Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PUTRI Travel Fair 7-9 Oktober 2022, Banyak Diskon Tempat Wisata dan Penginapan

Kompas.com - 08/10/2022, 06:31 WIB
Faqihah Muharroroh Itsnaini,
Anggara Wikan Prasetya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Perhimpunan Usaha Taman Rekreasi Indonesia (PUTRI) menyelenggarakan PUTRI Travel Fair dan Investment Forum untuk pertama kalinya pada 7-9 Oktober 2022 di Mall Neo Soho, Jakarta Barat.

Ketua Umum Dewan Perwakilan Pusat (DPP) PUTRI Hans Manansang mengatakan, kegiatan ini menjadi ajang promosi destinasi wisata di Indonesia dan mendorong perkembangan pelaku industri pariwisata kepada masyarakat.

“Travel Fair & Investment Forum adalah upaya mensosialisasikan PUTRI sebagai organisasi yang sedang berkembang bersamaan dengan bangkitnya minat wisatawan domestik," ujar Hans saat ditemui di Mal Neo Soho, Jakarta Barat, Jumat (7/10/2022).

Baca juga: Jakarta Travel Fair Digelar 7-9 Oktober 2022 di Balikpapan

Lebih lanjut, ia mengatakan bahwa saat ini sudah ada dewan perwakilan daerah (DPD) baru PUTRI.

Harapannya ke depan kegiatan ini dapat dilaksanakan juga di kota-kota besar lain di Indonesia.

Agenda dan promo PUTRI Travel Fair

Selama tiga hari, yaitu 7-9 Oktober 2022, PUTRI menggelar Travel Fair dan Investment Forum berisi talkshow mengenai potensi investasi yang digelar di Pingoo Restaurant, Jakarta Aquarium & Safari, Neo Soho Mall, Jakarta Barat.

Rangkaian acara ini bekerja sama dengan RajaMICE dan didukung oleh Bank Mandiri, sebagai bank mitra PUTRI.

Adapun PUTRI Travel Fair perdana ini menyajikan paket-paket dengan harga menarik dari setiap tempat hiburan anggota PUTRI dan tempat hiburan lainnya.

Baca juga: 4 Tips Berburu Cashback dan Paket Perjalanan di Travel Fair

Beberapa perusahaan pariwisata yang turut berpartisipasi antara lain adalah Jakarta Aquarium & Safari, The Lodge Group, Merapi Park Group, Jatim Park Group, Taman Safari Group, Sari Ater Obelix, Kebun Raya Group, Bobobox, Tanjung Lesung, hingga Dwidaya Tours.

Hans menambahkan, pameran PUTRI Travel Fair & Investment Forum turut menawarkan program liburan dengan harga terbaik sepanjang tahun 2022.

Mulai dari beli 1 gratis 1 dari The Lodge Group, tarif khusus Taman Safari Bogor berupa potongan harga masuk + Panda seharga Rp 210.000.

Taman Safari Bogor, Jawa Barat DOK, Shutterstock/Greg PWShutterstock/Greg PW Taman Safari Bogor, Jawa Barat DOK, Shutterstock/Greg PW

Lalu, harga spesial Safari Resort mulai dari Rp 988.000, diskon Royal Safari Garden 50 persen Room & Bungalow, diskon 20 persen dan beli 2 gratis 1 Safari Explorer, Safari Legend & Jungle Hopper.

Ada juga penawaran menarik lain seperti room and breakfast serta Safari Night mulai Rp 1,4 juta, promo tiket masuk Rp 35.000 di Mara River Safari Lodge, Safari Beach Jateng, beli 3 gratis 1 tiket Taman Safari Indonesia II Jatim.

Juga ada Baobab Safari Resort mulai dari Rp 990.000 mendapat gratis 2 tiket TSI II Jatim + Interactive Living Museum.

Baca juga: Foto Ring Tail Lemur Juara Lomba Foto Satwa di Taman Safari Bogor

Kemudian, promo beli 3 gratis 1 di Jakarta Aquarium & Safar, potongan diskon 20 persen dari Tanjung Lesung, potongan diskon 25 persen dari Jatim Park Group, beli 1 gratis 1 di Sari Ater, promo khusus study tour dari Kebun Raya Bogor, serta harga khusus mulai dari Rp 450.000 menginap di Bobobox.

Tidak hanya itu, ada pula promo berupa harga tiket wisata mulai dari Rp 1 dan potongan diskon, hingga cashback 50 persen dengan minimal transaksi Rp 50.000 khusus pengguna Livin’ by Mandiri.

Upaya dukung industri pariwisata

Sementara itu, Direktur Jaringan & Retail Banking Bank Mandiri Aquarius Rudianto mengatakan bahwa kerja sama dengan PUTRI ini merupakan bagian dari komitmen Bank Mandiri untuk mendukung industri pariwisata dan pelaku bisnis pariwisata, dari hulu ke hilir.

"Menjadi momentum bagi kita semua untuk mendorong perkembangan industri pariwisata di Indonesia," ujar Aquarius.

 
 
 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Kompas Travel (@kompas.travel)

Adapun CEO RajaMICe dan CEO Teman Parekraf Nasional (Tepanas) Panca R Sarungu mengatakan, pihaknya mendukung kegiatan ini untuk memantik minat berwisata dengan berkolaborasi dengan asosiasi terkait pariwisata termasuk PUTRI.

“Pada kegiatan ini kami juga mengundang para kepala daerah untuk dapat terinspirasi dari para pemilik tempat wisata untuk dapat membangun dan mengembangkan tempat wisata di Indonesia," tutur Panca.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com