Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Main ke Boemisora Semarang, Bisa Belanja 2 Oleh-oleh Ini

Kompas.com - 05/02/2023, 15:17 WIB
Sania Mashabi,
Nabilla Tashandra

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Tempat wisata Boemisora bisa jadi salah satu pilihan untuk menghabiskan waktu bersama keluarga saat berlibur ke Kabupaten Semarang, Jawa Tengah.

Ada banyak kegiatan yang bisa dilakukan di tempat wisata bernuansa alam yang berlokasi di Dusun Polobogo, Kecamatan Getasan, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah ini.

Baca juga: Panduan Lengkap Wisata ke Boemisora di Kabupaten Semarang

Mulai dari memberi makan hewan, memetik buah, belajar soal tanaman, main di playground, berkemah, hingga nonton live music.

"Kalau untuk konsep kami berangkat dari agrowisata," kata Tim Marketing Boemisora, Loudry Mulianandya, kepada Kompas.com, Selasa (31/1/2023).

Boemisora buka setiap hari mulai dari pukul 10.00-20.00 WIB untuk Senin-Jumat dan pukul 08.00-21.00 WIB saat akhir pekan.

Harga tiket masuknya juga cukup ramah kantong yakni Rp 25.000 per orang baik hari biasa ataupun akhir pekan.

Baca juga:

Selain bermain dan belajar lebih dekat dengan alam, di Boemisora pengunjung juga bisa berbelanja dua oleh-oleh berikut:

1. Tanaman

Area Outdoor Restoran Boemisora di Kabupaten Semarang, Jawa TengahKOMPAS.com/SANIAMASHABI Area Outdoor Restoran Boemisora di Kabupaten Semarang, Jawa Tengah

Loudry mengatakan, pengunjung yang datang ke Boemisora bisa membeli oleh-oleh berupa tanaman, baik itu tanaman hias ataupun tanaman buah.

"Harganya mulai dari Rp 10.000, bibit juga dijual," ujarnya.

Baca juga: 10 Wisata Bandungan Semarang Berhawa Sejuk, Ada Tempat Baru yang Hits 

Saat ini Boemisora juga memiliki promo yakni setiap pengunjung yang masuk ke Boemisora akan diberikan voucher Rp 10.000.

Voucher tersebut nantinya bisa ditukarkan dengan tanaman.

2. Merchandise

Selain menjual tanaman, Boemisora juga menjual berbagai macam merchadise seperti tumbler, gantungan kunci, payung, hingga kaos.

Baca juga: Semarang Banjir, Ini 6 Tempat Wisata yang Terdampak

Merchandise ini juga bisa ditukarkan dengan voucher Rp 10.000 yang diberikan saat masuk Boemisora.

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Kompas Travel (@kompas.travel)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tips untuk Kembali ke Rutinitas Kerja Setelah Libur Panjang

Tips untuk Kembali ke Rutinitas Kerja Setelah Libur Panjang

Travel Tips
Pantai Jadi Tempat Wisata Terfavorit di Pulau Jawa Selama Lebaran 2024

Pantai Jadi Tempat Wisata Terfavorit di Pulau Jawa Selama Lebaran 2024

Travel Update
Kemenparekraf Tanggapi Turis Indonesia yang Rusak Pohon Sakura di Jepang

Kemenparekraf Tanggapi Turis Indonesia yang Rusak Pohon Sakura di Jepang

Travel Update
Aktivis Mogok Makan di Spanyol, Bentuk Protes Pembangunan Pariwisata

Aktivis Mogok Makan di Spanyol, Bentuk Protes Pembangunan Pariwisata

Travel Update
5 Tempat Wisata Dekat Masjid Al-Jabbar, Ada Mal dan Tempat Piknik

5 Tempat Wisata Dekat Masjid Al-Jabbar, Ada Mal dan Tempat Piknik

Jalan Jalan
5 Syarat Mendaki Gunung Rinjani, Pastikan Bawa E-Ticket

5 Syarat Mendaki Gunung Rinjani, Pastikan Bawa E-Ticket

Travel Tips
3 Tips Ikut Open Trip Pendakian Gunung Rinjani biar Tidak Zonk

3 Tips Ikut Open Trip Pendakian Gunung Rinjani biar Tidak Zonk

Travel Tips
Korban Open Trip, 105 Orang Gagal Mendaki Gunung Rinjani

Korban Open Trip, 105 Orang Gagal Mendaki Gunung Rinjani

Travel Update
Libur Lebaran 2024 Berakhir, Kunjungan Wisata di Gunungkidul Lampaui Target

Libur Lebaran 2024 Berakhir, Kunjungan Wisata di Gunungkidul Lampaui Target

Travel Update
Iran Serang Israel, Ini 8 Imbauan KBRI Teheran untuk WNI di Iran

Iran Serang Israel, Ini 8 Imbauan KBRI Teheran untuk WNI di Iran

Travel Update
Penerbangan ke Israel Terganggu akibat Serangan Iran

Penerbangan ke Israel Terganggu akibat Serangan Iran

Travel Update
Pesona Curug Sewu di Kendal, Air Terjun Bertingkat Tiga Jawa Tengah

Pesona Curug Sewu di Kendal, Air Terjun Bertingkat Tiga Jawa Tengah

Jalan Jalan
Iran Serang Israel, WNI di Beberapa Negara Timur Tengah Diminta Waspada dan Lapor ke Kemenlu

Iran Serang Israel, WNI di Beberapa Negara Timur Tengah Diminta Waspada dan Lapor ke Kemenlu

Travel Update
4 Villa Sekitar Tawangmangu Wonder Park Karanganyar, mulai Rp 600.000

4 Villa Sekitar Tawangmangu Wonder Park Karanganyar, mulai Rp 600.000

Hotel Story
Beri Makan Rusa di Rumah Dinas Wali Kota Pangkalpinang, Simak Aturan Pakannya

Beri Makan Rusa di Rumah Dinas Wali Kota Pangkalpinang, Simak Aturan Pakannya

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com