Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 12/12/2022, 18:02 WIB
Ulfa Arieza

Penulis

 

 

6. Cimory Riverside 

Cimory RiversideCimory.com Cimory Riverside

Selain Cimory Dairyland Puncak, wisatawan juga dapat mengunjungi Cimory Riverside. Konsepnya serupa, yaitu wisata keluarga yang menawarkan restoran dan berbagai wahanan seru.

Pengunjung dapat menikmati sejumlah wahana di Cimory Riverside. Mulai dari Cimory Forest Walk, Monster Aquarium, dan Museum Lulu.

Lokasi Cimory Riverside berada di pinggir Sungai Ciliwung, tepatnya di Puncak Rd KM 77, Leuwimalang, Cisarua, Bogor.

7. Kebun Raya Bogor  

Ilustrasi Kebun Raya Bogor di Kota Bogor, Jawa Barat.Dok. kebunraya.id Ilustrasi Kebun Raya Bogor di Kota Bogor, Jawa Barat.

Kebun Raya Bogor adalah salah satu ikon wisata Bogor. Destinasi wisata cocok untuk mengajak keluarga bertualang di alam terbuka.

Pengunjung bisa menikmati pohon-pohon yang rindang, serta beragam tanaman di Kebun Raya Bogor.

Aktivitas lainnya yang dapat dilakukan di Kebun Raya Bogor antara lain, bersepeda keliling Kebun Raya Bogor, duduk di tepi danau seberang Istana Kepresidenan Bogor, mengunjungi Taman Meksiko yang berisi spesies tumbuhan iklim kering, dan mendatangi Museum Zoologi. 

Lokasinya pun sangat terjangkau karena berada tak jauh dari Stasiun Bogor, tepatnya di Jl. Juanda No.13, Paledang, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor.

Baca juga: Kebun Raya Bogor Buka Lagi Taman Tumbuhan Pemakan Serangga

8. Museum Zoologi 

Museum ZoologiShutterstock Museum Zoologi

Museum ini berada di area Kebun Raya Bogor. Obyek wisata ini memiliki koleksi aneka rupa satwa dan fosil hewan yang diawetkan.

Jadi, sembari berwisata para pengunjung bisa menambah wawasan. Museum yang dibangun sejak 1894 ini, memiliki nama asli  Landbow Zoologisch Laboratorium.  

9. Taman Safari Bogor

Istana Panda di Taman Safari Bogor, Jawa Barat. Berapa harga tiket Taman Safari Bogor dan cara pesan paket tour Taman Safari Bogor?Shutterstock/reezaaristanto Istana Panda di Taman Safari Bogor, Jawa Barat. Berapa harga tiket Taman Safari Bogor dan cara pesan paket tour Taman Safari Bogor?

Taman Safari Bogor merupakan salah satu destinasi wisata keluarga favorit di Bogor. Taman Safari menawarkan beragam wahana seru  kepada pengunjung untuk menyaksikan dari dekat kehidupan satwa di sana.

Misalnya, Safari Siang, Istana Panda, Safari Trek&Outbond, serta Safari Malam. Wisatawan juga bisa menikmati aneka pertunjukkan serta wahana permainan yang dapat dinikmati anak-anak.

Lokasinya berada di Jalan Kapten Harun Kabir No.724, Cibeureum, Kec. Cisarua, Kabupaten Bogor.

Baca juga: Berlibur Lebaran ke Taman Safari Bogor, Jangan Lupa Beli Tiket Online

10. Wana Wisata Penangkaran Rusa Giri Jaya

Obyek wisata ini juga dikenal sebagai Wana Wisata Rusa Tanjungsari. Sesuai namanya, wisatawan bisa melihat hewan rusa berkeliaran.

Berdasarkan informasi dari Tribun Travel (29/11/2018), penangkaran rusa ini telah berdiri sejak 1993. Dulunya, Wana Wisata Penangkaran Rusa Giri Jaya bernama Penangkaran Rusa Cariu.

Ada beberapa jenis rusa yang bisa pengunjung temui, seperti rusa cheetal, rusa Jawa, dan rusa bawean. Wana Wisata Penangkaran Rusa Giri Jaya terletak di Desa Buana Jaya, Kecamatan Tanjungsari, Kabupaten Bogor.

Baca juga: 6 Hal yang Tidak Boleh Dilakukan di Kebun Raya Bogor

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com