Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ancol Adakan Lunar Festival 2023, Catat Jadwal dan Acaranya

Kompas.com - 19/01/2023, 06:04 WIB
Suci Wulandari Putri Chaniago,
Ni Nyoman Wira Widyanti

Tim Redaksi

Ocean Dream Samudra dan Jakarta Bird Land

Ocean Dream Samudra akan menyuguhkan pertunjukan naga dan putri duyung di Underwater Theater. 

Selain itu, juga ada pertunjukan barongsai di Dolphin Adventures pada Sabtu (21/1/2023), Minggu (22/1/2023), Sabtu depannya (28/1/2023), dan Minggu depannya (29/1/2023).

Baca juga: 5 Aktivitas Seru di Jakarta Bird Land Ancol, Bisa Foto dengan Burung

Sementara itu, Jakarta Bird Land akan menampilkan dekorasi dan pertunjukan bernuansa Imlek, antara lain pertunjukan burung pintar dan ornamen khas Tionghoa. 

Pengunjung di tempat ini juga bisa melihat Bebek Mandarin dari dekat yang dikenal sebagai simbol dari rasa cinta. 

Atlantis Water Adventures

Suasana kolam Asthatira, Atlantis, Ancol pada hari pertama pembukaan, Sabtu (4/12/2021).KOMPAS.COM/ IRA GITA Suasana kolam Asthatira, Atlantis, Ancol pada hari pertama pembukaan, Sabtu (4/12/2021).

Atlantis Water Adventures menampilkan dekorasi khas Imlek dan mengadakan fun games yang bisa diikuti oleh semua pengunjung.

Pengunjung juga bisa menikmati tiga sensasi berbeda saat berseluncur di seluncuran Dragon Slide. Ada seluncuran Dragon Race, Skybox, dan Crazy Slide.

Tidak hanya itu, Atlantis Water Adventures juga menyediakan video booth 360 derajat untuk mengabadikan momen Imlek 2023.

Baca juga: Atlantis Water Adventure Ancol Sudah Buka, Simak 7 Syarat Berkunjungnya

Ancol juga menawarkan program Promo Hemat Berempat berupa diskon hingga 20 persen khusus bagi pengunjung yang datang dan beli tiket rekreasi untuk empat orang.

Promo Hemat Berempat hanya berlaku untuk pembelian di situs web resmi Ancol, yaitu www.ancol.com, dan H-1 Kedatangan.

Pantai Ancol juga akan buka lebih lama, yakni mulai pukul 06.00 WIB hingga pukul 24.00 WIB.

Sementara itu, unit rekreasi di dalam kawasan Ancol buka mulai pukul 09.30 WIB hingga pukul 19.00 WIB.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com