KUPANG, KOMPAS.com - Sebanyak 129 pebalap siap berpartisipasi dalam balap sepeda Tour de Timau di Pegunungan Timau, Kabupaten Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT) yang akan digelar pada 23 Oktober 2022 .
Tour de Timau merupakan bagian dari rangkaian kegiatan Konsultasi Nasional XV Forum Komunikasi Pria Kaum Bapak (Konas FK-PKB) Persatuan Gereja Indonesia (PGI) yang digelar selama tiga hari di Kota Kupang, yakni 20-23 Oktober 2022.
Baca juga: 5 Oleh-oleh Populer Khas Kupang, Daging Sei hingga Kain Tenun
Gelaran tersebut juga diselenggarakan untuk mempromosikan potensi wisata di Pegunungan Timau.
"Potensi wisata yang ada di kawasan itu perlu didorong agar bisa lebih terkenal," ujar Ketua Panitia Konas FK-PKB PGI XV sekaligus Ketua DPRD Provinsi NTT, Emilia J Nomleni dalam jumpa pers di Kantor Sinode GMIT, Kota Kupang, Selasa (18/10/2022) petang.
Para pebalap berasal dari sejumlah wilayah di Indonesia, seperti Jawa Timur, Sulawesi Utara, Bali, dan NTT.
Titik keberangkatan ada di Kaki Gunung Timau dan titik akhirnya di Bukit Humont Lelogama, Kecamatan Amfoang Selatan, Kabupaten Kupang. Panjang rute keseluruhan mencapai sekitar 12 kilometer.
Baca juga: 5 Oleh-Oleh Camilan Khas Kupang, Ada Jagung Titi
Sepanjang perjalanan, para pebalap yang berparitisipasi akan disuguhkan pemandangan gunung yang indah dari berbagai sisi. Emi berharap, kegiatan akan tetap berjalan lancar meski diprediksi akan turun hujan.
Wakil Ketua Panitia Konas FK-PKB PGI XV, Alex Ena berharap, para peserta dapat menikmati keindahan alam di pegunungan Timau dan Amfoang, sebagai salah satu destinasi wisata andalan NTT.
Baca juga: 15 Wisata Air Terjun di NTT, Masih Asri untuk Dijelajahi
Pemilihan lokasi juga sudah didasarkan survei tim Ikatan Sport Sepeda Indonesia (ISSI), yang menyebut bahwa lokasi tersebut suatu saat berpotensi jadi lokasi balap sepeda terindah di dunia.
"Dan memang tempat itu sangat indah, sehingga siapapun yang ke sana, termasuk para pebalap akan terpesona dengan alam pegunungannya," ujar Alex.
View this post on Instagram
Nantinya, gelaran tersebut juga akan diramaikan dengan kegiatan lain, seperti parade budaya, parade kuda, serta tarian massal Bonet dan Natoni (Sapaan adat Suku Timor) massal.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.