Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Perbedaan Hotel Melati dan Berbintang, Jangan Salah Pilih

Kompas.com - 13/01/2023, 20:04 WIB
Ulfa Arieza

Penulis

 

KOMPAS.com - Pemilihan hotel akan mempengaruhi kenyamanan para tamu saat menginap. Oleh sebab itu, sebelum menginap pastikan kamu telah memilih jenis hotel yang tepat sesuai dengan kebutuhan.

Selain hotel bintang, kita kerap mendengar nama hotel melati. Agar mendapatkan pilihan hotel yang tepat sesuai kebutuhan, maka tidak ada salahnya mengetahui perbedaan hotel melati dan berbintang.

Baca juga: Apa Itu Hotel Melati? Berikut Penjelasannya

Ada banyak faktor yang menjadi pertimbangan ketika memilih hotel. Mulai dari fasilitas, lokasi, layanan, hingga harga yang cocok dengan anggaran.

Apa itu hotel melati

Ilustrasi kamar hotelPixabay/Ming Dai Ilustrasi kamar hotel

Sebelumnya, perlu dipahami pengertian hotel melati adalah hotel dengan tarif murah, mengacu pada Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI).

Baca juga: Kenapa Pesan Kamar Hotel via Online Lebih Murah? Ini Rahasianya

Sekretaris Jenderal Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Maulana Yusran mengatakan, penyebutan hotel melati telah berubah menjadi  hotel nonbintang.

Ia menuturkan, penyebutan hotel melati tidak lagi berlaku sejak penerbitan UU Nomor 10 Tahun 2009 tentang Kepariwisataan dan aturan turunannya, Peraturan Menteri (Permen) Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Nomor PM.53/HM.001/MPEK/2013 tentang Standar Usaha Hotel.

“Penyebutan hotel melati sudah lama tidak disebut hotel melati, tapi sekarang sudah menjadi hotel nonbintang,” tuturnya kepada Kompas.com, Jumat (13/1/2023). 

Baca juga: Jangan Salah! Ini Beda Double Bed dan Twin Bed Saat Pesan Kamar Hotel

Dalam Permen tentang Standar Usaha Hotel klasifikasi hotel dibagi dua yakni hotel bintang dan hotel nonbintang.

Hotel bintang adalah hotel yang telah memenuhi kriteria penilaian penggolongan kelas hotel bintang satu, dua, tiga, empat, dan bintang lima.

Sedangkan, hotel nonbintang adalah hotel yang tidak memenuhi kriteria penilaian penggolongan kelas hotel sebagai hotel bintang satu.

Baca juga: Kenapa di Kamar Hotel Tidak Ada Jam? Ternyata Ini 5 Alasannya

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Kompas Travel (@kompas.travel)

 

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Panduan Lengkap ke Desa Wisata Koto Kaciak, Simak Sebelum Datang

Panduan Lengkap ke Desa Wisata Koto Kaciak, Simak Sebelum Datang

Travel Tips
Traveloka Resmikan Wahana Baru di Kidzania Jakarta, Ada Diskon 25 Persen

Traveloka Resmikan Wahana Baru di Kidzania Jakarta, Ada Diskon 25 Persen

Travel Update
Barcelona Hapus Rute Bus dari Google Maps, Ini Alasannya

Barcelona Hapus Rute Bus dari Google Maps, Ini Alasannya

Travel Update
4 Tips Berkunjung ke Desa Wisata Koto Kaciak, Datang Pagi Hari

4 Tips Berkunjung ke Desa Wisata Koto Kaciak, Datang Pagi Hari

Travel Tips
Cara Menuju ke Desa Wisata Lerep Kabupaten Semarang

Cara Menuju ke Desa Wisata Lerep Kabupaten Semarang

Jalan Jalan
4 Oleh-Oleh Desa Wisata Koto Kaciak, Ada Rinuak dan Celana Gadebong

4 Oleh-Oleh Desa Wisata Koto Kaciak, Ada Rinuak dan Celana Gadebong

Travel Tips
Istana Gyeongbokgung di Korea Akan Buka Tur Malam Hari mulai Mei 2024

Istana Gyeongbokgung di Korea Akan Buka Tur Malam Hari mulai Mei 2024

Travel Update
Desa Wisata Lerep, Tawarkan Paket Wisata Alam Mulai dari Rp 60.000

Desa Wisata Lerep, Tawarkan Paket Wisata Alam Mulai dari Rp 60.000

Jalan Jalan
Itinerary Seharian Sekitar Museum Mpu Tantular Sidoarjo, Ngapain Saja?

Itinerary Seharian Sekitar Museum Mpu Tantular Sidoarjo, Ngapain Saja?

Jalan Jalan
 7 Olahraga Tradisional Unik Indonesia, Ada Bentengan

7 Olahraga Tradisional Unik Indonesia, Ada Bentengan

Jalan Jalan
5 Tips Liburan dengan Anak-anak Menggunakan Kereta Api Jarak Jauh

5 Tips Liburan dengan Anak-anak Menggunakan Kereta Api Jarak Jauh

Travel Tips
Mengenal Desa Wisata Koto Kaciak, Surga Budaya di Kaki Bukit Barisan

Mengenal Desa Wisata Koto Kaciak, Surga Budaya di Kaki Bukit Barisan

Jalan Jalan
Aktivitas Wisata di Bromo Ditutup mulai 25 April 2024, Ini Alasannya

Aktivitas Wisata di Bromo Ditutup mulai 25 April 2024, Ini Alasannya

Travel Update
Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Travel Update
Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com