Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 12/05/2022, 17:11 WIB
Desi Intan Sari,
Ni Nyoman Wira Widyanti

Tim Redaksi

Rusli menyebutkanlima sila dari ajaran Buddhis yang wajib diamalkan oleh para penganutnya.

Dilansir dari BBC, berikut  lima hal yang menjadi pedoman umat Buddha dalam menjalani kehidupan mereka di dunia agar terhindar dari penderitaan serta mendapat pencerahan:

  1. Menahan diri dari mengambil kehidupan, contohnya tidak membunuh makhluk hidup apapun termasuk hewan, sehingga banyak umat Buddha yang menjadi vegetarian.
  2. Menahan diri dari mengambil apa yang tidak diberikan, maksudnya dilarang untuk mencuri dari siapapun.
  3. Menahan diri dari penyalahgunaan indra, artinya adalah tidak melakukan perbuatan tercela melalui indra yang dimiliki. Misalnya, tidak melakukan zina.
  4. Menghindari ucapan yang salah, maksudnya tidak boleh berbohong atau bergosip tentang orang lain.
  5. Menahan diri dari minuman keras yang mengaburkan pikiran. Umat Buddha diketahui dilarang minum alkohol atau menggunakan obat-obatan, karena itu bisa menyebabkan kesulitan berpikir jernih.

Ia melanjutkan, seminggu sebelum perayaan Waisak, umat Buddha kerap melakukan banyak kegiatan. Mulai dari mengambil air yang disakralkan, hingga melakukan baksos (bakti sosial), jadi setiap harinya selalu ada kegiatan menjelang Waisak.

“Umat Buddha mengutamakan baksos dan segala sesuatu yang berhubungan dengan kegiatan kemanusiaan, karena itu lebih penting dari semuanya,” tuturnya.

Baca juga: 

Menurutnya, umat Buddha lebih mementingkan melakukan amal kebaikan saat Waisak daripada perayannya yang tampak meriah. 

“Jika ingin doa cepat sampai (dikabulkan), melakukan kebaikan dan kegiatan kemanusiaan wajib dilakukan lebih dulu.”

Selain itu, agama ini juga akrab dengan kata-kata "Sabbe satta bhavantu sukhitatta" yang artinya adalah semoga semua makhluk berbahagia. 

Kalimat tersebut menunjukkan bahwa, dalam ajaran Buddha, semua makhluk hidup, tak hanya manusia, juga berhak atas kebahagiaan.

 

 

 

 

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com