Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

3 Spot Foto Cantik di Taman Langsat di Jaksel

Kompas.com - 14/02/2023, 16:04 WIB
Nabilla Tashandra

Editor

KOMPAS.com - Main ke ruang terbuka bisa jadi pilihan wisata kota yang menyenangkan sekaligus ramah di kantong. 

Jika sedang berada di Jakarta dan mencari tempat wisata ruang terbuka, cobalah mampir ke Taman Langsat.

Lokasi tepatnya ada di Jalan Barito, Kramat Pela, Kecamatan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

Baca juga: Hari Valentine, Ini 3 Rekomendasi Tempat Dating Gratis di Jakarta

Rindangnya pepohonan di taman ini tidak hanya memberikan ketenangan bagi pengunjung yang mencari tempat healing, tapi juga bisa dimanfaatkan untuk bersantai, nongkrong, sekaligus berfoto.

Taman Langsat buka mulai pukul 06.30 hingga 17.00. Pengunjung tidak perlu merogoh kocek karena masuk Taman Langsat gratis.

Berikut rekomendasi spot foto cantik di Taman Langsat.

Spot foto cantik di Taman Langsat Jaksel

Kompas.com sempat mampir ke Taman Langsat beberapa waktu lalu.

Jika kamu penasaran untuk mampir juga, berikut rekomendasi spot foto cantik di Taman Langsat yang bisa dicoba:

1. Kolam teratai

Salah satu spot paling menarik di Taman Langsat adalah kolam dengan daun-daun teratai mengambang di atasnya.

Duduk di pinggir kolam dengan dihiasi pohon-pohon di sekitar menciptakan kesan menenangkan yang juga memanjakan mata.

Taman Langsat, Jakarta SelatanKOMPAS.com/MIFTAHUL RIZKY Taman Langsat, Jakarta Selatan

Di sini, kamu bisa mengambil foto jarak dekat yang lebih fokus pada obyek (manusia) dan sedikit latar belakang kolam.

Opsi lainnya bisa diambil dari jarak jauh, sehingga kamu terlihat seperti dikepung oleh kolam teratai dan pepohonan rindang.

Baca juga: 10 Taman di Jakarta untuk Nongkrong dan Hangout

Pilihan foto kedua juga membuat kamu bisa menangkap lanskap taman secara lebih sempurna.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Kompas Travel (@kompas.travel)

 

2. Di jalan setapak

Jika datang bersama pasangan, berpose di jalan setapak dengan dikelilingi taman hijau bisa jadi pilihan spot menarik.

Ambil foto dari bawah, sehingga tubuh akan terlihat lebih jenjang dan kamu bisa menangkap lebih banyak lanskap dalam gambar.

Taman Langsat, salah satu pilihan tempat dating gratis di Jakarta untuk merayakan Hari Valentine bersama pasangan. KOMPAS.com/MIFTAHUL RIZKY Taman Langsat, salah satu pilihan tempat dating gratis di Jakarta untuk merayakan Hari Valentine bersama pasangan.

Tidak hanya berpose sambil berdiri, kamu juga bisa berpose seolah sedang melangkah atau duduk di tengah jalan setapak tersebut.

Baca juga: Mengunjungi CIBIS Park, Ruang Terbuka Hijau di Tengah Kota Jakarta

Sebagai bonus, saat langit cerah akan terlihat perpaduan awan putih dan langit biru yang menyembul dari sela-sela pepohonan.

3. Tumpukan kayu gelondong

Ketika mampir ke Taman Langsat, kamu juga bakal menemukan tumpukan kayu gelondong di satu sudut.

Tak disangka-sangka, area ini ternyata cukup unik dan bagus untuk dijadikan spot foto, lho.

Taman Langsat, Jakarta SelatanKOMPAS.com/MIFTAHUL RIZKY Taman Langsat, Jakarta Selatan

Kamu bisa berpose di depan gelondongan kayu dan membuatnya sebagai latar belakang yang berpola.

Lainnya, kamu juga bisa naik dan duduk di atas gelondongan kayu dan membiarkan pepohonan di sekitar menjadi bingkai dalam foto.

Baca juga: 5 Aktivitas Menyenangkan di One Satrio Kuningan, Bisa Main dengan Anak

Tapi, sebelum naik, pastikan keamanannya ya agar kamu tidak jatuh dan cedera. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang


Terkini Lainnya

Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Travel Update
Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Travel Update
Usung Konsep Eco Friendly, Hotel Qubika Bakal Beroperasi Jelang HUT Kemerdekaan RI di IKN

Usung Konsep Eco Friendly, Hotel Qubika Bakal Beroperasi Jelang HUT Kemerdekaan RI di IKN

Hotel Story
Ada Women Half Marathon 2024 di TMII Pekan Ini, Pesertanya dari 14 Negara

Ada Women Half Marathon 2024 di TMII Pekan Ini, Pesertanya dari 14 Negara

Travel Update
5 Tempat Wisata di Tangerang yang Bersejarah, Ada Pintu Air dan Makam

5 Tempat Wisata di Tangerang yang Bersejarah, Ada Pintu Air dan Makam

Jalan Jalan
Dampak Rupiah Melemah pada Pariwisata Indonesia, Tiket Pesawat Mahal

Dampak Rupiah Melemah pada Pariwisata Indonesia, Tiket Pesawat Mahal

Travel Update
4 Tempat Wisata di Rumpin Bogor Jawa Barat, Ada Curug dan Taman

4 Tempat Wisata di Rumpin Bogor Jawa Barat, Ada Curug dan Taman

Jalan Jalan
Rusa Jadi Ancaman di Beberapa Negara Bagian AS, Tewaskan Ratusan Orang

Rusa Jadi Ancaman di Beberapa Negara Bagian AS, Tewaskan Ratusan Orang

Travel Update
5 Rekomendasi Playground Indoor di Surabaya untuk Isi Liburan Anak

5 Rekomendasi Playground Indoor di Surabaya untuk Isi Liburan Anak

Jalan Jalan
Pilot dan Pramugari Ternyata Tidur pada Penerbangan Jarak Jauh

Pilot dan Pramugari Ternyata Tidur pada Penerbangan Jarak Jauh

Travel Update
Desa Wisata Tabek Patah: Sejarah dan Daya Tarik

Desa Wisata Tabek Patah: Sejarah dan Daya Tarik

Jalan Jalan
Komodo Travel Mart Digelar Juni 2024, Ajang Promosi NTT ke Kancah Dunia

Komodo Travel Mart Digelar Juni 2024, Ajang Promosi NTT ke Kancah Dunia

Travel Update
Tips Pilih Makanan yang Cocok untuk Penerbangan Panjang

Tips Pilih Makanan yang Cocok untuk Penerbangan Panjang

Travel Tips
Harapan Pariwisata Hijau Indonesia pada Hari Bumi 2024 dan Realisasinya

Harapan Pariwisata Hijau Indonesia pada Hari Bumi 2024 dan Realisasinya

Travel Update
5 Tips Menulis Tanda Pengenal Koper yang Aman dan Tepat

5 Tips Menulis Tanda Pengenal Koper yang Aman dan Tepat

Travel Tips
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com