Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

9 Wisata di Cibubur, Rekreasi Murah Meriah untuk Keluarga

Kompas.com - 19/01/2023, 17:05 WIB
Suci Wulandari Putri Chaniago,
Anggara Wikan Prasetya

Tim Redaksi

6. Rainbow Land Cileungsi

Rainbow Land Cileungsi menawarkan beragam aktivitas bermain untuk anak yang bisa dijajal setiap harinya.

Lokasinya ada di Jalan Raya Cileungsi, Jonggol No.KM, Cileungsi, Kecamatan Cileungsi, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.

Beberapa wahana permainan yang ditawarkan meliputi istana balon, balon air, bumper car, perosotan, hingga karaoke.

Harga tiket masuk Rainbow Land Cileungsi cukup terjangkau, yakni Rp 5.000 per orang. Sementara pengunjung yang ingin menaiki wahana, perlu membayar untuk masuk ke masing-masin wahana.

Rainbow Land Cileungsi buka setiap hari mulai pukul 14.00 WIB hingga pukul 22.00 WIB. Khusus akhir pekan dan libur nasional buka mulai pukul 11.00 WIB hingga pukul 22.00 WIB.

7. Miss Unicorn

Miss Unicorn merupkan kafe bertema unicorn yang pertama ada di Indonesia. Lokasinya ada di Jalan Raya Hankam, RT 003, RW 005, Jatiranggon, Kecamatan Jatisampurna, Kota Bekasi, Jawa Barat.

Kafe dengan dekorasi dominan warna merah muda dan ungu ini cocok dijadikan sebagai salah satu wisata keluarga khususnya anak-anak.

Selain desain ruangannya yang menarik, kafe ini juga menyewakan kostum bertema unicorn kepada pengunjung.

Sembari menemani anak-anak bermain, pengunjung juga bisa menyantap aneka makanan dan minuman yang disediakan. Di antaranya ada Unicorn Burger, Rainbow Spaghetti Carbonara, Rainbow Cafe Omelette Chicken, dan Rainbow Rice Chicken BBQ.

Harga makanan dan minuman di sini berkisar mulai dari Rp 20.000. Pengunjung dapat datang ke sini setiap hari mulai pukul 11.00 WIB hingga pukul 19.00 WIB.

8. Kolam Renang Rumah Ibu

Ingin berenang murah meriah di daerah Jakarta? Kolam Renang Rumah Ibu sepertinya bisa jadi salah satu pilihan. Lokasinya ada di Jalan Bulak Ringin V Nomor 67, RT 7, RW 3, Cibubur, Kecamatan Ciracas, Kota Jakarta Timur. 

Wisata pemandian ini juga menyediakan kolam khusus anak-anak yang dilengkapi wahana air seperti seluncuran dan baik siram. Khusus hari biasa harga tiket masuknya yakni Rp 20.000 per orang, sementara harga tiket masuk saat akhir pekan yakni Rp 25.000 per orang.

Kolam Renang Rumah Ibu buka setiap hari mulai pukul 08.00 WIB hingga pukul 16.30 WIB.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com