Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pengalaman Jelajah Malam di Museum Taman Prasasti, Lihat Makam Kuno

Kompas.com - 15/02/2023, 15:05 WIB
Wasti Samaria Simangunsong ,
Ni Nyoman Wira Widyanti

Tim Redaksi

Mengelilingi nisan-nisan berbekal senter di kesunyian malam

Pukul 21.00 WIB, semua lampu dimatikan. Para peserta menjelajahi museum hanya dibekali alat pendengar untuk mendengar penjelasan pemandu soal nisan-nisan yang dikunjungi, serta sebuah senter yang digunakan oleh pemandu.

Kendati begitu, beberapa peserta juga ikut menyalakan lampu ponselnya.

Tak semua nisan kami kunjungi, hanya beberapa saja, mengingat gerimis masih turun dan waktu yang terbatas.

Baca juga: Serunya Ikut Dinas Rahasia di Museum Taman Prasasti Jakarta

Titik pertama yang kami singgahi adalah patung Crying Lady. Patung ini menyimbolkan kisah pilu seorang istri yang kehilangan suaminya akibat wabah malaria.

Lalu perjalanan berlanjut ke nisan HF Roll, pendiri STOVIA atau sekolah kedokteran zaman Belanda yang menjadi cikal bakal Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia.

Tak jauh dari nisan tersebut, ada juga nisan Olivia Marianne Raffles, istri dari Thomas Stamford Raffles yang menjabat sebagai Gubernur Hindia Belanda periode 1811-1816.

Rupanya, monumen makam Olivia Raffles juga ada di Kebun Raya Bogor, Jawa Barat, loh!

Baca juga: 5 Tempat Wisata Dekat Museum Taman Prasasti, Ada Monas

Selain itu, kami juga melihat nisan Marius Hulswit, perancang sekaligus yang pembangun Gereja Katedral pada tahun 1899-1901, serta nisan aktivis Soe Hok Gie.

Iin, pemandu kami malam itu, bercerita bahwa, jika diperhatikan, sejumlah nisan dilengkapi dengan simbol dari profesi mereka.

"Kayak Nyai Riboet itu kan dulunya artis opera, ada patung harpa di atas nisannya. Terus pastor, itu ada patung pastornya dan ada salibnya," ujar Iin. 

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com