Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hotel-hotel di Kota Batu Kebanjiran Reservasi Jelang Nataru

Kompas.com - 22/12/2022, 21:05 WIB
Nugraha Perdana,
Ni Nyoman Wira Widyanti

Tim Redaksi

BATU, KOMPAS.com - Hotel-hotel di Kota Batu, Jawa Timur, mulai kebanjiran reservasi menjelang periode libur Natal 2022 dan tahun baru 2023 (Nataru). 

Ketua PHRI (Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia) Kota Batu Sujud Hariadi mengatakan, saat ini tingkat keterisian kamar sejumlah hotel rata-rata mencapai 40 persen pada hari biasa dan 90 persen ketika akhir pekan. Kondisi itu mulai terjadi sejak Selasa (20/12/2022).

Baca juga:

"Rata-rata hari biasa 40 persen, weekend (akhir pekan) bisa sampai 90 persen, mudah-mudahan puncaknya mulai libur sekolah sampai awal bulan Januari nanti," kata Sujud, Kamis (22/12/2022).

Sujud pun mencontohkan situasi pemesanan di Hotel Selecta tempat ia bekerja. 

"Sekitar 50 persen, sekitar 45 rooms (kamar) dari 80 rooms yang ada, didominasi dari Surabaya Raya, dari Jakarta ya ada," katanya.

Dengan kondisi tersebut, beberapa hotel di Kota Batu hanya menyisakan beberapa kamar.

"Masih bisa (pesan) tapi tidak banyak lah, tiga sampai lima rooms  masih ada, ya harganya lumayan," ujar Sujud.

Adapun harga sewa kamar saat Nataru ini mengalami peningkatan hingga dua kali lipatnya. Di Hotel Selecta, misalnya, terjadi kenaikan harga sekitar 50 persen.

Baca juga: Taman Rekreasi Selecta di Kota Batu: Jam Buka, Tiket Masuk, Aktivitas

"Ada peningkatan tapi tergantung dari kebijakan masing-masing hotel, ada yang 50 persen, ada yang sampai 200 persen. Kita naiknya (harga) juga tidak banyak sekitar 50 persen, sekitar Rp 800.000 sampai Rp 1 juta per malam, dari sebelumnya yang biasanya sekitar Rp 500.000 sampai Rp 700.000," terangnya.

Sujud juga menyampaikan, kegiatan operasional hotel saat Nataru sudah bisa berjalan 100 persen.

Beri paket khusus untuk Nataru

Ilustrasi salah satu kamar Hotel Selecta di Kota Batu, Jawa Timur.Dok. Selecta Wisata Ilustrasi salah satu kamar Hotel Selecta di Kota Batu, Jawa Timur.

Untuk menarik pengunjung, hotel-hotel di Kota Batu juga menawarkan harga sewa kamar dengan paket khusus saat momen Nataru.

"Paketan malam tahun baru biasanya ada tanggal 30, 31 (dua hari satu malam), dengan makan malam, yang biasanya hanya breakfast (sarapan) saja," katanya.

Sujud berharap saat momen Nataru, wisatawan dapat berlibur di Kota Batu dengan lancar.

Baca juga:

Sebab, saat ini di Jalan Raya Giripurno sebagai rute penghubung antara Kota Batu-Kabupaten Malang sedang dilakukan perbaikan jalan. Hal itu lantaran beberapa waktu lalu terjadi longsor di badan jalan di kawasan Jurang Susuh.

"Insyaallah Jurang Susuh (sempat longsor) tanggal 25 (Desember) sudah dibuka, itu sudah melegakan para pelaku industri pariwisata di Kota Batu," kata Sujud.

"Semoga kedatangan wisatawan lancar, sehingga jalur Giripurno bisa dilewati, itu sangat mengurai kemacetan, karena sementara ini Jalan Soekarno Hatta (sebagai jalur utama) luar biasa (padat)," imbuhnya.

Baca juga: Wisata ke Kota Batu, Ini Titik Rawan Kemacetannya

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com