Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Harga Paket River Tubing Senatah Adventure Ngargoyoso di Lereng Barat Lawu

Kompas.com - 14/11/2022, 18:36 WIB
Anggara Wikan Prasetya

Penulis

KOMPAS.comRiver tubing ternyata jadi salah satu aktivitas yang bisa dilakukan di destinasi wisata lereng barat Gunung Lawu.

Senatah River Tubing adalah tempat wisata yang ada di destinasi wisata tersebut, yakni Kecamatan Ngargoyoso, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah.

Tempat wisata ini menyuguhkan sensasi petualangan menyusuri derasnya aliran sungai dengan ban atau tubing.

Baca juga: Senatah Adventure Ngargoyoso, Sensasi River Tubing di Lereng Barat Lawu

Meski terkesan menyeramkan, wisatawan tidak perlu khawatir karena pengelola sudah menyiapkan perlengkapan keamanan, seperti helm, rompi pelampung, alas kaki khusus, serta pelindung tangan dan kaki.

Saat meluncur di arus sungai yang deras, setiap tim akan dipimpin oleh pemandu yang sudah ahli.

Harga paket river tubing Senatah Adventure Ngargoyoso

Pengelola wisata Senatah Adventure bernama Setyawan membagikan daftar tarif paket river tubing kepada Kompas.com, Minggu (13/11/2022).

Jika ingin menjajal river tubing di Senatah Adventure, berikut harga paket wisatanya:

Baca juga: Senatah Adventure Ngargoyoso Tak Hanya River Tubing, Ada Jeep Wisata Gunung Lawu

Paket Tubing A

Harga: Rp 20.000 per orang

Panjang lintasan: Sekitar 300 meter

Durasi: Sekitar 7 menit

Usia: 5 sampai 65 tahun

Fasilitas: Dokumentasi foto & video

Wisata Senatah River Tubing di Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah.dok. Facebook Senatah Tubing Wisata Senatah River Tubing di Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah.

Paket Tubing B

Harga: Rp 60.000 per orang

Panjang lintasan: Sekitar 1,5 kilometer

Durasi: Sekitar 30 menit

Usia: 12 sampai 65 tahun

Fasilitas: Dokumentasi foto & video, dan transport penjemputan.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com