Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

6 Tips Liburan ke Banda Neira untuk Pemula, Perhatikan Musim

Kompas.com - 29/11/2022, 14:02 WIB
Faqihah Muharroroh Itsnaini,
Anggara Wikan Prasetya

Tim Redaksi

5. Bawa uang tunai

Selanjutnya, wisatawan akan lebih aman jika membawa uang tunai yang sekiranya cukup untuk beberapa hari berlibur di Banda Neira. Sebab, sejauh pengamatan, tidak banyak ditemukan bank di sana. 

Sebaiknya kamu membawa uang yang cukup sejak dari Ambon, karena tidak semua destinasi wisata di Banda Neira menyediakan layanan non tunai (cashless) atau kartu ATM. Apalagi, tidak ada toko-toko kelontong modern yang bisa ditemukan di Banda. 

Baca juga: 6 Fakta Banda Neira, Pulau Cantik Tempat Pengasingan Bung Hatta

Untuk beberapa penginapan tertentu bertipe hotel, memang sudah disediakan fasilitas pembayaran non tunai atau internet banking.

Namun, ini umumnya tidak berlaku bagi homestay, yang bahkan di pulau kecil tertentu listrik hanya menyala saat menjelang malam hari. 

6. Lakukan riset mendalam

Sama seperti destinasi-destinasi yang masih tidak se-umum tempat lainnya, wisatawan sangat dianjurkan meriset segala informasi sebelum berkunjung ke Banda Neira. 

Interior dalam salah satu ruangan Museum Rumah Budaya Banda Neira di Jalan Nusantara, Kecamatan Banda, Maluku. KOMPAS.com/FAQIHAH MUHARROROH ITSNAINI Interior dalam salah satu ruangan Museum Rumah Budaya Banda Neira di Jalan Nusantara, Kecamatan Banda, Maluku.

Mulai dari jarak, biaya, cuaca, daftar destinasi, jenis makanan, hingga budaya dan kebiasaan warga lokal setempat.

Pasalnya, untuk traveler pemula, perjalanan dengan perahu motor antar pulau di Banda Neira mungkin bisa jadi agak mengagetkan. Suasana padat dan hiruk pikuk pelabuhan juga bisa menjadi tantangan sendiri, sehingga diperlukan persiapan yang optimal. 

Baca juga: 3 Pulau di Banda Maluku yang Cocok untuk Island Hopping Seharian

Namun, jangan khawatir karena penduduk lokal di Banda Neira sangat ramah dan akan membantu wisatawan. Selain itu, keindahan alam yang luar biasa bisa menjadi penawar lelah dan menjadi pengalaman yang sulit dilupakan. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com