Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

3 Tips Kebagian Shalat Idul Fitri di Masjid Istiqlal, Datang Subuh

Kompas.com - 02/04/2023, 06:16 WIB
Wasti Samaria Simangunsong ,
Ni Nyoman Wira Widyanti

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Masjid Istiqlal di Jakarta Pusat akan kembali menyelenggarakan shalat Idul Fitri 1444 Hijriyah pada tahun ini.

Seperti tahun-tahun sebelumnya, area dalam masjid akan dipadati umat yang berbondong-bondong ingin kebagian shalat di dalamnya.

Baca juga:

"Untuk area shalat yang disediakan, ada di lantai utama hingga lima lantai, itu sudah pasti penuh, lalu ada dua teras besar itu pasti penuh, terus kalau di dalam sudah penuh, jadinya di luar ke halaman juga penuh," ucap Humas Masjid Istiqlal, Yusuf Fauzy kepada Kompas.com, Sabtu (1/4/2023).

Nah, bagi umat Islam yang ingin kebagian melaksanakan shalat Idul Fitri 1444 Hijriyah di dalam masjid terbesar se-Asia Tenggara itu, berikut sejumlah tips dari yang Kompas.com rangkum saat mengunjungi Masjid Istiqlal, Sabtu (1/4/2023).

Tips shalat Idul Fitri di Masjid Istiqlal

1. Datang dari pukul 03.00 WIB subuh 

Masjid Istiqlal.Dok. Shutterstock/Sony Herdiana Masjid Istiqlal.

Yusuf mengatakan, biasanya saat momen shalat Idul Fitri, bagian dalam Masjid Istiqlal pasti sudah dipenuhi oleh umat sejak pukul 05.00 WIB.

"Karena memang datang subuh saja enggak dapat (shalat di dalam). Ramainya jemaah Idul Fitri itu jam lima, jam enam pagi sudah penuh di dalam ini semuanya. Karena kan mulainya setengah tujuh, kalau datang jam lima itu sudah enggak kebagian di dalam," terang Yusuf.

Oleh sebab itu, ia menyarankan agar umat datang sejak pukul 03.00 WIB dini hari.

"Masjid Istiqlal sudah buka dari jam 03.00-22.00 WIB. Jadi lebih baik subuhan di sini, jam tiga sudah bisa masuk parkiran, setengah empat kita sudah buka di sini," katanya.

Baca juga: Asal Usul Nama Masjid Istiqlal, Ternyata Nazar dari Bung Karno

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com