Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Obyek Wisata Favorit Turis Asing di Gorontalo, Bisa Lihat Hiu Paus

Kompas.com - 23/09/2022, 06:33 WIB
Rosyid A Azhar ,
Ni Nyoman Wira Widyanti

Tim Redaksi

3. Taman Laut Olele

Olele merupakan taman laut di Gorontalo. Lokasinya tepat di tepi permukiman warga, sehingga mudah dijangkau dengan perahu.  

Taman laut ini masuk wilayah Desa Olele yang berjarak 30 kilometer dari Kota Gorontalo, sehingga bisa dicapai dengan kendaraan bermotor atau perahu.

Pemandu umumnya akan mengajak wisatawan ke sejumlah titik penyelaman, salah satunya adalah koral Salvador Dali (Salvador Dali sponge), bahkan pernah ada yang berukuran raksasa.

Ada juga gua bawah laut yang tidak jauh dari pantai dan dikenal sebagai gua jin.

Baca juga: Gorontalo Berencana Kembangkan Wisata Halal

Olele juga menjadi daerah tujuan utama wisatawan nusantara dan lokal. Mereka biasanya snorkeling sambil memberi makan ratusan ikan di laut.

Karakteristik peraiaran Olele adalah adanya batuan bekas lava beku di pantai dan perairan. 

Tersedia penyewaan alat selamm atau snorkeling, serta perahu catamaran yang bisa dinaiki untuk melihat pemandangan bawah air tanpa harus basah-basahan. Semua fasilitas ini bisa disewa di Pokdarwis Olele.

Jarak Olele dari Kota Gorontalo adalah 25 kilometer yang dapat ditempuh dalam waktu 50 menit dengan menggunakan motor dan mobil, serta speedboat dari Pelabuhan Gorontalo.

Baca juga: Desa Wisata Bubohu Gorontalo, Andalkan Wisata Religi

4. Pantai Kurenai

Pantai Kurenaiinstagram.com/like_gorontalo Pantai Kurenai

Pantai Kurenai cukup unik karena merupakan tempat yang lama tidak digunakan. Dulunya terdapat perusahaan ikan yang dilengkapi beberapa gedung pemrosesan ikan dan pelabuhan kecil buat kapal.

Karena tidak terurus lama, pantai ini kemudian menjadi tempat favorit untuk sesi pemotretan. Hasil bidikan kamera para fotografer inilah yang kemudian viral dan menjadikan pantai ini terkenal.

“Sore adalah waktu yang paling romantis jika berlama-lama di pantai ini,” ujar Kepala Bidang Ekonomi Kreatif Dinas Pariwisata Bone Bolango, Fuad Pantoiyo.

Baca juga: Tiga Kuliner Khas yang Wajib Dicoba di Gorontalo

Karakteristik Pantai Kurenai adalah dataran yang luas, sehingga bisa dimanfaatkan untuk berbagai kegiatan, misalnya outbound. 

Perairan di Pantai Kurenai juga tidak kalah menarik karena terdapat terumbu karang yang indah. Aktivitas inilah yang kerap ditawarkan ke wisman, apalagi letak pantai ini berdekatan dengan pelabuhan penyeberangan yang melayani moda transportasi wisman dari dan ke Togean-Gorontalo.

Jarak ke pusat Kota Gorontalo sekitar 10 kilometer, dengan waktu tempuh kira-kira 20 menit.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com