Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rute dan Jadwal Kereta Bandara YIA Terbaru untuk Libur Akhir Tahun 

Kompas.com - 28/12/2022, 21:02 WIB
Ulfa Arieza

Penulis

Sumber PT Railink

KOMPAS.com -  Informasi mengenai rute dan jadwal kereta Bandara Yogyakarta International Airport (YIA) di Kulon Progo dibutuhkan calon penumpang yang hendak menggunakan transportasi publik tersebut.

Khususnya, pada momentum libur akhir tahun seperti sekarang ini, sehingga wisatawan bisa menyesuaikan agenda liburan.

Baca juga: Cara Beli Tiket Kereta Bandara YIA Lewat Online dan Offline

Kereta bandara menjadi salah satu moda transportasi yang menghubungkan penumpang dari Stasiun Yogyakarta menuju Bandara Yogyakarta International Airport (YIA) di Kulon Progo, dan sebaliknya

Perjalanan menggunakan kereta bandara YIA ditempuh sekitar 39 menit, atau lebih singkat dibandingkan naik mobil yang mencapai 90 menit atau 1,5 jam.

Mengutip laman Railink, Rabu (28/12/2022), terdapat 15 perjalanan kereta bandara YIA, untuk rute Stasiun Yogyakarta menuju Bandara YIA, dan sebaliknya hingga akhir tahun, Sabtu (31/12/2022).

Baca juga: 6 Aktivitas Wisata di Bandara YIA, Foto-foto sampai Naik Dinosaurus

Bandara baru Yogyakarta International Airport di Kulon Progo. KOMPAS.com/Faqihah Muharroroh Itsnaini Bandara baru Yogyakarta International Airport di Kulon Progo.

Rute kereta Bandara YIA 

Selama perjalanan, kereta bandara YIA akan melalui Stasiun Yogyakarta, Stasiun Wates, dan berakhir di Stasiun Bandara Yogyakarta, serta sebaliknya.

Berikut rute kereta Bandara YIA:

1. Relasi Stasiun Yogyakarta, menuju Stasiun Bandara YIA (pp)

2. Relasi Stasiun Yogyakarta, menuju stasiun Wates (pp)

3. Relasi Stasiun Wates, menuju Stasiun Bandara YIA (pp)

Baca juga: 7 Wisata Dekat Bandara YIA, Ada Hutan Mangrove dan Sawah Instagramable

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Kompas Travel (@kompas.travel)

 

Halaman:
Sumber PT Railink
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com