Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Promo Ulang Tahun Tiket.com, Ada Diskon sampai Rp 1,1 Juta

Kompas.com - 12/08/2022, 09:09 WIB
Faqihah Muharroroh Itsnaini,
Anggara Wikan Prasetya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Salah satu platform pemesanan yaitu tiket.com, bulan ini telah berusia 11 tahun.

Untuk merayakannya, masyarakat bisa menikmati diskon besar-besaran dalam program HBD atau Holiday Best Deals.

Beberapa diskon tersebut di antaranya potongan harga hingga 65 persen dan ekstra diskon hingga Rp 1,1 juta untuk semua produk.

Baca juga: Tiket Pelita Air Rute Jakarta-Bali Tersedia di tiket.com

Selain itu, akan ada diskon spesial harga termurah selama best deals hours, yaitu mulai pukul 17.00 hingga 21:00 WIB.

“Promo spesial HBD berlaku setiap hari, mulai tanggal 8 hingga 15 Agustus 2022 di aplikasi tiket.com,” ujar Co-Founder & Chief Marketing Officer tiket.com Gaery Undarsa dalam keterangan yang Kompas.com terima, Kamis (11/8/2022).

Baca juga: 7 Wisata Salatiga, Ada Tempat Liburan dengan Pemandangan Alam

Lantas, apa saja promo menarik lainnya yang tersedia dalam program HBD?

1. Promo HBD Pesawat

Tiket.com memberikan diskon mencapai 40 persen dan ekstra diskon hingga Rp 411.000 untuk berbagai penerbangan domestik ke destinasi favorit, di antaranya Yogyakarta, Bali, Medan, Belitung, Padang, dan Surabaya.

Ilustrasi pesawat.UNSPLASH/Nafis Al Sadnan Ilustrasi pesawat.

Sementara, destinasi internasional yang populer seperti Kuala Lumpur, Singapore, Bangkok, Saigon, Seoul, dan Sydney, bisa mendapatkan diskon hingga 11 persen plus ekstra diskon hingga Rp 1,1 juta.

2. Promo HBD Hotel & Akomodasi

Pengguna dapat mengantisipasi promo hotel dan akomodasi hingga 65 persen dan diskon hingga Rp 1,1 juta di berbagai destinasi domestik.

Ilustrasi kamar hotel. FREEPIK/MRSIRAPHOL Ilustrasi kamar hotel.

Beberapa di antaranya yaitu hotel-hotel di Surabaya, Malang, Bali, Jakarta, Bandung, dan Medan.

3. Promo HBD tiket To-Do

Selanjutnya, ada diskon hingga 25 persen plus ekstra diskon hingga Rp 1,5 juta untuk berbagai destinasi wisata di dalam negeri. Mulai dari Batu Love Garden, GWK, Timezone, Irwan Team, Seaworld, hingga Bali Safari and Marine Park.

Wahana bunga di Batu Love Garden, Jatim Park Group di Kota Batu pada 28 Desember 2020 lalu.KOMPAS.COM/ANDI HARTIK Wahana bunga di Batu Love Garden, Jatim Park Group di Kota Batu pada 28 Desember 2020 lalu.

Kemudian, promo tiket To-Do untuk area internasional seperti Gardens by The Bay, Legoland Malaysia, Genting Skyworlds, Singapore Night Safari, dan Universal Studio Singapore, juga tersedia dengan diskon hingga Rp 1,5 juta.

Baca juga: 10 Tempat Wisata Dekat Alun-alun Batu, Museum Angkut dan Jatim Park

Tak hanya itu, Events dan To-Do Online seperti KPOP LAND IN JAKARTA 2022, KVFest Live In Jakarta 2022, The Script Greatest Hits Tour 2022 (Bandung), serta Dream Festival pun bisa mendapatkan diskon hingga Rp 500.000.

4. Promo HBD Kereta Api

Selain diskon pesawat, pengguna yang memilih experience slow-travelling atau scenic-routing dengan berkereta api sembari menikmati berbagai perjalanan luar kota, juga bisa mendapatkan diskon hingga Rp 300.000.

Volume pelanggan kereta api tercatat naik 42 persen pada semester pertama tahun 2022.dokumentasi PT KAI Volume pelanggan kereta api tercatat naik 42 persen pada semester pertama tahun 2022.

5. Promo HBD Transportasi Darat

Kemudian, tiket.com juga memberikan potongan harga untuk transportasi darat, seperti jasa sewa kendaraan diskon hingga 30 persen dan ekstra diskon hingga Rp 750.000. Sementara, terdapat diskon hingga Rp 150.000 untuk jasa khusus Jemputan Bandara.

Baca juga: Rute ke Candi Borobudur, Bisa Naik Transportasi Umum dan Kendaraan Pribadi

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com