali dibuka bagi wisatawan.

Sebelumnya, salah satu wisata alam favorit di Labuan Bajo itu ditutup sementara karena adanya sejumlah wisatawan yang meninggal akibat tenggelam.

Baca juga: Air Terjun Cunca Wulang NTT Tutup Sementara Akibat Banyak Wisatawan yang Tenggelam

Kepala Dinas Pariwisata Manggarai Barat, Pius Baut mengatakan, Cunca Wulang sudah dibuka kembali bagi wisatawan per 27 April 2022.

"Kami buka lagi dan sementara waktu dikelola oleh Dinas Pariwisata," kata Pius saat dihubungi Kompas.com, Sabtu (30/04/2022) sore.

Ia mengatakan, pihaknya telah memipih pengurus baru untuk mengelola tempat wisata tersebut. Namun, para pengurus baru akan menjalankan tugas setelah lebaran.

Ada beberapa hal yang dilakukan untuk mengantisipasi kejadian serupa.

Selain dari segi manajemen, tempat pos jaga sudah dipindahkan tepat di jalan masuk menuju air terjun Cunca Wulang.

Baca juga: Kisah Obyek Wisata Cunca Wulang, Berawal dari Tamu Asing Susuri Sungai

Air terjun Cunca Jami yang berada di Desa Cunca Wulang, Kecamatan Mbeliling, Manggarai Barat sebagai salah satu destinasi untuk melihat keunikan air terjun, Selasa, (22/9/2020). (HANDOUT/Felix Janggu/Warga Warsawe, Manggarai Barat)HANDOUT/Felix Janggu Air terjun Cunca Jami yang berada di Desa Cunca Wulang, Kecamatan Mbeliling, Manggarai Barat sebagai salah satu destinasi untuk melihat keunikan air terjun, Selasa, (22/9/2020). (HANDOUT/Felix Janggu/Warga Warsawe, Manggarai Barat)

 

Nantinya, akan ada papan informasi berisi daftar aktivitas yang boleh dan tidak boleh dilakukan saat berkunjung ke tempat tersebut. Namun, papan informasi masih dalam proses pengerjaan.

Baca juga: Air Terjun Cunca Wulang, Ditemukan oleh Nenek Moyang yang Cari Air Saat Kemarau

Pius mengimbau para wisatawan yang hendak datang ke Cunca Wulang untuk selalu mematuhi aturan yang ada.

"Kepada wisatawan yang datang ke tempat itu agar selalu mematuhi aturan yang ada. Ini demi kenyamanan kita bersama," imbuhnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com