Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ada "Fashion Week" di Takengon Aceh, Bantu Promosi Wisata

Kompas.com - 14/08/2022, 10:10 WIB
Kontributor Takengon, Iwan Bahagia ,
Nabilla Tashandra

Tim Redaksi


TAKENGON, KOMPAS.com - Gaung Citayam Fashion Week beberapa waktu lalu menyebar hingga ke berbagai daerah lain, termasuk salah satunya di Takengon, Aceh Tengah.

Terlihat sejumlah model lokal melenggang di Tugu Aman Dimot, Takengon, Sabtu (13/08/2022). Namun, Takengon Fashion Week, yang diramaikan oleh para model yang mengenakan karya desainer asal Takengon, Parman atau Opa, digelar secara terbatas.

Baca juga: 8 Kota yang Ikut Demam Citayam Fashion Week

Menurut inisiator Takengon Fashion Week, Direktur komunitas Explore Gayo, Satria Darmawan, kegiatan ini terinspirasi dari Citayam Fashion Week di Jakarta. Namun, tahap pertama ini dibuat terbatas untuk kegiatan promosi wisata.

Komunitas yang dipimpin Satria bekerja sama dengan Griya Model.

"Kami selalu welcome untuk kegiatan yang positif, apalagi kesempatan bagi para model di Aceh Tengah tampil sangat terbatas. Jadi ini kesempatan untuk mereka tampil, sekalian ikut bantu promosi wisata," sebut Satria.

Baca juga: 4 Fakta Harajuku, Dibandingkan dengan Citayam Fashion Week 

Karena Aceh merupakan daerah yang menjalankan syariat Islam, para model perempuan terlibat dalam Takengon Fashion Week ini disyaratkan mengenakan pakaian syar'i. Misalnya, model perempuan dibuat mengenakan pakaian tertutup dan kerudung.

Para model juga menggunakan pakaian bernuansa merah putih karena dalam suasana perayaan kemerdekaan Republik Indonesia.

"Kali ini para model yang tampil dengan konsep merah putih karya Opa. Sesuai momentum 17 Agustus. Supaya para remaja kembali mencintai NKRI," Ucap Satria.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Kompas Travel (@kompas.travel)

Satria mengatakan, aktivitas ini sama sekali tidak mengganggu lalu lintas sekitar.

"Di seberang lokasi ini ada zebra cross. Nah, ending dari promosi wisata ini kami tampil disana. Sama sekali tidak mengganggu lalu lintas," ucap Satria.

Suasana Lomba Musikalisasi Puisi di Tugu Aman Dimot, Takengon Aceh Tengah, Sabtu (8/2/2020). Tugu Aman Dimot kerap digunakan untuk berbagai acara, termasuk yang terbaru adalah fashion week.KOMPAS.com/ IWAN BAHAGIA SP Suasana Lomba Musikalisasi Puisi di Tugu Aman Dimot, Takengon Aceh Tengah, Sabtu (8/2/2020). Tugu Aman Dimot kerap digunakan untuk berbagai acara, termasuk yang terbaru adalah fashion week.

Mungkin digelar secara rutin

Menurut Satria, tak menutup kemungkinan acara ini menjadi kegiatan rutin yang akan dibuka untuk umum.

"Konsepnya sedang kami rancang, kami tetap sesuaikan dengan syariat Islam, tidak mengganggu lalu lintas. Ini masih awal, Insya Allah akan kami buat ramai," ungkap Satria.

Baca juga: Sensasi Ngopi di Tempat Nongkrong Instagramable di Aceh

Ia berharap, Takengon Fashion Week dapat menjadi ruang ekspresi bagi warga sekitar, khususnya anak muda di Aceh Tengah. Sehingga, tak hanya membantu promosi daerah, kehadiran acara tersebut dapat menjadikan Aceh Tengah sebagai salah satu daerah mode di Aceh.

Selain itu, kawasan Tugu Aman Dimot yang berada di depan Polres Aceh Tengah, dapat dimanfaatkan sebagai lokasi untuk kegiatan positif para generasi muda, sebagaimana halnya SCBD di Jakarta.

Baca juga: Mengenang Tsunami Aceh di Desa Wisata Gampong Ulee Lheue

"Hari ini ada sekitar 25 orang yang terlibat, termasuk 15 model. Nah, ke depan kita akan buka lebih banyak lagi," tambah Satria.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com