Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hari Batik Nasional, Yuk Kunjungi 5 Museum Batik di Indonesia

Kompas.com - 02/10/2022, 09:18 WIB
Viona Pricilla,
Nabilla Tashandra

Tim Redaksi

3. Museum Batik Pekalongan

Museum Batik Pekalongan terletak di Jalan Jetayu No.1, Pekalongan, Jawa Tengah.

Berdasarkan situs Asosiasi Museum Indonesia, Museum Batik Pekalongan memamerkan sekitar 1.149 koleksi batik dan alat tenun tradisional. Salah satu koleksi batiknya adalah kain batik motif wayang beber yang telah berusia ratusan tahun.

Pengunjung hanya perlu membayar tiket masuk Rp 5.000 per orang untuk kategori dewasa atau umum, sementara anak-anak dan pelajar hanya membayar Rp 1.000.

Baca juga: 3 Fakta Hari Batik Nasional 2 Oktober, Bermula Dari Pengakuan UNESCO

Jam operasionalnya mulai pukul 08.00 - 15.00 WIB setiap harinya.

Dilansir dari laporan Kompas.com (01/10/2022), pengunjung Museum Batik Pekalongan tak hanya dimanjakan dengan koleksi batik, tetapi juga dapat mengikuti lokakarya membatik, dengan harga mulai dari Rp 20.000 tergantung ukuran lebar media kain dan bingkainya.

4. House of Danar Hadi, Surakarta

Koleksi kain batik di Museum Batik Danar Hadi SoloKompas.com/Anggara Wikan Prasetya Koleksi kain batik di Museum Batik Danar Hadi Solo

House of Danar Hadi berlokasi di Jalan Slamet Riyadi No.261, Sriwedari, Laweyan, Surakarta, Jawa Tengah.

Selain merupakan museum batik yang cocok dikunjungi saat Hari Batik Nasional, tempat ini juga merupakan cagar budaya.

Museum batik di House of Danar Hadi buka setiap harinya mulai pukul 09.00-16.30 WIB.

Baca juga: 5 Batik Jokowi yang Mencuri Perhatian Publik

Menurut situs resminya, House of Danar Hadi telah tercatat di Museum Rekor Indonesia (MURI) memiliki sekitar 10.000 koleksi batik, yang menjadikannya sebagai museum dengan koleksi batik terbanyak di Indonesia.

Koleksi batik yang dipamerkan juga beragam, mulai dari batik keraton, batik Indonesia, batik zaman Belanda, hingga batik Cina.

5. Museum Seni Neka, Bali

Museum Seni Neka di Ubud, BaliWIKIMEDIA COMMONS/HARDITAHER Museum Seni Neka di Ubud, Bali

Di luar pulau Jawa, terdapat pula museum batik yang berlokasi di Bali. Lokasi tepatnya berada di Jalan Raya Sanggingan Campuhan, Kedewatan, Kecamatan Ubud, Kabupaten Gianyar, Bali.

Dilansir dari Tribunnews Wiki, museum ini telah berdiri sejak 1976 dan diresmikan pada 1982.

Koleksi yang dipamerkan pun mencapai 300 koleksi lukisan dari berbagai seniman. Pengunjung juga dapat menemukan koleksi batik dengan motif-motif batik khas Bali. Dilansir dari situs Wonderful Indonesia, jenis motifnya termasuk motif sekar jagad Bali, teratai banji, dan juga motif poleng biru.

Baca juga: Ini Penyebab Batik Tulis Terancam Punah

Selain pameran koleksi lukisan dan motif batik, pengunjung juga bisa mengikuti lokakarya membatik di museum ini.

Dikutip dari situs resminya, Museum Seni Neka dapat dikunjungi setiap hari pada pukul 09.00-15.00 WITA. Harga tiket masuk untuk dewasa sebesar Rp 100.000, untuk pelajar Rp 50.000, dan anak-anak di bawah 12 tahun gratis.

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Kompas Travel (@kompas.travel)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Korban Open Trip, 105 Orang Gagal Mendaki Gunung Rinjani

Korban Open Trip, 105 Orang Gagal Mendaki Gunung Rinjani

Travel Update
Libur Lebaran 2024 Berakhir, Kunjungan Wisata di Gunungkidul Lampaui Target

Libur Lebaran 2024 Berakhir, Kunjungan Wisata di Gunungkidul Lampaui Target

Travel Update
Iran Serang Israel, Ini 8 Imbauan KBRI Teheran untuk WNI di Iran

Iran Serang Israel, Ini 8 Imbauan KBRI Teheran untuk WNI di Iran

Travel Update
Penerbangan ke Israel Terganggu akibat Serangan Iran

Penerbangan ke Israel Terganggu akibat Serangan Iran

Travel Update
Pesona Curug Sewu di Kendal, Air Terjun Bertingkat Tiga Jawa Tengah

Pesona Curug Sewu di Kendal, Air Terjun Bertingkat Tiga Jawa Tengah

Jalan Jalan
Iran Serang Israel, WNI di Beberapa Negara Timur Tengah Diminta Waspada dan Lapor ke Kemenlu

Iran Serang Israel, WNI di Beberapa Negara Timur Tengah Diminta Waspada dan Lapor ke Kemenlu

Travel Update
4 Villa Sekitar Tawangmangu Wonder Park Karanganyar, mulai Rp 600.000

4 Villa Sekitar Tawangmangu Wonder Park Karanganyar, mulai Rp 600.000

Hotel Story
Beri Makan Rusa di Rumah Dinas Wali Kota Pangkalpinang, Simak Aturan Pakannya

Beri Makan Rusa di Rumah Dinas Wali Kota Pangkalpinang, Simak Aturan Pakannya

Travel Tips
Promo Kereta Api Mudik Belakangan Ekstra Hemat, Bayar Tiket 80 Persen

Promo Kereta Api Mudik Belakangan Ekstra Hemat, Bayar Tiket 80 Persen

Travel Update
4 Wisata Hutan Pinus di Bantul Yogyakarta

4 Wisata Hutan Pinus di Bantul Yogyakarta

Jalan Jalan
Rute Menuju Palalangon Park Ciwidey Bandung

Rute Menuju Palalangon Park Ciwidey Bandung

Jalan Jalan
Libur Lebaran 2024, Okupansi Hotel-hotel di Kota Batu Tak Sesuai Harapan

Libur Lebaran 2024, Okupansi Hotel-hotel di Kota Batu Tak Sesuai Harapan

Travel Update
Wahana dan Aktivitas Wisata di Palalangon Park Ciwidey

Wahana dan Aktivitas Wisata di Palalangon Park Ciwidey

Jalan Jalan
Palalangon Park Ciwidey: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Palalangon Park Ciwidey: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Jam Buka

Jalan Jalan
Wajah Baru Alun-alun Kebumen, Kapal Mendoan Jadi Daya Tarik Pemudik

Wajah Baru Alun-alun Kebumen, Kapal Mendoan Jadi Daya Tarik Pemudik

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com