Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

6 Tips Liburan ke Banda Neira untuk Pemula, Perhatikan Musim

Kompas.com - 29/11/2022, 14:02 WIB
Faqihah Muharroroh Itsnaini,
Anggara Wikan Prasetya

Tim Redaksi

 

KOMPAS.comBanda Neira merupakan suatu pulau kecil di Maluku Tengah yang dijuluki sebagai Surga dari Timur karena memiliki keindahan dan kekayaan alam luar biasa.

Tidak hanya memiliki peninggalan sejarah dari para kolonial yang berebut rempah-rempah, Banda Neira juga memiliki gunung api dan lautan yang masih sangat terjaga. Ada pula spot-spot menyelam yang menawan. 

Kendati demikian, beberapa faktor, seperti misalnya jarak dan akses mungkin memang menjadikan pulau ini belum sepopuler destinasi wisata lain di Indonesia. 

Baca juga:

Namun sebenarnya dengan persiapan maksimal dan informasi yang cukup, Banda Neira akan lebih mudah dijangkau sehingga tepat menjadi destinasi untuk berlibur.

Tips liburan ke Banda Neira

Oleh karena itu, simak beberapa tips sebelum ke Banda Neira berikut ini, berdasarkan pengalaman Kompas.com saat berkunjung akhir Oktober 2022: 

1. Perhatikan jadwal transportasi

Sebagai informasi, sebelum menuju Banda Neira, wisatawan bisa tiba terlebih dahulu di Ambon, Ibu Kota Provinsi Maluku. 

Kapal Nggapulu milik Pelni meninggalkan Pelabuhan Banda Neira, (21/11/2016).SHUTTERSTOCK/MICHAL HLAVICA Kapal Nggapulu milik Pelni meninggalkan Pelabuhan Banda Neira, (21/11/2016).

Jika berangkat dari Jakarta, ada cukup banyak pilihan pesawat, di antaranya Garuda Indonesia, Citilink, Batik Air, dan Lion Air, dengan harga tiket mulai Rp 2 jutaan untuk satu kali jalan. 

Setibanya di Ambon, untuk menuju Banda Neira memang pilihan transportasinya cukup terbatas dan tidak selalu tersedia. 

Sejauh pengamatan Kompas.com, saat ini terdapat tiga jenis kendaraan yang mengangkut penumpang dari Ambon ke Banda Neira, dan sebaliknya. Ketiganya adalah kapal feri atau KMP Bahtera Nusantara 02, kapal Pelni, dan pesawat perintis. 

Baca juga: Liburan ke Banda Neira, Simak Panduan Lengkap Transportasinya

Baik kapal maupun pesawat tidak setiap hari tersedia, sehingga wisatawan harus rutin mengecek informasi jadwalnya sebelum berangkat.

Dengan biaya berkisar Rp 150.000 sampai Rp 745.000 per orang, perjalanan pesawat membutuhkan waktu sekitar 45 menit sedangkan kapal mulai 8 jam. 

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com