Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kunjungan Wisata Pengaruhi Perilaku dan Berat Badan Komodo

Kompas.com - 28/06/2022, 07:31 WIB
Wasti Samaria Simangunsong ,
Nabilla Tashandra

Tim Redaksi

 

TN Komodo akan berlakukan tiket masuk

Terkait pertimbangan tersebut, TN Komodo pun memutuskan akan memberlakukan tiket masuk sebagai bagian dari upaya konservasi.

Harga tiket masuk wisatawan ke kawasan konservasi TN Komodo ditetapkan Rp 3,75 juta per orang untuk periode satu tahun.

Baca juga: Harga Tiket Masuk Taman Nasional Komodo Rp 3,75 Juta per 1 Agustus

Sementara kuota kunjungan akan dibatasi menjadi 200.000 orang per tahun.

"Dengan mempertimbangkan biaya konservasi, (biaya tiket) Rp 3,75 juta per orang untuk periode satu tahun dan untuk kuota kunjungan ke TNK akan dibatasi 200.000 orang per tahun," kata Koordinator Pelaksana Program Penguatan Fungsi TN Komodo Carolina Noge di Gedung Manggala Wanabakti, Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK), Jakarta, kepada Kompas.com, Senin (27/06/2022).

Harga tiket diambil dari hitungan biaya konservasi akibat hilangnya nilai jasa ekosistem, yang diakibatkan oleh lonjakan kunjungan ke TN Komodo.

Baca juga: Keajaiban Alam Pulau Komodo Berkumandang sampai ke Dubai

Berdasarkan hitungan dan rekomendasi hasil kajian, biaya konservasi sebagai kompensasi dari setiap kunjungan wisatawan berkisar antara Rp 2,9 juta hingga Rp 5,8 juta.

"Jangan sampai komodo di Pulau Komodo justru dikasih makan karena sulit makan secara alami," pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com