Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

ASEAN Tourism Forum 2023 di Yogya Dimulai, Ada Pameran Parekraf Selama 4 Hari

Kompas.com - 02/02/2023, 20:41 WIB
Anggara Wikan Prasetya

Penulis

KOMPAS.com - Gelaran ASEAN Tourism Forum (ATF) 2023 di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), resmi dibuka dan dimulai pada Kamis (2/2/2023) sampai Minggu (5/2/2023).

ATF 2023 dimulai dengan Opening Ceremony sekaligus Pameran Pariwisata Indonesia, UMKM Ekonomi Kreatif, dan Festival Kuliner (Pameran Pariwisata dan Ekonomi Kreatif) di Jogja Expo Center, Kabupaten Bantul, DIY, pada Kamis.

Hadir dalam acara tersebut, Penasihat Dharma Wanita Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) sekaligus Istri Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatig (Menparekraf) Nur Asia Salahudin Uno. 

Baca juga: Strategi Indonesia Pulihkan Pariwisata Pascapandemi, Luncurkan Visa sampai Pameran di Luar Negeri

Hadir pula Istri Gubernur DIY dan Ketua Dekranasda DIY, GKR Hemas; juga Ketua Badan Promosi Pariwisata Daerah DIY, sekaligus Ketua Panitia ATF 2023 GKR Bendoro.

Dalam sambutannya, Nur Asia Salahudin Uno mengatakan bahwa ATF ini adalah momentum yang sangat penting untuk membangkitkan ekonomi Indoensia.

Baca juga: Indonesia Fokus Promosikan 5 Destinasi Super Prioritas di ATF 2022

Terlebih, dikutip dari laman Kemenparekraf, Kamis (2/2/2023), meski baru dibuka beberapa jam saja jumlah transaksi UMKM pada pameran UMKM Ekonomi Kreatif dan Festival Kuliner ATF 2023 telah mencapai Rp 1,4 miliar

Acara pembukaan ATF 2023 dilakukan secara seremonial dengan pemotongan bunga oleh tamu undangan. Setelah itu, ada beberapa pertunjukan, salah satunya adalah fashion show.

Pameran Parekraf di Jogja Expo Center

Adapun Pameran Pariwisata di JEC berisi seputar informasi wisata unggulan beberapa daerah, seperti Sumatera Selatan, Banyuwangi, Karimunjawa (Jepara), Manokwari, Sulawesi Selatan, Nusa Tenggara Barat (NTB), dan Kota Batu.

Pengunjung bisa mendapat berbagai info seputar tempat wisata menarik di booth masing-masing daerah, melalui brosur yang tersedia.

GKR Hemas dan Nur Asia Sandiaga Uno Saat mengunjungi stan pameran parekraf pada pembukaan ASEAN Tourism Forum 2023 di Jogja Expo Center, Kamis (2/2/2023).KOMPAS.com/ANGGARA WIKAN PRASETYA GKR Hemas dan Nur Asia Sandiaga Uno Saat mengunjungi stan pameran parekraf pada pembukaan ASEAN Tourism Forum 2023 di Jogja Expo Center, Kamis (2/2/2023).

Tak hanya informasi tempat wisata. Ada pula info seputar akomodasi atau penginapan di destinasi wisata yang ikut dalam pameran.

Selain itu, tersaji pula banyak paket wisata dari beragam travel agent yang bisa dipilih pengunjung untuk menjelajah destinasi wisata.

Baca juga: Strategi Indonesia Pulihkan Pariwisata Pascapandemi, Luncurkan Visa sampai Pameran di Luar Negeri

Tidak ketinggalan, beberapa daerah juga menyuguhkan kuliner khasnya masing-masing, salah satunya minuman sari apel khas Kota Batu.

Pengunjung juga akan disuguhi berbagai pilihan produk kerajinan buatan UMKM masing-masing daerah. Pengunjung bisa langsung membelinya jika tertarik.

Peserta Pameran Parekraf pada opening ATF 2023 di Jogja Expo Center, Kamis (2/2/2023).KOMPAS.com/ANGGARA WIKAN PRASETYA Peserta Pameran Parekraf pada opening ATF 2023 di Jogja Expo Center, Kamis (2/2/2023).

Pameran pariwisata ini berlangsung mulai 2 Februari sampai 5 Februari 2023 di JEC. Pengunjung yang ingin mencari info seputar pariwisata atau membeli produk UMKM dari berbagai daerah, bisa langsung datang.

"Tidak perlu membeli tiket," kata Event Organizer ATF 2023 bernama Djoko Nuryanto kepada Kompas.com, Kamis.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com