Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

9 Tempat Wisata Alam di Depok, Bisa Santai di Tepi Danau

Kompas.com - 02/10/2022, 11:10 WIB
Louis Brighton Putramarvino,
Nabilla Tashandra

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Menghabiskan akhir pekan atau waktu bersantai untuk mampir ke tempat wisata alam di Depok bisa jadi pilihan menarik. Terutama bagi warga Depok dan sekitarnya.

Selain untuk melepas penat, ada banyak aktivitas ruang terbuka yang bisa dilakukan di sana, termasuk melihat pepohonan hijau serta berolahraga.

Baca juga: 7 Tempat Wisata Anak di Depok, Belajar Beri Makan Hewan

Berikut beberapa tempat wisata alam di Depok yang dapat dikunjungi, seperti disusun oleh Kompas.com

Tempat wisata alam di Depok

1. Taman Wiladatika

Air Mancur Wiladatika CibuburWikimedia Commons/F-Trans Air Mancur Wiladatika Cibubur

Taman Widya Mandala Krida Bakti Pramuka atau biasa disingkat Wiladatika terletak di Jalan Jambore No. 1, Harjamukti, Cimanggis, Depok.

Melansir Kompas.com (02/07/2022), taman ini sering digunakan untuk melakukan kegiatan pramuka.

Di sini kamu dapat berolahraga atau berjalan santai sambil menikmati pemandangan. Selain itu, tersedia juga kolam renang sehingga kamu juga bisa berenang di sana.

Baca juga: 5 Tempat Wisata di Depok yang Bisa Dikunjungi Saat Libur Lebaran

Taman ini buka setiap hari pukul 08.00-16.00 WIB. Harga tiket masuknya adalah Rp 10.000 per orang.

2. Godong Ijo

Anak-anak sedang bermain dengan ular di Godong Ijo, Depok.Dok. Godongijo.com Anak-anak sedang bermain dengan ular di Godong Ijo, Depok.

Godongijo juga merupakan salah satu tempat wisata alam di Depok, lokasinya di Jalan Cinangka Raya KM 10 No. 60, Serua, Bojongsari, Depok.

Melansir Tribun Travel (05/06/2022), di sini kamu dapat melihat berbagai jenis tanaman seperti tanaman obat, rempah, hingga yang langka.

Baca juga: Kawasan Heritage Depok Lama Akan Dikembangkan Jadi Tempat Wisata Sejarah

Selain itu, kamu juga dapat melakukan kegiatan lain seperti memancing, bercocok tanam, dan melihat satwa langka.

Tempat ini buka pukul 09.00-20.00 WIB. Harga tiket masuknya disesuaikan dengan paket yang kamu pilih. Harganya mulai dari Rp 60.000.

3. Studio Alam TVRI

Studio Alam TVRI.SITUS STUDIO ALAM TVRI Studio Alam TVRI.

Studio Alam TVRI merupakan tempat produksi, tetapi tempat ini juga dapat menjelma menjadi tempat pernikahan, rapat, dan wisata alam.

Melansir situs resmi Studio Alam TVRI, tempat yang terletak di Jalan Studio Alam TVRI, Sukmajaya, Depok ini memiliki berbagai macam wahana yang dapat dinikmati seperti taman kelinci dan bukit pinus.

Baca juga: 6 Pilihan Penginapan Dekat UI Depok

Tempat ini buka setiap hari kecuali hari Senin mulai pukul 08.00 WIB sampai 16.00 WIB. Harga tiket masuknya adalah Rp5.000 per orang.

Kendaraan juga diharuskan untuk membayar tiket berupa Rp5.000 untuk kendaraan roda dua, Rp10.000 untuk kendaraan roda empat, dan Rp.15.000 untuk kendaraan roda enam.

4. Situ Cilodong

Situ Cilodong, Jalan Abdul Geni, Kali Baru, Depok, Rabu (27/3/2019)KOMPAS. COM/CYNTHIA LOVA Situ Cilodong, Jalan Abdul Geni, Kali Baru, Depok, Rabu (27/3/2019)
Pilihan tempat wisata alam di Depok lainnya adalah Situ Cilodong.

Tempat ini berada di Jalan Abdul Gani, Kalibaru, Cilodong, Depok. Di sana, pengunjung dapat menikmati pemandangan danau, berolahraga, serta menjajal fasilitas sepeda bebek seperti dilansir dari Kompas.com (02/07/2022).

Baca juga: 6 Hotel Dekat Stasiun UI Depok, Harga Mulai Rp 200 Ribuan

Untuk memasuki tempat ini kamu tidak perlu membayar tiket masuk karena lokasinya bersifat terbuka untuk umum.

5. Taman Hutan Raya

Taman Hutan Pancoran Mashttps://direktoripariwisata.id/ Taman Hutan Pancoran Mas

Jika mencari tempat wisata alam di Depok, kamu juga bisa berkunjung ke salah satu lokasi cagar alam di sana, yaitu Taman Hutan Raya.

Taman yang terletak di Jalan Pancoran Mas, Depok ini merupakan cagar alam tertua di Indonesia setelah Taman Nasional Gunung Gede Pangrango seperti dikutip dari Kompas.com (02/07/2022).

Baca juga: 5 Tempat Wisata Horor di Jawa Barat yang Bikin Merinding

Untuk memasuki taman ini, kamu tidak perlu membayar tiket masuk. Di sini, kamu dapat berjalan santai sambil menikmati pemandangan taman yang memiliki luas 7,1 hektar.

6. Agrowisata Belimbing Dewa

Agrowisata Belimbing DewaDok. direktoripariwisata.id Agrowisata Belimbing Dewa

Kota Depok sering dijuluki sebagai Kota Belimbing, bahkan buah belimbing dijadikan ikon kota tersebut.

Di sini pun tersedia Agrowisata Belimbing Dewa yang terletak di kawasan Pasir Putih, Sawangan, Depok.

Baca juga: 4 Wisata Gua di Jawa Barat, Pas Dikunjungi Saat Libur Panjang

Dilansir dari Direktori Pariwisata Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, di sini kamu dapat berkunjung ke kebun belimbing dan memetik buah belimbing langsung dari pohonnya. Selain itu, tersedia juga hasil olahan belimbing yang dapat kamu beli sebagai oleh-oleh.

Tempat ini beroperasi setiap hari pukul 08.00-16.00 WIB. Di sini tidak dipungut harga tiket masuk alias gratis.

7. Situ Pengasinan

Situ Pengasinan, salah satu tempat wisata anak di Depok.DIREKTORI PARIWISATA KEMENPAREKRAF Situ Pengasinan, salah satu tempat wisata anak di Depok.

Situ Pengasinan juga bisa menjadi pilihan tempat wisata alam di Depok untuk dikunjungi. Lokasinya ada di Jalan Setu Pengasinan Indah No. 27, Pengasinan, Sawangan, Depok.

Dilansir dari Kompas.com (26/09/2022), di sini kamu dapat menikmati kegiatan seperti memancing di danau buatan ini.

Baca juga: 10 Wisata Alam di Kuningan Jawa Barat, Banyak yang Masih Asli

Selain itu, tersedia juga kegiatan lain yang dapat dilakukan seperti berolahraga, naik kereta api mini dan sepeda mini, serta mencoba jajanan di area sekitarnya.

Tempat ini buka pukul 07.00-18.00 WIB dan dapat diakses secara gratis. Kamu hanya cukup membayar biaya parkir saja.

8. Hutan Kota UI

Jalan setapak diapit hutan rindang di Hutan Kota Universitas Indonesia (UI), Kampus UI Depok, Jawa Barat.WARTA KOTA/GOPIS SIMATUPANG Jalan setapak diapit hutan rindang di Hutan Kota Universitas Indonesia (UI), Kampus UI Depok, Jawa Barat.

Kampus Universitas Indonesia (UI) Depok juga memiliki ruang terbuka hijau yang cukup luas dengan pepohonan rindang yang dapat dinikmati untuk bersantai.

Dikutip dari situs resmi UI, luas Hutan Kota UI mencapai sekitar 90 hektar, serta terdiri dari beragam pepohonan, seperti jati, meranti, karet, matoa, dan lainnnya. Lokasinya ada di dalam area UI, yang membentang antara Depok dan Jakarta Selatan.

Baca juga: 10 Wisata Hits Garut, Jawa Barat, Banyak View Alam yang Instagramable

Pengunjung bisa berolahraga, seperti lari, bersepeda, atau menjajal trek sepeda yang dibuat oleh komunitas sepeda UI.

Jika ingin bersantai, kamu juga bisa sekadar berjalan-jalan menikmati suasana atau memancing dikelilingi pohon rindang.

9. Situ Rawa Kalong

Meramaikan peresmian Situ Rawa Kalong Depok, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menggendeng Bonge alias Eka Satria Saputra yang viral dengan Citayam Fashion Week. Dok HUMAS PEMPROV JABAR Meramaikan peresmian Situ Rawa Kalong Depok, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil menggendeng Bonge alias Eka Satria Saputra yang viral dengan Citayam Fashion Week.

Situ Rawa Kalong belum lama ini diresmikan kembali setelah dilakukan revitalisasi.

Selain lebih tertata dan mudah diakses, situ yang berlokasidi Kecamatan Cimanggis, Depok ini juga punya sejumlah fasilitas baru.

Dikutip dari Kompas.com (05/08/2022), salah satunya adalah panggung apung yang Instagramable dan dapat digunakan oleh warga untuk berfoto-foto.

Baca juga: Situ Rawa Kalong Depok Direvitalisasi, Kini Punya Panggung Apung

Ada pula dinding yang dipercantik dengan mural berbagai warna sehingga memanjakan mata dan tentunya, juga bisa dimanfaatkan sebagai latar berfoto.

Di sekitarnya juga terdapat banyak jajanan, sehingga warga yang mampir bisa menikmati pemandangan Situ Rawa Kalong sambil berwisata kuliner.

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Kompas Travel (@kompas.travel)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com