KOMPAS.com - Selain menghadiri rangkaian acara ASEAN Travel Forum 2023 atau ATF 2023, para delegasi juga akan diajak melakukan sejumlah aktivitas di Yogyakarta dan sekitarnya.
Ini dilakukan baik selama rangkaian berlangsung maupun setelah ATF 2023 berakhir.
Baca juga: Sandiaga Ajak Delegasi ATF 2023 ke Desa Nglanggeran dan Beli Produk UMKM
Salah satunya adalah mengunjungi Desa Wisata Nglanggeran, yang pernah mendapatkan penghargaan desa wisata terbaik dari Organisasi Pariwisata Dunia (UNWTO).
"Selain ke Desa Wisata Nglanggeran yang terpilih UNWTO's Best Tourism Village 2021, juga akan diajak untuk healing, yoga, senam, serta mendapatkan sensasi matahari terbit di Candi Borobudur," ujar Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno disela ATF 2023 di Yogyakarta, Jumat (3/2/2023).
Selain itu, lanjut Sandiaga, para menteri pariwisata ASEAN akan diajak menikmati makan pagi dan berkesempatan merasakan pijat tradisional ala sejumlah daerah, seperti Magelang dan Yogyakarta, sebelum menyampaikan pernyataan bersama atau joint press statement.
Baca juga:
Rangkaian akan ditutup dengan jamuan makan malam di Keraton Yogyakarta.
"Malamnya ditutup dengan jamuan makan malam di Keraton Yogyakarta oleh Bapak Sri Sultan Hamengku Buwono X," tutur mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta itu.
Dikutip dari Kompas.com (2/2/2023), setelah ATF 2023 berakhir, para delegasi akan diajak keliling DIY.
Pemda DIY disebut bakal menyuguhkan paket wisata post tour bertajuk Jogjavaganza.
Baca juga:
Selain Yogyakarta, mereka akan diajak ke sejumlah daerah, seperti Sleman, Bantul, Gunungkidul, dan Kulon Progo.
Di masing-masing daerah, para delegasi akan dibawa mengunjungi destinasi-destinasi unggulan.
Di Bantul, misalnya, mereka akan diajak ke Desa Wisata Wukirsari dan jelajah Gumuk Pasir Parangkusuma. Setelah itu, mampir menikmati keindahan matahari terbenam di Pantai Depok dan makan malam di Depok Lagoon.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.