KOMPAS.com - Kawasan Gunung Bromo merupakan salah satu destinasi wisata favorit yang bisa dikunjungi sewaktu liburan.
Ada banyak tempat wisata yang ada di kawasan Bromo, mulai dari spot panorama hingga kafe 360, Bromo Hillside.
Namun untuk bisa memasuki kawasan wisata Gunung Bromo, pengunjung harus membeli tiket masuk terlebih dahulu.
Baca juga: 4 Pintu Masuk ke Gunung Bromo, Ketahui Sebelum Datang
Total ada empat pintu masuk menuju kawasan wisata Bromo, yakni via Pasuruan, Probolinggo, Malang, dan Lumajang.
Saat melewati pos loket Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TNBTS) di empat lokasi itu, wisatawan akan dicek tiket masuknya.
Sebagai info, wisatawan kini wajib untuk membeli tiket masuk secara online melalui laman bookingbromo.bromotenggersemeru.org dan pembayaran via virtual account.
Jika sudah melakukan booking online dan membayar, pengunjung akan mendapat barcode yang ditunjukkan di loket masuk untuk ditukar dengan tiket diizinkan masuk oleh petugas.
Baca juga: 7 Hal Penting Saat Wisata ke Bromo, Jangan Duduk di Atas Kap Jip
Namun apabila lupa atau tidak melakukan booking online, bisakah wisatawan membeli tiket langsung di loket?
Jawabannya adalah, pengunjung tetap harus melakukan booking online. Namun, wisatawan masih bisa melakukannya langsung di loket.
Seperti saat Kompas.com memasuki kawasan wisata TNBTS pada Kamis (9/3/2023). Saat itu, Kompas.com tidak melakukan booking online karena tujuan adalah di Bromo Hillside dan bukan di kaldera atau lautan pasir.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.