Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 04/03/2023, 23:37 WIB
Penulis Ulfa Arieza
|

KOMPAS.com - Kota Balikpapan menjadi salah satu pintu masuk ke Provinsi Kalimantan Timur melalui Bandara Internasional Sultan Aji Muhammad Sulaiman Sepinggan, yang dulunya bernama Bandara Sepinggan.

Kota ini merupakan salah satu pusat bisnis dan industri di Pulau Kalimantan.

Oleh sebab itu, ada beragam akomodasi di Kota Balikpapan dengan fasilitas lengkap guna mengakomodir para tamu luar kota. Salah satunya adalah fasilitas kolam renang.

Baca juga: 7 Hotel Murah Balikpapan Dekat Bandara, Tarif di Bawah Rp 200.000

Hotel di Balikpapan dengan kolam renang  

Jika kamu berkunjung ke Kota Balikpapan, berikut pilihan hotel di Balikpapan dengan kolam renang, seperti dihimpun Kompas.com.

1. Swiss Belhotel 

Kolam renang di Swiss Belhotel BalikpapanDok. www.swiss-belhotel.com Kolam renang di Swiss Belhotel Balikpapan

Hotel bintang empat ini berada di pusat bisnis dan pemerintahan. Tepatnya di Balikpapan Ocean Square, Jalan Jenderal Sudirman, Klandasan Ilir, Kota Balikpapan.

Mengutip laman resminya, hotel ini memiliki 235 kamar termasuk tipe Presidential Suite, Business Suites, Executive Club Suite, Superior Deluxe, Deluxe, dan apartemen. Fasilitas setiap kamar meliputi TV, akses internet,  brankas, AC,  mini bar, fasilitas pembuat kopi dan teh, shower, dan lainnya.

Ada kolam renang dengan panorama laut lepas di Swiss Belhotel Balikpapan. Adapun tarif menginap mulai dari Rp 720.000 per malam melalui layanan pemesanan hotel online, Agoda.

Baca juga: 10 Tempat Wisata di Balikpapan yang Wajib Dikunjungi

2. Hotel Ibis 

Hotel Ibis BalikpapanDok. www.accorhotels.com Hotel Ibis Balikpapan

Hotel Ibis Balikpapan berada di pusat bisnis dan perbelanjaan Kota Balikpapan. Melansir laman resminya, hotel ini menawarkan 156 kamar  yang dilengkapi dengan AC, kamar mandi, TV kabel, serta fasilitas membuat kopi dan teh.

Lokasinya berada di Jalan Ery Suparjan Nomor 2, Kota Balikpapan. Selain kolam renang, fasilitas di Hotel Ibis Balikpapan meliputi restoran, area parkir, ruang pertemuan, dan lainnya.

Tarif menginap di hotel ini mulai dari Rp 399.000 per malam melalui layanan pemesanan hotel online, Agoda.

Baca juga: Dekat dengan IKN, Balikpapan Fokus Kembangan Wisata Bahari

3. Four Points by Sheraton

Hotel bintang empat ini mengusung konsep kontemporer. Lokasinya strategis sekitar lima menit berkendara dari bandara serta dekat dengan tempat wisata.

Tepatnya berada di Jalan Pelita Raya Nomor 19, Sepinggan, Kecamatan Balikpapan Selatan, Kota Balikpapan. Melansir laman resminya, Four Points by Sheraton Balikpapan menawarkan 138 kamar dan suite, ruang pertemuan, restoran, kolam renang, akses internet, dan fasilitas kebugaran.

Tarif menginap di Four Points by Sheraton Balikpapan mulai dari Rp 1 juta melalui layanan pemesanan hotel online, Agoda. 

Baca juga: Kunjungan Wisata ke Balikpapan Naik 24 Persen pada 2022

Halaman Selanjutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Omah Prahu 99, Tempat Nongkrong Asyik dengan Panorama Sunset Waduk Cengklik Boyolali

Omah Prahu 99, Tempat Nongkrong Asyik dengan Panorama Sunset Waduk Cengklik Boyolali

Jalan Jalan
Kisah Penjual Musik Lawas di Pasar Barang Antik, Malah Berharap Dagangan Tak Cepat Habis

Kisah Penjual Musik Lawas di Pasar Barang Antik, Malah Berharap Dagangan Tak Cepat Habis

Hotel Story
3 Air Terjun di Kabupaten Biak Numfor, Tak Jauh dari Pusat Kota

3 Air Terjun di Kabupaten Biak Numfor, Tak Jauh dari Pusat Kota

Jalan Jalan
Tempat Beli Oleh-oleh Haji di Pasar Tanah Abang, di Mana Lokasinya?

Tempat Beli Oleh-oleh Haji di Pasar Tanah Abang, di Mana Lokasinya?

Jalan Jalan
Sejarah Stasiun Rangkasbitung, Urat Nadi Perekonomian Rakyat Banten

Sejarah Stasiun Rangkasbitung, Urat Nadi Perekonomian Rakyat Banten

Travel Update
Awas Bisa Dipidana, Ini 18 Larangan dan Sanksi pada Pendakian Gunung Prau via Dieng

Awas Bisa Dipidana, Ini 18 Larangan dan Sanksi pada Pendakian Gunung Prau via Dieng

Travel Update
AP I Layani 6,2 Juta Penumpang pada Mei 2023, Tertinggi sejak Pandemi

AP I Layani 6,2 Juta Penumpang pada Mei 2023, Tertinggi sejak Pandemi

Travel Update
3 Spot Diving di Biak Numfor Papua, Bisa Lihat Bangkai Pesawat

3 Spot Diving di Biak Numfor Papua, Bisa Lihat Bangkai Pesawat

Jalan Jalan
Mengenal Danau Ranau, Lokasi Sport Tourism di Sumatera Selatan

Mengenal Danau Ranau, Lokasi Sport Tourism di Sumatera Selatan

Jalan Jalan
Dikunjungi Jokowi, Ketahui 5 Fakta Pasar Chow Kit di Malaysia

Dikunjungi Jokowi, Ketahui 5 Fakta Pasar Chow Kit di Malaysia

Jalan Jalan
Ada Balap Sepeda Sambil Nikmati Danau Ranau di Sumatera Selatan

Ada Balap Sepeda Sambil Nikmati Danau Ranau di Sumatera Selatan

Travel Update
Harga Tiket Pesawat ke Yogyakarta dari Jakarta PP per Juni 2023

Harga Tiket Pesawat ke Yogyakarta dari Jakarta PP per Juni 2023

Travel Update
Batik Air Terbang Langsung dari Kualanamu ke Chennai per Agustus 2023

Batik Air Terbang Langsung dari Kualanamu ke Chennai per Agustus 2023

Travel Update
3 Tips ke Pasar Barang Antik Jalan Surabaya, Cari Tahu Sebelum Beli

3 Tips ke Pasar Barang Antik Jalan Surabaya, Cari Tahu Sebelum Beli

Travel Tips
7 Wisata di Kabupaten Bandung yang Populer, Bisa untuk Liburan Sekolah

7 Wisata di Kabupaten Bandung yang Populer, Bisa untuk Liburan Sekolah

Jalan Jalan
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com