Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

12 Oleh-oleh Khas Bandung, Makanan Hingga Wayang

Kompas.com - 10/11/2022, 09:09 WIB
Viona Pricilla,
Anggara Wikan Prasetya

Tim Redaksi

10. Tas dan Sepatu Cibaduyut

Kawasan Cibaduyut menjadi tempat yang cukup dikenal sebagai daerah yang menjual produk-produk lokal berupa fashion, seperti sepatu dan tas.

“Cibaduyut terkenal sebagai produsen beberapa fashion item (barang mode) lokal. Salah satu yang terkenalnya adalah sepatu,” kata Trixie Larissa, seorang warga lokal Bandung, pada Kompas.com (09/11/2022).

Menurutnya, belanja sepatu di Cibaduyut sudah bagaikan tradisi yang turun temurun, sebab barang-barang yang diproduksi terbilang memiliki kualitas yang bagus, bahkan beberapa produsen melakukan ekspor ke berbagai tempat.

Dilansir dari Kompas.com (15/09/2021), tak hanya menjual tas dan sepatu saja, daerah ini juga menjual berbagai produk lainnya seperti dompet, ikat pinggang, sandal, dan beragam aksesoris lain.

11. Batik khas Jawa Barat

Dikutip dari laman Kemendikbud, Jawa Barat juga memiliki beragam jenis batik yang memiliki ciri khas dan motif yang unik. Salah satu yang terkenal adalah Batik Megamendung dari Cirebon.

Batik Megamendung.Gunarta/Wikimedia Commons Batik Megamendung.

Batik Megamendung ini memiliki motif menyerupai awan di langit yang biru. Selain itu, Jawa Barat juga memiliki batik lainnya, seperti Batik Ganasan asal Kabupaten Subang dan Batik Kujang Kijang dari Bogor.

Di Bandung, terdapat salah satu toko batik yang dapat dikunjungi, yaitu Rumah Batik Komar. Rumah batik ini memiliki sekitar 10.000 sketsa batik yang dapat dilihat dalam bentuk fisiknya dan juga digital.

Selain itu, Batik Komar juga memiliki sekitar 150 desain motif batik yang sudah mendapat sertifikat Hak Cipta dari Kementerian Hukum dan HAM.

Kemudian, ada juga koleksi cap batik yang berupa ragam hias batik seluruh Indonesia. Untuk koleksi cap batik ini mencapai 4.000 desain.

12. Mainan Tradisional

Di sepanjang jalan Cihampelas Walk, dipenuhi dengan para pedagang oleh-oleh. Mulai dari jajanan, tas, sepatu, pakaian, aksesoris, hingga mainan tradisional.

Mainan tradisional gasing.Steven/Wikimedia Commons Mainan tradisional gasing.

Salah satunya adalah mainan tradisional yang bisa ditemukan di kawasan tersebut adalah gasing. Mainan ini menjadi mainan yang cukup dapat membuat seseorang menjadi nostalgia akan masa kecilnya.

Dikutip dari Kompas.com (25/07/2022), gasing merupakan mainan tradisional Indonesia yang bisa ditemukan di berbagai daerah. Warga daerah Jawa Barat menyebutnya sebagai gasing atau panggal.

Mainan tersebut terbuat dari kayu yang kuat, seperti kayu yang berasal dari pohon mahoni, cemara, tanduk, dan juga lemo.

Cara memainkannya adalah dengan meilitkan tali di bagian atas gasing, lalu tali tersebut ditarik hingga terlempar dan berputar pada porosnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com