Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

10 Wisata Dekat The Wujil Aqua Park Semarang, Ada Dusun Semilir

Kompas.com - 02/03/2023, 23:01 WIB
Ulfa Arieza

Penulis

 

6. Saloka Theme Park

Saloka Theme Park adalah taman rekreasi yang berada di Semarang, Jawa TengahDok. https://salokapark.com/ Saloka Theme Park adalah taman rekreasi yang berada di Semarang, Jawa Tengah

Saloka Theme Park adalah taman rekreasi yang berada di Semarang, Jawa Tengah. Lokasinya berada di Jalan Fatmawati, Nomor 154, Tuntang, Kabupaten Semarang.

Jaraknya dari The Wujil Aqua Park sekitar 15 km dengan waktu tempuh 26 menit. Taman rekreasi ini memiliki 25 wahana yang terbagi dalam lima zona tematik.

Baca juga: Saloka Theme Park Semarang: Harga Tiket, Jam Buka, dan Wahana Terbaru 

Selain wahana permainan, obyek wisata ini dilengkapi dengan fasilitas restoran, mushola, toilet, area parkir luas, persewaan skuter listrik, klinik, peminjaman kursi roda, ruang laktasi, loker penitipan barang, dan sebagainya.

7. Candi Gedong Songo

Candi Gedong SongoShutterstock Candi Gedong Songo

Candi Gedong Songo adalah wisata sejarah dan budaya di Kabupaten Semarang. Kompleks candi bercorak Hindu ini lokasinya berada di ketinggian 1.200-1.300 mdpl.

Jaraknya dari The Wujil Aqua Park sekitar 16 km dengan waktu tempuh 35 menit.

Baca juga: Itinerary Wisata 3 Hari 2 Malam di Semarang, Jelajah Candi Gedong Songo

Mengutip Kompas.com (28/12/2021), gedong berarti bangunan dan songo berarti sembilan. Wisatawan bisa menjumpai sembilan bangunan candi sesuai dengan namanya.

Bangunan candi yang sakral, berpadu dengan gugusan awan dan latar belakang gunung-gunung di Jawa Tengah. Selain wisatawan, Candi Gedong Songo menjadi incaran para fotografer karena pemandangannya bagus. 

8. Ayanaz Gedongsongo

Ayanaz GedongsongoShutterstock/Enka97 Ayanaz Gedongsongo

Obyek wisata ini adalah taman hiburan outdoor yang menawarkan tempat santai dan spot foto dengan latar belakang gunung. Lokasinya masih berada  di sekitar kompleks Candi Gedong Songo.

Jaraknya dari The Wujil Aqua Park sekitar 16 km dengan waktu tempuh 35 menit.

Mengutip dari Kompas.com (30/5/2022), tempat wisata ini sempat viral karena spot foto yang instagramable dan unik.

Pengunjung bisa berfoto di balon udara berwarna-warni, ayunan di atas kolam, kursi di tengah kolam, replika perahu, tenda, serta spot foto kekinian lainnya. 

9. Umbul Sidomukti 

Kawasan wisata Umbul Sidomukti di Desa Sidomukti, Kecamatan Bandungan, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah, difoto dari udara, Sabtu (28/6/2014). Wisata alam pegunungan ini memiliki wahana kolam renang alam, pelatihan outbound, permainan adrenalin, lahan kemah, dan pondok wisata.Kristianto Purnomo-Fikria Hidayat Kawasan wisata Umbul Sidomukti di Desa Sidomukti, Kecamatan Bandungan, Kabupaten Semarang, Jawa Tengah, difoto dari udara, Sabtu (28/6/2014). Wisata alam pegunungan ini memiliki wahana kolam renang alam, pelatihan outbound, permainan adrenalin, lahan kemah, dan pondok wisata.

Umbul Sidomukti merupakan kolam renang yang airnya berasal dari mata air Gunung Ungaran. Wisata alam ini berada di lereng Gunung Ungaran di ketinggian 1.200 mdpl.

Mengutip dari Kompas.com (26/3/2022), terdapat tiga kolam dengan kedalaman bervariasi mulai dari 30 centimeter hingga 1,5 meter.

Baca juga: 4 Penginapan Dekat Tempat Wisata Boemisora Semarang, Bisa Camping

Selain kolam renang, wisatawan bisa menikmati fasilitas lainnya seperti wahana Little Ranch, berkuda, panahan, dan susur goa buatan sepanjang 135 meter. Umbul Sidomukti juga menyediakan wahana permainan, yaitu ATV, flying fox, marine bridge, sepeda awang, dan lainnya.

Lokasinya berada di Desa Sidomukti, Kecamatan Bandungan, Kabupaten Semarang. Jaraknya dari The Wujil Aqua Park sekitar 11 km dengan waktu tempuh 26 menit.

10. Taman Bunga Celosia

Taman Bunga Celosia di Kabupaten Semarang.tamanbungacelosia.com Taman Bunga Celosia di Kabupaten Semarang.

Taman Bunga Celosia adalah taman bunga kekinian dengan beragam spot foto Instagramable. Wisatawan bisa melihat ratusan bunga hias warna-warni yang menyegarkan mata sehingga cocok untuk rekreasi.

Baca juga: Perbedaan Taman Bunga Celosia 1,2, dan 3, Simak Info Terbaru

Alamatnya berada di Jalan Candi Gedong Songo No.KM, RW.5, Beroken, Candi, Bandungan, Kabupaten Semarang. Jaraknya sekitar 14 km atau 31 menit dari The Wujil Aqua Park.

Selain taman bunga, ada spot foto instagramable seperti Little Italia, Little Korea, dermaga putih, taman bunga, White Marine Park, dan masih banyak lainnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com