Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Serunya Naik Bus Tingkat Wisata Jakarta Gratis, Lihat Panorama Kota dari Atas

Kompas.com - 24/05/2022, 12:05 WIB
Faqihah Muharroroh Itsnaini,
Ni Nyoman Wira Widyanti

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Menikmati kota Jakarta bisa dilakukan dengan cara berbeda. Setelah kembali beroperasi mulai Sabtu (14/5/2022), masyarakat bisa berkeliling dan melihat pemandangan Ibu Kota dari dalam bus wisata tingkat Jakarta.

Sebagai informasi, Bus Wisata Jakarta atau Bus Jakarta Explorer merupakan bus tingkat gratis yang dikelola oleh PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) sejak tahun 2014.

Bus Wisata Jakarta ini beroperasi dengan melewati berbagai ikon maupun landmark yang ada di Ibu Kota, secara gratis tanpa dikenakan biaya apapun.

Baca juga: Kembali Beroperasi, Ini Jadwal dan Rute Bus Wisata Gratis Transjakarta

Adapun untuk saat ini hingga waktu yang belum ditentukan, Bus Wisata Jakarta baru kembali melayani dua rute yakni BW 2 (Jakarta Baru) dan BW 4 (Pencakar Langit), setiap pukul 10.00 WIB - 18.00 WIB. 

Pengalaman pertama menjajal bus tingkat wisata Jakarta

Pada Minggu (22/5/2022) lalu, Kompas.com mencoba keliling Jakarta naik Bus Wisata rute BW4 Pencakar Langit. 

Sekitar pukul 17.00 WIB, bus BW4 berangkat dari halte IRTI Monas. Penumpang yang ingin naik bisa mengantre untuk mendapatkan kertas bertuliskan "tiket gratis", yang dibagikan oleh seorang kondektur sekaligus pemandu wisata di depan pintu masuk bus. 

Sebelum naik bus wisata Jakarta, penumpang akan diberikan tiket gratis oleh kondektur. KOMPAS.com/Faqihah Muharroroh Itsnaini Sebelum naik bus wisata Jakarta, penumpang akan diberikan tiket gratis oleh kondektur.

Suasana nyaman dan udara dingin langsung terasa saat menginjakkan kaki ke dalam bus ini. Ketika masuk, terlihat sekitar 11 kursi penumpang di area bawah bus tingkat.

Jika ingin melihat pemandangan kota dari ketinggian, di sebelah kanan bus terdapat tangga yang bisa dinaiki untuk menuju atas. Kursi area atas menjadi favorit, karena sebagian besar penumpang memadati kursi di atas. 

Baca juga: Bus Wisata BW3 Gratis di Jakarta, Mengenalkan Seni dan Kuliner

Meski ramai, penumpang tidak perlu takut kepanasan karena bus ini memiliki fasilitas AC yang memadai. Ada juga layar LCD di bagian depan bus, meski saat itu tidak menyala.

Bus ini pun mulai bergerak dari IRTI Monas, dan akan berhenti di setiap rute pemberhentian yang telah ditentukan.

Sejauh pemantauan Kompas.com, bus ini dilengkapi oleh seorang pengemudi dan seorang pemandu wisata yang sekaligus menjadi kondektur.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

5 Tips Liburan dengan Anak-anak Menggunakan Kereta Api Jarak Jauh

5 Tips Liburan dengan Anak-anak Menggunakan Kereta Api Jarak Jauh

Travel Tips
Mengenal Desa Wisata Koto Kaciak, Surga Budaya di Kaki Bukit Barisan

Mengenal Desa Wisata Koto Kaciak, Surga Budaya di Kaki Bukit Barisan

Jalan Jalan
Aktivitas Wisata di Bromo Ditutup mulai 25 April 2024, Ini Alasannya

Aktivitas Wisata di Bromo Ditutup mulai 25 April 2024, Ini Alasannya

Travel Update
Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Travel Update
Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Travel Update
Usung Konsep Eco Friendly, Hotel Qubika Bakal Beroperasi Jelang HUT Kemerdekaan RI di IKN

Usung Konsep Eco Friendly, Hotel Qubika Bakal Beroperasi Jelang HUT Kemerdekaan RI di IKN

Hotel Story
Ada Women Half Marathon 2024 di TMII Pekan Ini, Pesertanya dari 14 Negara

Ada Women Half Marathon 2024 di TMII Pekan Ini, Pesertanya dari 14 Negara

Travel Update
5 Tempat Wisata di Tangerang yang Bersejarah, Ada Pintu Air dan Makam

5 Tempat Wisata di Tangerang yang Bersejarah, Ada Pintu Air dan Makam

Jalan Jalan
Dampak Rupiah Melemah pada Pariwisata Indonesia, Tiket Pesawat Mahal

Dampak Rupiah Melemah pada Pariwisata Indonesia, Tiket Pesawat Mahal

Travel Update
4 Tempat Wisata di Rumpin Bogor Jawa Barat, Ada Curug dan Taman

4 Tempat Wisata di Rumpin Bogor Jawa Barat, Ada Curug dan Taman

Jalan Jalan
Rusa Jadi Ancaman di Beberapa Negara Bagian AS, Tewaskan Ratusan Orang

Rusa Jadi Ancaman di Beberapa Negara Bagian AS, Tewaskan Ratusan Orang

Travel Update
5 Rekomendasi Playground Indoor di Surabaya untuk Isi Liburan Anak

5 Rekomendasi Playground Indoor di Surabaya untuk Isi Liburan Anak

Jalan Jalan
Pilot dan Pramugari Ternyata Tidur pada Penerbangan Jarak Jauh

Pilot dan Pramugari Ternyata Tidur pada Penerbangan Jarak Jauh

Travel Update
Desa Wisata Tabek Patah: Sejarah dan Daya Tarik

Desa Wisata Tabek Patah: Sejarah dan Daya Tarik

Jalan Jalan
Komodo Travel Mart Digelar Juni 2024, Ajang Promosi NTT ke Kancah Dunia

Komodo Travel Mart Digelar Juni 2024, Ajang Promosi NTT ke Kancah Dunia

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com