Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Taman Wisata Bougenville Bandung: Jam Buka, Tiket Masuk, dan Aktivitas

Kompas.com - 13/01/2023, 21:34 WIB
Ni Nyoman Wira Widyanti

Penulis

Jam buka dan harga tiket Taman Wisata Bougenville

Taman Wisata Bougenville buka setiap hari dari pukul 08.00 WIB hingga 16.00 WIB.

Tarif menginap di vila di tempat wisata ini bervariasi tergantung tipe dan kapasitas dari dua hingga 20 orang. 

Vila Abutilon Kampuh Becik, misalnya, memiliki kapasitas maksimal dua orang dengan tarif menginap mulai dari Rp 2 juta, dikutip dari laman resminya. Vila ini terdiri dari beberapa fasilitas, antara lain sandal, air minum dalam kemasan, dan pemanas air (water heater).

Baca juga: Wisata ke Taman Bougenville Bandung, dari Trekking hingga Menginap

Sementara itu, terdapat sejumlah paket untuk harga tiket masuk Taman Wisata Bougenville. 

Harga tiket masuk Taman Wisata Bougenville mulai dari Rp 35.000, sudah meliputi berenang di dua kolam renang, berenang di kolam air mancur dan sungai, memanfaatkan gazebo, menikmati taman, serta bermain di Sungai Cigeureuh. 

Ada pula tiket masuk terusan 1 seharga mulai Rp 55.000, sudah mencakup berenang di dua kolam renang, berenang di kolam air mancur dan sungai, memanfaatkan gazebo, menikmati taman, bermain di Sungai Cigeureuh, dan flying fox atau playground.

Baca juga: Harga Tiket Taman Wisata Bougenville Bandung dan Fasilitas Lengkapnya

Kemudian, ada juga tiket masuk terusan 2 seharga mulai Rp 75.000, sudah termasuk berenang di dua kolam renang, berenang di kolam air mancur dan sungai, memanfaatkan gazebo, menikmati taman, bermain di Sungai Cigeureuh, menjajal flying fox, dan menikmati playground.  

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com