Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kabupaten Cirebon Punya 20 Desa Wisata Baru

Kompas.com - 23/07/2022, 18:05 WIB
Ni Nyoman Wira Widyanti

Penulis

Sumber Antara

KOMPAS.com - Kabupaten Cirebon di Jawa Barat telah menetapkan 20 desa wisata baru pada Kamis (21/7/2022).

"Ada 20 desa yang sudah kami sepakati menjadi desa wisata," ujar Kepala Bidang Destinasi dan Industri Pariwisata, Dinas Pariwisata Kabupaten Cirebon, Yayan Suratman, dikutip dari Antara pada Kamis. 

Baca juga:

Ia melanjutkan bahwa 20 desa wisata tersebut memiliki kelebihan masing-masing. Salah satunya Desa Belawa di Kecamatan Lemahabang yang memiliki kura-kura belawa. 

Selain itu, terdapat pula Desa Pengarengan, Desa Mundu Pesisir, dan Desa Ambulu yang memiliki panorama mangrove. 

"Desa wisata ini nantinya menyajikan wisata alam, buatan, dan juga sejarah," tuturnya. 

Baca juga: Liburan ke Cirebon dari Jakarta? Ini Tarif Tol Jakarta-Cirebon Terbaru

Homestay Suragati di Desa Wisata Gegesik Kulon di Cirebon, Jawa Barat (Jabar)DOK. Biro Komunikasi Publik Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) Homestay Suragati di Desa Wisata Gegesik Kulon di Cirebon, Jawa Barat (Jabar)

Saat ini baru ada satu desa wisata di Kabupaten Cirebon, yakni Desa Wisata Gegesik Kulon. Desa wisata seluas 402 hektar ini menawarkan wisata budaya, seni, dan kuliner. 

Dilansir dari laman jadesta, Desa Wisata Gegesik Kulon memiliki tradisi mapag sri guna menyambut panen, sedekah bumi sebagai bentuk syukur kepada alam, dan barikan untuk menolak bala. 

Baca juga:

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by e e j o (@eejo.journey)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com