Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tentukan Pilihanmu
0 hari menuju
Pemilu 2024
Kompas.com - 27/06/2022, 18:32 WIB

KOMPAS.com - Gunung Tangkuban Parahu adalah salah satu destinasi populer di kalangan wisatawan. 

Lokasinya yang berada di ketinggian 2.084 meter di atas permukaan laut (mdpl) menghadirkan udara sejuk dan segar, serta panorama mengagumkan bagi para pengunjungnya.

Baca juga: Gunung Tangkuban Parahu: Harga Tiket, Jam Buka, dan Aktivitas Seru

Selain ke Gunung Tangkuban Parahu, kamu juga bisa berkunjung ke beberapa destinasi wisata yang ada di sekitarnya.

Berikut ini sejumlah tempat wisata dekat Tangkuban Parahu, mulai dari kebun teh yang menyegarkan mata hingga destinasi wisata buatan yang menjadi "surga" bermain anak:

1. Orchid Forest Cikole

Orchid Forest Cikole, Bandung.SHUTTERSTOCK/ANTONIUS SULISTYO Orchid Forest Cikole, Bandung.

Penyuka flora, khususnya bunga anggrek, wajib mampir ke tempat ini ketika sedang berada di kawasan Lembang, Bandung Barat.

Di Orchid Forest Cikole, pengunjung bisa menemukan berbagai varian anggrek sekaligus menikmati asrinya pemandangan di taman wisata seluas 12 hektar itu.

Jika datang secara rombongan, kamu juga bisa menjajal sejumlah aktivitas, seperti menaiki jembatan gantung kayu, berfoto dengan latar pohon pinus, mencoba aktivitas outbound, dan lainnya.

Baca juga: Harga Tiket Masuk Orchid Forest Cikole Lembang dan Jam Buka

Orchid Forest Cikole berjarak sekitar 5,8 Kilometer (Km) dari Gunung Tangkuban Parahu atau bisa dicapai dengan berkendara sekitar 30 menit.

Menurut Instagram resminya, harga tiket masuk Orchid Forest Cikole adalah Rp 40.000 untuk wisatawan domestik, sementara untuk wisatawan mancanegara dibanderol Rp 100.000

Tiket masuk berlaku bagi pengunjung usia 3 tahun ke atas.

2. Kebun Teh Ciater, Subang

Kebun teh Ciater, Subang.SHUTTERSTOCK/Abdul Razak Latif Kebun teh Ciater, Subang.

Gunung Tangkuban Parahu berada di dua wilayah kabupaten, yakni Kabupaten Bandung Barat dan Kabupaten Subang.

Maka, jika kamu mencari tempat wisata dekat Tangkuban Parahu, mampir menyaksikan panorama kebun teh Ciater, Subang bisa menjadi pilihan.

Baca juga: 5 Hotel Unik di Subang Jawa Barat, Cocok untuk Melepas Penat

Jaraknya hanya sekitar 5,1 Km atau bisa ditempuh menggunakan kendaraan selama sekitar 20 menit.

Selain menikmati udaranya yang masih segar dan asri, serta pemandangan hijau dari hamparan kebun teh, kamu juga bisa memanfaatkan beberapa spot di sana untuk berfoto.

3. Jungle Milk Lembang

Jungle Milk Lembang Instagram @ junglemilklembang Jungle Milk Lembang

Jungle Milk juga bisa menjadi alternatif tempat wisata dekat Tangkuban Perahu yang dapat kamu kunjungi.

Jaraknya hanya sekitar 3,8 Km dari Gunung Tangkuban Parahu. Kamu bisa mencapai lokasi ini dengan berkendara sekitar 20 menit.

Dikutip dari Kompas.com, (13/01/2022), Jungle Milk merupakan wisata alam dengan area berkemah yang cukup luas. Pengunjung juga bisa piknik di tengah hutan pinus dan berinteraksi dengan hewan-hewan yang ada di sana.

Selain berkemah, pengunjung juga bisa melakukan aktivitas lainnya, seperti trekking, menunggang kuda, dan mengendarai ATV.

Baca juga: 11 Tips Wisata ke Jungle Milk agar Nyaman dan Menyenangkan

Harga dari fasilitas Jungle Milk bervariasi. Tersedia paket berbeda, seperti untuk berkemah, menjajal campervan, dan piknik.

Untuk berkemah dengan perlengkapan sendiri, misalnya, kamu hanya perlu membayar mulai dari Rp 125.000 per orang.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman Selanjutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Mau Liburan ke Hong Kong? Jangan Lupa Lakukan 3 Kegiatan Seru Ini

Mau Liburan ke Hong Kong? Jangan Lupa Lakukan 3 Kegiatan Seru Ini

BrandzView
Pendakian Gunung Prau Buka Selama Ramadhan 2023, Cek Jadwalnya

Pendakian Gunung Prau Buka Selama Ramadhan 2023, Cek Jadwalnya

Travel Update
10 IP Asal Indonesia Siap Pamerkan Produk Lisensi Lokal di Hong Kong

10 IP Asal Indonesia Siap Pamerkan Produk Lisensi Lokal di Hong Kong

Travel Update
5 Masjid di Jalur Trans Sumatera yang Bisa Dikunjungi Saat Mudik

5 Masjid di Jalur Trans Sumatera yang Bisa Dikunjungi Saat Mudik

Jalan Jalan
Jadi Masjid Tertua di Indonesia, Ketahui 6 Fakta Masjid Saka Tunggal 

Jadi Masjid Tertua di Indonesia, Ketahui 6 Fakta Masjid Saka Tunggal 

Jalan Jalan
Istana Kekaisaran Jepang Buka Lagi, Bisa Lihat Sakura Mekar di Jalan Inui

Istana Kekaisaran Jepang Buka Lagi, Bisa Lihat Sakura Mekar di Jalan Inui

Hotel Story
Promosikan Bangunan Ikonik Tanah Air lewat Game, Menparekraf Beri Apresiasi pada PUBG Mobile Indonesia

Promosikan Bangunan Ikonik Tanah Air lewat Game, Menparekraf Beri Apresiasi pada PUBG Mobile Indonesia

Travel Update
Wings Air Sediakan 531.360 Kursi untuk Periode Lebaran 2023

Wings Air Sediakan 531.360 Kursi untuk Periode Lebaran 2023

Travel Update
10 Masjid Tertua di Dunia, Ada yang Berada di China

10 Masjid Tertua di Dunia, Ada yang Berada di China

Jalan Jalan
9 Masjid di Jalur Pantura untuk Pemudik, dari Jakarta hingga Jatim

9 Masjid di Jalur Pantura untuk Pemudik, dari Jakarta hingga Jatim

Jalan Jalan
Masjid Terapung Palu yang Kokoh Diterjang Tsunami Kini Jadi Obyek Wisata

Masjid Terapung Palu yang Kokoh Diterjang Tsunami Kini Jadi Obyek Wisata

Jalan Jalan
6 Masjid di Jalur Pansela, Bisa Mampir Saat Mudik

6 Masjid di Jalur Pansela, Bisa Mampir Saat Mudik

Jalan Jalan
Perjalanan Domestik Naik 2 Kali Lipat Saat Lebaran, Tak Semuanya Mudik

Perjalanan Domestik Naik 2 Kali Lipat Saat Lebaran, Tak Semuanya Mudik

Travel Update
Mengenal Enam Keret Suku Byak di Kabupaten Tambrauw Papua

Mengenal Enam Keret Suku Byak di Kabupaten Tambrauw Papua

Jalan Jalan
Bebas Visa ke Jepang Sudah Bisa Diajukan WNI Pemegang E-paspor

Bebas Visa ke Jepang Sudah Bisa Diajukan WNI Pemegang E-paspor

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+