Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tentukan Pilihanmu
0 hari menuju
Pemilu 2024
Kompas.com - 30/10/2022, 14:36 WIB

KOMPAS.com - Halloween identik dengan labu. Sering kali, lampu labu yang diukir seperti membentuk wajah kerap menghiasi pesta-pesta perayaannya. Lampu labu ini juga dikenal sebagai jack o'lantern.

Rupanya, asal mula Halloween identik dengan labu cukup panjang dan berawal dari sebuah mitos Irlandia.

Baca juga: Sejarah Halloween, Jejak Tradisi Celtic Kuno Kembalinya Arwah ke Rumah

Kenapa halloween identik dengan labu?

Dikutip dari Britannica, perayaan Halloween didasarkan pada Festival Celtic Samhain, selebrasi kuno yang menandai akhir musim panas dan awal tahun baru pada 1 November.

Dulunya, di negara-negara Celtic, terutama Skotlandia dan Irlandia, orang yang telah meninggal akan dikubur, namun masyarakat akan menggalinya untuk mengambil tengkorak jenazah tersebut dan meletakannya di dalam sebuah gundukan pemakaman.

Baca juga: Absen 2 Tahun, Halloween Horror Nights di Universal Studios Hadir Lagi

Ketika Samhain, atau sekarang disebut Halloween, orang-orang akan memasuki gundukan tersebut lalu menyalakan lilin di dalam satu atau lebih tengkorak yang ada di sana.

Mereka yang merayakannya bahkan berbicara dengan arwah orang yang mereka sayangi melalui tengkorak tersebut.

Samhain diyakini sebagai batasan antara dunia kehidupan dan kematian.

Mereka yang merayakannya meyakini, ketika festival tersebut, jiwa-jiwa orang yang telah meninggal pada tahun itu akan melakukan perjalanan ke dunia lain. Sementara jiwa-jiwa lainnya akan kembali mengunjungi rumah mereka.

"Saat Samhain, orang-orang akan menyiapkan makanan untuk orang yang mereka cintai dan sudah meninggal," kata Cerridwen Fallingstar, seorang guru dan penulis Broth from the Cauldron: A Wisdom Journey through Everyday Magic (Kaldu dari Kuali: Perjalanan Kebijaksanaan Melalui Sihir Sehari-hari), seperti dikutip Reader's Digest.

Baca juga: 10 Museum Paling Angker di Dunia, Ada Koleksi Mumi

Meskipun orang-orang tersebut mendambakan kontak dengan jiwa orang yang mereka sayangi, mereka juga takut ada arwah jahat yang berkeliaran malam itu dan mencari perlindungan dari mereka.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+