Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kenapa Thailand Disebut Negeri Gajah Putih?

Kompas.com - 05/01/2023, 10:42 WIB
Nabilla Tashandra

Editor

KOMPAS.com - Banyak negara memiliki julukannya masing-masing. Salah satu negara dengan julukan yanng paling populer adalah Thailand sebagai Gajah Putih.

Kenapa Thailand disebut negeri Gajah Putih?

Ini ternyata berkaitan dengan sejarah kerajaan Thailand dan simbol yang diwakilkan oleh hewan gajah itu sendiri. Berikut penjelasan singkatnya, seperti dikutip Kompas.com dari sejumlah sumber.

Baca juga: 10 Kosakata Bahasa Thailand Dasar bagi Traveler 

Kenapa Thailand disebut negeri Gajah Putih?

Menurut jurnal berjudul Studi Budaya Gajah Thailand berdasarkan "Metafora Gajah" dalam Idiom Thailand, Literatur Komparatif: Timur & Barat yang disusun oleh Jianghua Han (2019),  gajah punya peran yang sangat penting dalam kehidupan sehari-hari masyarakat Thailand. Dulu, masyarakat menggunakannya sebagai alat tani dan transportasi.

Adapun gajah putih dianggap sebagai simbol kekuatan, kekayaan, menyebarkan keberuntungan, dan menunjukkan masyarakatnya hidup dalam damai.

Dalam mitos Thailand, gajah putih juga merupakan simbol kesakralan dan melambangkan kekuatan alami keluarga kerajaan.

Baca juga: 5 Masjid di Bangkok Thailand untuk Dikunjungi Saat Liburan

Sebetulnya, tidak hanya di Thailand, negara Asia Tenggara lainnya seperti Myanmar, Kamboja, dan Laos juga menganggap gajah sebagai hewan suci, seperti dikutip World Atlas.

Saat ini, gajah putih adalah simbol kekuatan Tuhan dan kerajaan di Thailand. Semakin banyak gajah putih yang dimiliki, maka pemerintahannya dianggap semakin kuat dan makmur.

Gajah putih ini bukanlah spesies gajah berbeda, melainkan gajah dengan kulit sangat terang, biasanya coklat kemerahan yang berubah menjadi merah muda saat basah.

Orang-orang Thailand menyebutnya dengan istilah "Chang samkhan" yang berarti gajah keberuntungan atau "putih" yang berarti kemurnian.

Baca juga:

Setelah ditangkap dari alam, seekor gajah putih akan dievaluasi oleh para ahli dari istana kerajaan untuk menentukan apakah gajah tersebut "beruntung" atau tidak, dari sejumlah tanda fisiknya dan perilaku.

Jika dianggap bertuah, maka gajah tersebut akan dipersembahkan kepada raja. Raja Thailand saat ini setidaknya memiliki 11 ekor gajah putih.

Selain itu, mayoritas masyarakat Thailand beragama Buddha. Berdasarkan jurnal yang sama, dalam agama Buddha, gajah merupakan lambang kesuburan dan gajah putih membuat keyakinan itu lebih murni.

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Kompas Travel (@kompas.travel)

Gajah ada di bendera lama Thailand

Dalam sejarah Thailand, bendera lama negara ini ternyata pernah menggunakan motif gajah.

Bahkan, garis putih yang ada pada bendera Thailand saat ini adalah evolusi dari gajah putih.

Ilustrasi warga membawa bendera Thailand.SHUTTERSTOCK/PIXHOUND Ilustrasi warga membawa bendera Thailand.

Dikutip dari ensiklopedia Britannica, sejak abad ke-17, Thailand menggunakan warna merah polos pada benderanya. Namun, ketika negara bagian dari daerah lain menampilkan bendera yang serupa dan perdagangannya meningkat, mereka berpikir untuk menambahkan desain untuk identifikasi lebih khusus.

Baca juga: Cari Makanan Halal di Thailand, Bisa Pakai 11 Kosakata Ini

Pada tahun 1782, sebuah chakra atau roda putih, simbol dinasti Chakri yang berkuasa, dipasang pada bendera kapal angkatan laut. Sementara pada tahun 1855, baik kapal angkatan laut maupun kapal milik pribadi mengibarkan bendera merah dengan gajah putih pada bagian tengah bendera.

Gajah putih memang telah sejak lama dianggap sebagai simbol keberuntungan bangsa.

Tidak hanya benderanya. Bahkan, jika membuka peta negara Thailand, kita akan menemukan bahwa bentuknya menyerupai kepala gajah.

Baca juga: Thailand Semakin Ramah Muslim, Ada Aplikasi Cari Resto Halal

Atas alasan itulah, masyarakat Thailand suka merujuk pada bagian tubuh gajah untuk menunjuk berbagai bagian di negara mereka.

Misalnya, wilayah barat laut mewakili dahi gajah, wilayah timur laut adalah telinga gajah, wilayah Teluk Bangkok adalah mulut gajah, dan wilayah selatan adalah hidung gajah.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Desa Wisata Lerep, Tawarkan Paket Wisata Alam Mulai dari Rp 60.000

Desa Wisata Lerep, Tawarkan Paket Wisata Alam Mulai dari Rp 60.000

Jalan Jalan
Itinerary Seharian Sekitar Museum Mpu Tantular Sidoarjo, Ngapain Saja?

Itinerary Seharian Sekitar Museum Mpu Tantular Sidoarjo, Ngapain Saja?

Jalan Jalan
 7 Olahraga Tradisional Unik Indonesia, Ada Bentengan

7 Olahraga Tradisional Unik Indonesia, Ada Bentengan

Jalan Jalan
5 Tips Liburan dengan Anak-anak Menggunakan Kereta Api Jarak Jauh

5 Tips Liburan dengan Anak-anak Menggunakan Kereta Api Jarak Jauh

Travel Tips
Mengenal Desa Wisata Koto Kaciak, Surga Budaya di Kaki Bukit Barisan

Mengenal Desa Wisata Koto Kaciak, Surga Budaya di Kaki Bukit Barisan

Jalan Jalan
Aktivitas Wisata di Bromo Ditutup mulai 25 April 2024, Ini Alasannya

Aktivitas Wisata di Bromo Ditutup mulai 25 April 2024, Ini Alasannya

Travel Update
Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Travel Update
Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Travel Update
Usung Konsep Eco Friendly, Hotel Qubika Bakal Beroperasi Jelang HUT Kemerdekaan RI di IKN

Usung Konsep Eco Friendly, Hotel Qubika Bakal Beroperasi Jelang HUT Kemerdekaan RI di IKN

Hotel Story
Ada Women Half Marathon 2024 di TMII Pekan Ini, Pesertanya dari 14 Negara

Ada Women Half Marathon 2024 di TMII Pekan Ini, Pesertanya dari 14 Negara

Travel Update
5 Tempat Wisata di Tangerang yang Bersejarah, Ada Pintu Air dan Makam

5 Tempat Wisata di Tangerang yang Bersejarah, Ada Pintu Air dan Makam

Jalan Jalan
Dampak Rupiah Melemah pada Pariwisata Indonesia, Tiket Pesawat Mahal

Dampak Rupiah Melemah pada Pariwisata Indonesia, Tiket Pesawat Mahal

Travel Update
4 Tempat Wisata di Rumpin Bogor Jawa Barat, Ada Curug dan Taman

4 Tempat Wisata di Rumpin Bogor Jawa Barat, Ada Curug dan Taman

Jalan Jalan
Rusa Jadi Ancaman di Beberapa Negara Bagian AS, Tewaskan Ratusan Orang

Rusa Jadi Ancaman di Beberapa Negara Bagian AS, Tewaskan Ratusan Orang

Travel Update
5 Rekomendasi Playground Indoor di Surabaya untuk Isi Liburan Anak

5 Rekomendasi Playground Indoor di Surabaya untuk Isi Liburan Anak

Jalan Jalan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com