Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Alasan Kenapa Penumpang Langsung Berdiri Meski Pesawat Baru Mendarat

Kompas.com - 22/11/2022, 18:38 WIB
Ni Nyoman Wira Widyanti

Penulis

Etiket penumpang turun dari pesawat

Dilansir dari laman resmi Otoritas Penerbangan Sipil atau CAA Inggris, penumpang pesawat wajib mengenakan sabuk pengaman selama penerbangan.

Mereka juga wajib mengenakan sabuk pengaman ketika lampu tanda sabuk pengaman masih menyala, termasuk saat lepas landas, mendarat, dan turbulensi. 

Setelah pesawat mendarat, penumpang wajib menunggu hingga lampu tanda sabuk pengaman dimatikan sebelum melepaskannya.

Baca juga:

"Ini terkait keselamatan. Hal ini sangat penting bagi keselamatan semua orang, dan bagi penumpang dengan waktu yang singkat ke penerbangan lanjutan, agar penumpang duduk dan menunggu hingga pesawat terparkir di pintu," tutur awak kabin bernama Jennifer Johnson, dikutip dari Washingtonpost.com.

Bila lampu tanda sabuk pengaman dimatikan dan pesawat sudah terparkir dengan baik, penumpang bisa melihat apakah sudah waktunya bagi barisan mereka untuk keluar ke lorong dan mengambil barang. 

Baca juga: Apakah Pesawat Terbang Punya Klakson?

Jika merasa aman untuk berdiri, maka berdirilah dan tunggu giliran untuk mengambil barang di kompartemen atas.

Bila barang disimpan di kompartemen atas di barisan belakang, maka penumpang bisa menunggu hingga lorong telah kosong. Hal yang sama bisa diterapkan untuk penumpang yang membawa barang banyak. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com