Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dusun Semilir Semarang: Jam Buka, Harga Tiket, dan Aktivitas Wisatanya

Kompas.com - 28/06/2022, 11:35 WIB
Nabilla Tashandra

Penulis

Salah satu daya tarik destinasi yang berlokasi sekitar 38 Km dari Kota Semarang itu adalah bangunan bergaya mirip candi yang berdiri megah.

Bangunan tersebut terinspirasi dari stupa di Candi Borobudur yang dipadukan dengan logo provinsi Jawa Tengah. Namun, pengunjung memberi banyak sebutan, seperti bangunan botol, bangunan mirip bawang, atau stupa.

Baca juga: 7 Spot Foto Instagramable di Kota Lama Semarang

Di bangunan utama terdapat tujuh stupa dan kolam buatan yang tampak cantik. 

Berikut beberapa wahana dan aktivitas yang bisa dijajal pengunjung Dusun Semilir. Beberapa di antaranya dapat dicoba dengan membayar tiket tambahan::

  • Perosotan raksasa

Wahana perosotan viral yang ada di Dusun Semilir.Instagram @dusunsemilir Wahana perosotan viral yang ada di Dusun Semilir.

Perosotan setinggi 40 meter ini menjadi salah satu area bermain populer di destinasi ini.

Selain tampilannya yang berwarna-warni, panjang lintasannya yang mencapai 120 meter ini juga memberikan keunikan tersendiri yang menggugah rasa penasaran pengunjung.

Baca juga: Itinerary 2 Hari 1 Malam di Kota Semarang, Menikmati Sejarah dan Seni

  • Wisata air

Ada sejumlah aktivitas air yang dapat dijajal di Dusun Semilir. Beberapa di antaranya adalah mendayung sampan, paddle board, dan waterball.

Sambil mendayung, kita bisa menelusuri goa buatan dan berfoto dengan patung Instagramable yang ada di sana.

  • Keliling area Dusun Semilir

Fasilitas trem di Dusun Semilir.Instagram @dusunsemilir Fasilitas trem di Dusun Semilir.

Jika ingin menjelajahi kawasan Dusun Semilir sambil menikmati pemandangnnya, kamu bisa menaiki mencoba naik trem, yakni transportasi mirip kereta yang berukuran mini dan berasal dari Eropa.

Untuk mencoba naik trem, kamu bisa menununggu di Alun Eropa Dusun Semilir.

Pengunjung juga bisa bersepeda jika ingin berkeliling sekaligus beraktivitas fisik.

Baca juga: 8 Pantai Semarang dan Sekitarnya, Ada Pantai dengan Hutan Mangrove

  • Area bermain anak

Pengunjung anak bisa bebas bermain di area bermain anak dan menjajal sejumlah wahana, seperti komidi putar, boom-boom car, dan lainnya.

  • Berkuda

Tak hanya menjajal aktivitas berkuda, pengunjung juga bisa mengikuti kelas berkuda dengan jumlah pertemuan berbeda.

  • Berburu foto

Dusun Semilir memiliki sejumlah spot Instagramable. Selain di bangunan utama yang berbentuk mirip stupa, ada banyak spot menarik yang bisa kamu jadikan latar berfoto.

Misalnya, spot mirip Santorini atau area Suketan yang eksotis.

  • Menginap di Dusun the Villas

Kunjungan di Dunia Semilir mengalami penurunan signifikan meski restoran telah dibuka.KOMPAS.com/DIAN ADE PERMANA Kunjungan di Dunia Semilir mengalami penurunan signifikan meski restoran telah dibuka.

Jika ingin bermalam di Dusun Semilir, kamu bisa menginap di Dusun the Villas.

Suasana yang asri, dengan kolam di depan kamar, membuat suasana begitu damai. Cocok bagi kamu yang ingin healing.

Baca juga: Itinerary 2 Hari 1 Malam di Kota Semarang, Menikmati Sejarah dan Seni

  • Belanja oleh-oleh

Pergi ke Semarang tentunya belum lengkap jika tak membawa pulang buah tangan.

Dusun Semilir memiliki pusat perbelanjaan bernama Warisan Indonesia yang menyediakan berbagai produk UMKM, seperti fesyen, aksesori, dan kerajinan tangan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com