Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sirkuit Mandalika Buka untuk Umum, Bisa Jogging dan Sepedaan

Kompas.com - 01/07/2022, 16:10 WIB
Faqihah Muharroroh Itsnaini,
Nabilla Tashandra

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Mulai hari ini, Jumat (01/07/2022), masyarakat umum boleh berkunjung ke Sirkuit Mandalika atau Pertamina Mandalika Circuit yang ada di Desa Kuta, Kecamatan Pujut, Kabupaten Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB). 

Pengunjung juga diperbolehkan melakukan sejumlah atktivitas, seperti berolahraga, berlari, bersepeda, atau sekadar jalan-jalan.

Baca juga: 8 Hotel Dekat Sirkuit Mandalika, Bisa untuk Work from Mandalika

Kegiatan tersebut merupakan bagian dari program Mandalika Track Walk, yang dikelola PT Pengembangan Pariwisata Indonesia (Persero)/Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC) BUMN Pengelola Kawasan Ekonomi Khusus (KEK Mandalika)/The Mandalika, bersama Mandalika Grand Prix of Association (MGPA) dan Xplorin.

Direktur Operasi dan Inovasi Bisnis ITDC Arie Prasetyo menyampaikan, program ini bertujuan agar masyarakat bisa menikmati atmosfer sirkuit.

“Mandalika Track Walk ini bertujuan membuka kesempatan bagi masyarakat secara luas untuk dapat memiliki experience dalam mengunjungi Pertamina Mandalika Circuit dengan batas kuota tertentu," katanya dalam keterangan tertulis yang diterima Kompas.com, Jumat.

"Dengan adanya Mandalika Track Walk ini, kami ingin agar masyarakat dapat menikmati atmosfer saat berada di Sirkuit sekaligus meningkatkan rasa memiliki atas sirkuit ini," tambah Arie.

Baca juga: Kala Menonton MotoGP Mandalika Pertama Kali di Tengah Hujan…

Jadwal dan harga tiket kunjungan Sirkuit Mandalika

Masyarakat dapat berkunjung ke sirkuit setiap hari Senin-Minggu mulai pukul 06.30 – 09.00 WITA. Khusus pada hari Sabtu dan Minggu, akan ada penambahan waktu pada sore hari yaitu pada pukul 16.30 – 18.00 WITA.

Untuk memaksimalkan kenyamanan saat mengikuti Mandalika Track Walk, sesi kunjungan dibatasi sebanyak maksimal 100 orang per satu sesi kunjungan.

Baca juga: 5 Fakta Sirkuit Mandalika, Ada Motif Tenun di Lintasannya

Untuk biaya, ITDC Group menyediakan tarif tiket harian untuk mengikuti Mandalika Track Walk.

Tiket harian pada hari Senin-Jumat sebesar Rp 150.000 per orang untuk Warga Negara Indonesia (WNI) dan Rp 250.000 per orang untuk Warga Negara Asing (WNA).

Sementara, hari Sabtu dan Minggu sebesar Rp 200.000 per orang untuk WNI dan Rp 300.000 per orang untuk WNA.

Baca juga: Itinerary Sehari di Tiga Gili Saat Nonton MotoGP Mandalika, Bisa Snorkeling

Cara pemesanan tiket

MotoGP 2022 sukses digelar di Pertamina Mandalika International Street Circuit, Nusa Tenggara Barat (NTB).SHUTTERSTOCK/RADITYA MotoGP 2022 sukses digelar di Pertamina Mandalika International Street Circuit, Nusa Tenggara Barat (NTB).

Untuk mengikuti aktivitas ini, masyarakat dapat mendaftar dan melakukan pembayaran tiket secara online melalui aplikasi Xplorin yang dapat diunduh pada Playstore maupun Apple Store.

“Sistem pendaftaran dan pembayaran kami buka secara online agar rapi administrasi dan lebih transparan. Kami tidak menyediakan penjualan tiket secara offline atau pembelian tiket on-the-spot," terang Arie.

Pembelian tiket melalui aplikasi Xplorin ini juga bertujuan agar para pendaftar dapat membeli tiket beberapa hari sebelum melangsungkan Mandalika Track Walk, sehingga dapat merancang perjalanan kunjungan lebih baik.

Aplikasi ini juga sudah dilengkapi dengan sistem pembayaran seperti QRIS, transfer melalui ATM, hingga penggunaan kartu kredit.

Baca juga: 5 Fakta Patung Jokowi Naik Motor, Bakal Dipajang di Sirkuit Mandalika

Saat melakukan pendaftaran, pendaftar akan diminta untuk mengisi nomor kartu identitas dan email pada dashboard aplikasi.

Selain pendaftaran diri, jika pengunjung membawa kendaraan pribadi, juga diwajibkan untuk mendaftarkan parkir kendaraannya terlebih dahulu pada aplikasi tersebut.

Kunjungan kemudian dapat dilangsungkan dengan menunjukkan identitas saat memasuki gerbang.

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Kompas Travel (@kompas.travel)

Aturan kunjungan di Sirkuit Mandalika

Para pengunjung juga wajib menaati peraturan yang diterapkan oleh ITDC Group.

Di antaranya tidak menggunakan sandal, tidak menggunakan roda berbahan selain karet, dan tidak membuang sampah atau mengotori area sirkuit.

Bagi pengunjung yang membawa anak-anak dibawah 12 tahun wajib didampingi keluarga, sementara ibu hamil diperkenankan ikut dengan pendamping.

Baca juga: 7 Pantai Dekat Sirkuit Mandalika NTB, Bisa Snorkeling dan Selancar

Pengunjung juga tidak diizinkan melakukan aktivitas yang berpotensi merusak aspal Sirkuit seperti menumpahkan pelumas, cairan berminyak, atau bahan lain yang bisa merusak.
Bagi pengunjung yang membawa roda dua berbahan karet seperti sepeda dan segway akan dikenakan tarif tambahan.

“Ke depan, ITDC Group akan menyiapkan program-program menarik lainnya seperti Mandalika Circuit Tour, Pengalaman Riding Bersama Pembalap, Safety Riding di Track, dan lainnya," tutur Arie.

Ia mengatakan, hal ini merupakan upaya ITDC Group untuk terus melakukan inovasi program non-event balap guna memenuhi minat masyarakat, terutama penggemar motorsport, untuk menikmati Pertamina Mandalika Circuit.

Baca juga: 5 Tempat Wisata Alam di Sekitar Sirkuit Mandalika NTB, Ada Bukit Merese

SOP aktivitas di sirkuit

Para wisatawan Berfoto di ikon sirkuit MandalikaKOMPAS.COM/IDHAM KHALID Para wisatawan Berfoto di ikon sirkuit Mandalika

Sementara untuk menjaga keamanan dan ketertiban di area sirkuit, ITDC Group telah menerapkan Standard Operating Procedure (SOP) bagi seluruh pihak yang beraktivitas di Pertamina Mandalika Circuit.

SOP kunjungan tamu berlaku bagi seluruh pihak di luar ITDC Group yang ingin melakukan kunjungan ke Sirkuit, baik instansi pemerintah maupun lembaga.

Baca juga: Itinerary Wisata Seharian Dekat Sirkuit Mandalika, Main di Pantai Kuta

Bagi instansi yang akan berkunjung, diwajibkan untuk memberikan pemberitahuan berupa surat resmi kepada ITDC minimal 3x24 jam sebelum kunjungan dilaksanakan. Surat tersebut mencakup maksud dan tujuan kunjungan, tanggal kunjungan, jumlah dan nama persone; beserta rincian informasi lainnya seperti kendaraan yang dipakai dan narahubung instansi pengunjung.

Nantinya, instansi terkait akan mendapatkan respons pemberitahuan lanjutan dari pihak ITDC Group mengenai persetujuan kunjungan atau pun saran lain paling lambat satu hari sebelum tanggal kunjungan.

Baca juga: 4 Desa Wisata Ini Wajib Dikunjungi Selagi di Mandalika Nonton MotoGP

“Mengingat Sirkuit Mandalika telah menjadi salah satu aset Negara dan masuk sebagai Objek Vital Nasional, kami berupaya untuk menjaga area ini sebaik-baiknya, utamanya terkait faktor ketertiban dan keamanan. Kami harapkan seluruh pemangku kepentingan dapat memahami dan mematuhi SOP ini,” tutup Arie.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com