Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Monas Segera Buka Lagi, Berikut 8 Tempat Wisata di Sekitarnya

Kompas.com - 12/06/2022, 18:16 WIB
Desi Intan Sari,
Nabilla Tashandra

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Monumen Nasional (Monas) ditutup selama dua tahun terakhir akibat pandemi Covid-19. Namun, kabarnya Monas akan segera buka kembali dan dapat dikunjungi. 

Kabar itu dikonfirmasi oleh Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria, meskipun tanggal pasti kapan Monas buka masih belum diketahui.

"Insyaallah mudah-mudahan (bulan ini dibuka lagi), lebih cepat lebih baik," ucapnya di Balai Kota Jakarta, seperti dikutip dari Tribun Jakarta (08/06/2022). 

Baca juga: 4 Cara Mudah ke Monas Naik Kendaraan Umum

Meski begitu, sebelum merencanakan liburan ke monumen ikonik Jakarta tersebut, apa kamu sudah tahu ada sejumlah tempat wisata sekitar Monas yang bisa dikunjungi ketika kamu berada di Jakarta Pusat? Kompas.com merangkumnya sebagai berikut.

1. Museum Nasional Indonesia 

Museum Nasional IndonesiaShutterstock Museum Nasional Indonesia

Museum Nasional Indonesia adalah salah satu tempat wisata sekitar Monas yang bisa kamu kunjungi.

Jaraknya hanya sekitar 600 meter dan bisa ditempuh dengan berjalan kaki sekitar tujuh menit saja.

Baca juga: Sandiaga: Diharapkan Wisata Monas Buka Lagi 2 Minggu ke Depan

Pengunjung yang datang ke Museum Nasional Indonesia bisa melihat beragam peninggalan bersejarah dari berbagai zaman. 

Berdasarkan situs resminya, di sana tersimpan banyak koleksi dari zaman dulu yang totalnya mencapai 160.000 koleksi.

Gedung ini dibangun di tanah seluas 26.500 meter persegi dan punya dua bangunan utama. 

Gedung A digunakan untuk ruang pameran, sedangkan Gedung B yang memiliki sebutan Gedung Arca digunakan untuk kantor, ruang konferensi, laboratorium, perpustakan, dan ruang pameran. 

Lokasinya ada di Jalan Merdeka Barat, Gambir, Jakarta Pusat. Museum Nasional buka pukul 09.00 WIB sampai 16.00 WIB, namun tutup setiap Senin dan hari libur nasional.

Baca juga: 7 Tips Keliling Jakarta Naik Bus Wisata Gratis, Naik di Halte Pertama

2. Perpustakaan Nasional Indonesia 

Perpustakaan Nasional RI di Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat.Kompas.com/Silvita Agmasari Perpustakaan Nasional RI di Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat.

Perpustakaan Nasional (Perpusnas) Republik Indonesia (RI) terletak di Jalan Medan Merdeka Selatan Nomor 11, Gambir, Jakarta Pusat.

Perpusnas RI berlokasi tepat di seberang Monas, sehingga kamu tinggal menyebrang saja. Namun, karena Monas sangatlah luas, jaraknya bisa saja beragam, tergantung titik posisimu.

Baca juga: Itinerary Seharian di Kota Tua Jakarta, dari Sunda Kelapa ke Museum Fatahillah

Dikutip dari situs Tourism Jakarta, gedung Perpustakaan Nasional dirancang oleh J.J.J de Bruyn, A.P Smith, dan Charles van de Linde, serta dibangun pada 1942.

Bagi yang datang ke perpustakaan 27 lantai ini bisa menemukan berbagai macam buku untuk segala usia, serta melakukan aktivitas lain, seperti berfoto atau menikmati pemandangan Jakarta dari ketinggian.

Jadwal bukanya pukul 08.00-16.00 WIB pada Senin hingga Jumat. Sementara pada Sabtu dan Minggu, buka pukul 09.00-15.30 WIB.

3. Lapangan Banteng 

Sore di Lapangan Banteng.KOMPAS.com/ANGGARA WIKAN PRASETYA Sore di Lapangan Banteng.

Buat masyarakat yang senang olahraga atau sekedar santai bisa mampir ke Lapangan Banteng. 

Selain bisa olahraga dan menjajal trek atletiknya, pengunjung juga dapat melihat air mancur menari. Anak-anak juga dapat menghabiskan waktu di area bermain.

Baca juga: Catat Cara Beli Tiket Online Jakarta Fair 2022

Terdapat sejumlah spot berfoto yang bisa dijajal, seperti amphitheatre, Monumen Pembebasan Irian Barat, jembatan cinta, dan rumah Hobbit.

Jika berada di Monas ingin ke Lapangan Banteng jaraknya sekitar 1,6 km, dengan waktu tempuh tiga menit naik kendaraan, sedangkan jalan kaki butuh waktu sekitar 10 menitan. 

Lapangan Banteng berlokasi di kawasan Pasar Baru, Sawah Besar, Jakarta Pusat. 

4. Museum Joang 45

Gedung Joang 45 yang dijadikan sebagai museum sehingga dinamakan sebagai Museum Joang 45.Dok. Jakarta Tourism Gedung Joang 45 yang dijadikan sebagai museum sehingga dinamakan sebagai Museum Joang 45.

Museum Joang 45 menyimpan banyak benda penting berkaitan dengan perjuangan Indonesia untuk Merdeka.

Bangunan yang sudah ada sejak 1938 ini beralamat di Jalan Menteng Raya Nomor 31, Kebon Sirih, Menteng, Jakarta Pusat.

Dikutip dari laman Mitra Museum Jakarta, sebelum jadi museum, awalnya museum ini adalah hotel yang didirikan oleh pengusaha Belanda bernama LC Schomper.

Baca juga: 10 Kafe dengan Area Outdoor di Tangerang, Ada yang Bernuansa Jepang

Bangunan itu kemudian direnovasi dan akhirnya dijadikan museum pada 19 Agustus 1974.

Jika lalu lintas terpantau lancar, menuju ke Museum Joang 45 dari Monas memakan waktu berkendara kurang dari lima menit dengan jarak 1,3 km.

Tiket masuk Museum Joang 45 adalah Rp 5.000 untuk dewasa dan Rp 3.000 untuk anak.

5. Gereja Katedral 

Suasana Gereja Katedral, Jakarta Pusat jelang menggelar ibadah Natal 2021, Jumat (24/12/2021).KOMPAS.com/Deti Mega Purnamasari Suasana Gereja Katedral, Jakarta Pusat jelang menggelar ibadah Natal 2021, Jumat (24/12/2021).

Gereja Katedral juga menjadi salah satu tempat wisata sekitar Monas. Lokasinya ada di Jalan Katedral Nomor 7B, Pasar Baru, Sawah Besar,  Jakarta Pusat.

Jika ingin menariki kendaraan, kamu mungkin harus sedikit berputar. Namun, jika mau berjalan kaki, jaraknya hanya sekitar 850 meter atau bisa ditempuh dalam waktu sekitar 11 menit.

Baca juga: Sejarah Gereja Katedral, Gereja Katolik Pertama di Batavia

Dikutip dari Kompas.com, (24/12/2021), arsitekturnya gereja Katolik pertama di Jakarta ini sangat indah dan megah, dan memiliki bangunan bergaya gotik.

Gereja yang diresmikan pada 1901 ini punya monumen granit hitam dari Belgia untuk mengenang Komisaris Jendral Leonardus Petrus Josephus Burggraaf Du Bus de Gisignies. Dia adalah orang yang dianggap penting dalam sejarah pembangunan Gereja Katedral. 

Orang-orang yang datang biasanya senang berfoto karena banyak spot Instagramable yang membuat mereka seakan berada di luar negeri.

6. Masjid Istiqlal

Suasana Masjid Istiqlal, Gambir, Jakarta Pusat, pada Jumat (25/3/2022). KOMPAS.com/Muhammad Isa Bustomi Suasana Masjid Istiqlal, Gambir, Jakarta Pusat, pada Jumat (25/3/2022).

Kamu bisa menyebrang ke Masjid Istiqlal, yang berada tepat di seberang Gereja Katedral. Arsitekturnya kubah besarnya begitu mencolok dan tampak indah.

Alamatnya ada di Jalan Taman Wijaya Kusuma, Pasar Baru, Sawah Besar, Jakarta Pusat.

Jarak tempuhnya dari Monas hampir sama seperti jika ke Gereja Katedral, karena dua destinasi ini lokasinya berseberangan.

Baca juga: 6 Fakta Masjid Istiqlal Jakarta, Masjid Terbesar di Asia Tenggara

Dilansir dari situs resminya, masjid terbesar di Asia Tenggara ini diresmikan oleh Presiden Soeharto pada Februari 1978. Hingga saat ini, Masjid Istiqlal masih terus diminati oleh wisatawan baik nusantara maupun mancanegara.

7. Pos Bloc

Gedung Filateli yang saat ini menjadi Pos Bloc, area rekreasi dan kuliner Kompas.com/Faqihah Muharroroh Itsnaini Gedung Filateli yang saat ini menjadi Pos Bloc, area rekreasi dan kuliner

Pos Bloc berlokasi di Jalan Pos Nomor 2, Pasar Baru, Sawah Besar, Jakarta Pusat. Destinasi ini bisa menjadi pilihan jika kamu mencari tempat wisata sekitar Monas.

Dari Monas jaraknya hanya sekitar 2 km saja. Kamu hanya butuh waktu sekitar enam menit jika menuju ke tempat ini menggunakan kendaraan.

Dikutip dari Kompas.com, (20/10/2021), sebelum menjadi tempat kongko atau kulineran, tempat ini merupakan bangunan Filateli Jakarta atau disebut sebagai bekas Kantor Pos Pasar Baru.

Baca juga: Wisata ke Pos Bloc Jakarta, Ada Apa Saja?

Bagi yang berencana kulineran bisa datang ke Pos Bloc dari pukul 10.00-22.00 WIB untuk Senin hingga Jumat, sementara akhir pekan pukul 07.00-22.00 WIB.

8. Museum Perumusan Naskah Proklamasi

Suasana Museum Perumusan Teks Proklamasi (TRIBUNJAKARTA.COM/SATRIO SARWO TRENGGINAS) Suasana Museum Perumusan Teks Proklamasi (TRIBUNJAKARTA.COM/SATRIO SARWO TRENGGINAS)

Melansir dari situs resminya, sebelum menjadi Museum Perumusan Naskah Proklamasi (Munasprok), tempat ini adalah kediaman resmi dari Konsulat Kerajaan Inggris dan pernah menjadi tempat tinggal perwira tinggi Angkatan Laut Jepang, Laksamana Muda Tadashi Maeda. 

Di masa lalu, Laksamana Muda Tadashi Maeda mengizinkan rumahnya menjadi tempat perumusan naskah proklamasi.

Baca juga: Mengintip Tempat Perumusan Naskah Proklamasi Indonesia

Kemudian, bangunan tersebut secara resmi dijadikan sebuah museum pada 24 November 1992.

Dari Monas jaraknya sekitar 3,4 km. Kamu bisa mencapainya dengan menggunakan kendaraan selama sekitar 10 menit.

Museum Perumusan Naskah Proklamasi berada di Jalan Imam Bonjol Nomor 1, Menteng, Jakarta Pusat. Jam bukanya pukul 09.00-15.00 WIB untuk Selasa sampai Jumat. Sementara pada Sabtu dan Minggu buka pukul 08.00-16.00 WIB.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com