KOMPAS.com - Halte Transjakarta Bundaran Hotel Indonesia (HI) di Jalan MH Thamrin, Jakarta Pusat, telah diresmikan pada Sabtu (15/10/2022) oleh Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.
Halte ini terdiri dari dua lantai dengan anjungan yang menghadap ke arah Monumen Selamat Datang di Bundaran HI.
Baca juga:
Meski belum semua fasilitas beroperasi 100 persen, namun anjungan halte sudah bisa dipakai dan dikunjungi.
Ke depannya, bagian atas halte akan digunakan juga sebagai area komersila, selain untuk spot berfoto di anjungan.
Jika penasaran dengan panorama Bundaran HI dan kesibukan ibu kota dari ketinggian, ada beberapa cara untuk menuju halte ini.
Sebagai informasi, untuk naik ke area anjungan Halte Bundaran HI, setiap pengunjung harus menempelkan kartu uang elektronik (KUE) ketika masuk (tap in) dan keluar halte (tap out).
Dengan demikian, saldo uang elektronik di kartu akan dipotong sebesar Rp 3.500. Hal ini karena karena tangga menuju lantai dua harus melewati halte tempat penumpang naik dan turun bus Transjakarta.
Oleh karena itu, jika ingin lebih hemat, kamu bisa menggunakan bus Transjakarta sebagai transportasi untuk berkunjung ke spot foto di anjungan halte yang sedang viral ini.
Baca juga: 6 Tips Berfoto di Halte Baru Bundaran HI, Bawa Kartu Transjakarta
Kamu bisa menyesuaikan bus dengan berangkat menggunakan nomor koridor terdekat dari tujuan asal, baik transit maupun tidak transit, dan mencari jalur yang berhenti di halte Bundaran HI.
Beberapa pilihan bus yang beroperasi melewati halte ini adalah nomor 6A (Monas via Kuningan), 6B (Monas via Semanggi), atau nomor 1 (Blok M-Kota).
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.