Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

10 Tips Traveling saat Cuaca Panas agar Tidak Tepar

Kompas.com - 10/05/2022, 17:31 WIB
Ulfa Arieza ,
Anggara Wikan Prasetya

Tim Redaksi

Sumber CDC

5. Pastikan fasilitas AC di hotel

Saat memesan hotel, pastikan mereka memiliki fasilitas pendingin ruangan alias AC. Sebaiknya, pilih kamar dengan fasilitas AC, meskipun kamu harus membayar lebih. 

Sebab saat cuaca panas di luar, kamu membutuhkan udara sejuk di dalam ruangan. Berada di dalam ruangan tanpa AC saat cuaca panas justru akan membuatmu tidak nyaman karena panas dan gerah. 

6. Bawa kipas genggam elektrik

Meskipun terdengar sepele, sebaiknya kamu membawa kipas genggam elektrik saat traveling di tengah cuaca panas. Saat ini, kipas genggam elektrik bisa didapatkan dengan mudah baik di toko maupun e-commerce. 

Ibu Negara Ani Yudhoyono saat dikipasi dengan kipas mini saat acara Peringatan Hari Kebangkitan Teknologi Nasional ke-18 di TMII, JakartaKOMPAS.COM/Sandro Gatra Ibu Negara Ani Yudhoyono saat dikipasi dengan kipas mini saat acara Peringatan Hari Kebangkitan Teknologi Nasional ke-18 di TMII, Jakarta

Benda mungil itu akan sangat berguna ketika kamu berada di ruangan tanpa AC atau di luar ruangan saat traveling. 

7. Cari tempat berteduh 

Sebisa mungkin, cari tempat berteduh dari cahaya matahari langsung saat kamu traveling di tengah cuaca ekstrem, ,isalnya, mal, kafe, atau museum. 

Tempat tersebut melindungi tubuh kamu dari cuaca panas untuk sementara waktu. Jangan paksakan tubuh untuk berada di luar ruangan terus menerus saat cahaya matahari sangat terik. 

Halaman:
Sumber CDC
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com