Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bandara Changi Singapura Bakal Buka Lagi Terminal 4 September 2022

Kompas.com - 11/06/2022, 10:29 WIB
Wasti Samaria Simangunsong ,
Anggara Wikan Prasetya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Seiring dengan pemulihan lalu lintas penumpang, Bandara Changi di Singapura akan membuka kembali Terminal 4 (T4) mulai September 2022.

Sedangkan untuk operasional keberangkatan di area sayap selatan Terminal 2, baru akan dimulai pada Oktober 2022.

Baca juga: 8 Tempat Wisata Baru di Singapura, Ada Museum Neraka dan Es Krim

Langkah ini dilakukan untuk menambah kapasitas operasi Bandara Changi, sehingga memungkinkan bandara untuk memenuhi pemulihan lalu lintas penumpang pra-Covid-19, selama musim dingin mulai 30 Oktober 2022.

Tingginya pertumbuhan permintaan perjalanan di Bandara Changi

Sejak relaksasi protokol perjalanan pada 1 April 2022, lalu lintas penumpang di Bandara Changi dilaporkan meningkat tajam.

Penumpang yang tiba di T2 akan menemukan gerai baru dari The Shilla Duty Free dan Lotte Duty Free, mulai Agustus dan September.dokumentasi Changi Airport Group Penumpang yang tiba di T2 akan menemukan gerai baru dari The Shilla Duty Free dan Lotte Duty Free, mulai Agustus dan September.

Bahkan, untuk minggu pertama Juni, lalu lintas penumpang di Bandara Changi mencapai 48 persen dari level pra-Covid-19.

Menanggapi tingginya permintaan perjalanan udara ini, maskapai penerbangan telah mengajukan lebih banyak penerbangan lagi untuk musim dingin mmendatang.

Baca juga: Seharian di Gardens by the Bay Singapura, Bisa Apa Saja?

Maka dari itu, sebagai langkah awal, Changi Airport Group (CAG) akan membuka kembali T4 pada September 2022 untuk menangani penerbangan keberangkatan dan kedatangan.

Maskapai penerbangan, mitra bandara, dan calon tenant pun sudah mulai dipersiapkan untuk pembukaan ini.

Diharapkan beberapa gerai ritel dan toko makanan-minuman sudah tersedia untuk melayani penumpang ketika T4 dibuka kembali.

Rencana pembukaan Terminal 2 Bandara Changi

Di sisi lain, aktivitas keberangkatan di area sayap selatan T2 juga akan dimulai pada bulan berikutnya, Oktober 2022.

Lebih lanjut, terkait rencana relokasi sejumlah maskapai di Terminal 2 akan segera diumumkan setelah semuanya rampung.

Penumpang yang tiba di T2 akan menemukan gerai baru dari The Shilla Duty Free dan Lotte Duty Free, mulai Agustus dan September.dokumentasi Changi Airport Group Penumpang yang tiba di T2 akan menemukan gerai baru dari The Shilla Duty Free dan Lotte Duty Free, mulai Agustus dan September.

"Kapasitas tambahan yang ditawarkan oleh T4 dan T2 akan menempatkan Bandara Changi pada posisi yang baik untuk menangkap pemulihan ini, serta mendukung kebutuhan bisnis dan operasional maskapai," kata Chief Executive Officer CAG Lee Seow Hiang mengutip keterangan resmi yang Kompas.com terima, Jumat (10/6/2022).

Menurutnya, lonjakan permintaan perjalanan yang cepat telah memberikan dorongan besar untuk mempersiapkan Bandara Changi dalam pemulihan penuh kapasitas penumpang, kembali ke level sebelum pandemi Covid-19.

Baca juga: Tips Wisata Kuliner di Singapura dari Sarah Sechan

“Untuk mendukung pemulihan perjalanan, mitra bandara kami telah secara aktif merekrut lebih banyak tenaga kerja untuk mengisi berbagai posisi di bandara, dari staf garis depan hingga pekerja sisi udara," ujar Lee.

Pihaknya pun optimistis tentang masa depan Bandara Changi dan berharap dapat melayani penumpang lagi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Panduan Lengkap ke Desa Wisata Koto Kaciak, Simak Sebelum Datang

Panduan Lengkap ke Desa Wisata Koto Kaciak, Simak Sebelum Datang

Travel Tips
Traveloka Resmikan Wahana Baru di Kidzania Jakarta, Ada Diskon 25 Persen

Traveloka Resmikan Wahana Baru di Kidzania Jakarta, Ada Diskon 25 Persen

Travel Update
Barcelona Hapus Rute Bus dari Google Maps, Ini Alasannya

Barcelona Hapus Rute Bus dari Google Maps, Ini Alasannya

Travel Update
4 Tips Berkunjung ke Desa Wisata Koto Kaciak, Datang Pagi Hari

4 Tips Berkunjung ke Desa Wisata Koto Kaciak, Datang Pagi Hari

Travel Tips
Cara Menuju ke Desa Wisata Lerep Kabupaten Semarang

Cara Menuju ke Desa Wisata Lerep Kabupaten Semarang

Jalan Jalan
4 Oleh-Oleh Desa Wisata Koto Kaciak, Ada Rinuak dan Celana Gadebong

4 Oleh-Oleh Desa Wisata Koto Kaciak, Ada Rinuak dan Celana Gadebong

Travel Tips
Istana Gyeongbokgung di Korea Akan Buka Tur Malam Hari mulai Mei 2024

Istana Gyeongbokgung di Korea Akan Buka Tur Malam Hari mulai Mei 2024

Travel Update
Desa Wisata Lerep, Tawarkan Paket Wisata Alam Mulai dari Rp 60.000

Desa Wisata Lerep, Tawarkan Paket Wisata Alam Mulai dari Rp 60.000

Jalan Jalan
Itinerary Seharian Sekitar Museum Mpu Tantular Sidoarjo, Ngapain Saja?

Itinerary Seharian Sekitar Museum Mpu Tantular Sidoarjo, Ngapain Saja?

Jalan Jalan
 7 Olahraga Tradisional Unik Indonesia, Ada Bentengan

7 Olahraga Tradisional Unik Indonesia, Ada Bentengan

Jalan Jalan
5 Tips Liburan dengan Anak-anak Menggunakan Kereta Api Jarak Jauh

5 Tips Liburan dengan Anak-anak Menggunakan Kereta Api Jarak Jauh

Travel Tips
Mengenal Desa Wisata Koto Kaciak, Surga Budaya di Kaki Bukit Barisan

Mengenal Desa Wisata Koto Kaciak, Surga Budaya di Kaki Bukit Barisan

Jalan Jalan
Aktivitas Wisata di Bromo Ditutup mulai 25 April 2024, Ini Alasannya

Aktivitas Wisata di Bromo Ditutup mulai 25 April 2024, Ini Alasannya

Travel Update
Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Travel Update
Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com