Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Tips ke Kusuma Agrowisata di Kota Batu, Jangan Bawa Makanan dari Luar

Kompas.com - 29/04/2023, 20:34 WIB
Ni Nyoman Wira Widyanti

Penulis

KOMPAS.com - Kusuma Agrowisata jadi salah satu tempat untuk petik buah-buahan langsung dari pohonnya di Kota Batu, Jawa Timur.

Lokasinya di Jalan Abdul Gani Atas, Ngaglik, Kecamatan Batu. Jaraknya dari Alun-alun Kota Wisata Batu sekitar 3,2 kilometer (km) dengan waktu tempuh kira-kira 11 menit.

Baca juga:

"Secara umum akses menuju tempat kami sangat mudah dicapai karena berada di pusat Kota Batu. Untuk aksesnya bisa menggunakan kendaraan apa pun, termasuk bus berukuran besar, karena kami memiliki area parkir yang memadai," terang Kabiro IT Kusuma Agrowisata, Chairul Rifkie kepada Kompas.com, Kamis (27/4/2023).

Selain memetik buah, wisatawan juga bisa berenang di waterpark, berburu spot Instagramable di De Tjangkul, menjajal kegiatan outbound, berkemah, dan menginap di hotel. Seluruhnya ada di dalam kawasan yang sama.

Jika ingin menghabiskan waktu di tempat ini, simak beberapa tips berwisatanya terlebih dahulu:

Tips wisata ke Kusuma Agrowisata Kota Batu

1. Waktu berkunjung terbaik untuk petik buah

Ilustrasi buah apel yang bisa dipetik di Kusuma Agrowisata di Kota Batu, Jawa Timur.Dok. Kusuma Agrowisata Ilustrasi buah apel yang bisa dipetik di Kusuma Agrowisata di Kota Batu, Jawa Timur.

Buah yang bisa dipetik di Kusuma Agrowisata, antara lain buah apel, jambu, jeruk, naga merah, dan stroberi.

Beberapa buah hanya bisa dipetik pada waktu-waktu tertentu. Oleh sebab itu, jika ingin mengincar buah-buah tertentu, wisatawan dianjurkan memastikan terlebih dahulu ke pihak pengelola.

"Tergantung petik buah yang diinginkan karena beda jenis buah maka beda juga musim panennya. Untuk yang ready (siap dipetik) sepanjang musim biasanya adalah jambu dan jeruk," kata Chairul.

Baca juga: 6 Museum di Batu, Bisa Wisata Sekaligus Belajar

2. Kata kunci di Google Maps

Chairul menyarankan untuk memasukkan kata kunci "Kusuma Agrowisata Hotel" sebagai titik lokasi bagi wisatawan yang ingin menuju tempat wisata tersebut menggunakan Google Maps.

Dengan demikian, wisatawan akan langsung diarahkan ke lokasi.

Baca juga: Liburan ke Kota Batu dan Malang, Awas Jalur Rawan Rem Blong di Klemuk

Halaman:


Terkini Lainnya

Panduan Lengkap ke Desa Wisata Koto Kaciak, Simak Sebelum Datang

Panduan Lengkap ke Desa Wisata Koto Kaciak, Simak Sebelum Datang

Travel Tips
Traveloka Resmikan Wahana Baru di Kidzania Jakarta, Ada Diskon 25 Persen

Traveloka Resmikan Wahana Baru di Kidzania Jakarta, Ada Diskon 25 Persen

Travel Update
Barcelona Hapus Rute Bus dari Google Maps, Ini Alasannya

Barcelona Hapus Rute Bus dari Google Maps, Ini Alasannya

Travel Update
4 Tips Berkunjung ke Desa Wisata Koto Kaciak, Datang Pagi Hari

4 Tips Berkunjung ke Desa Wisata Koto Kaciak, Datang Pagi Hari

Travel Tips
Cara Menuju ke Desa Wisata Lerep Kabupaten Semarang

Cara Menuju ke Desa Wisata Lerep Kabupaten Semarang

Jalan Jalan
4 Oleh-Oleh Desa Wisata Koto Kaciak, Ada Rinuak dan Celana Gadebong

4 Oleh-Oleh Desa Wisata Koto Kaciak, Ada Rinuak dan Celana Gadebong

Travel Tips
Istana Gyeongbokgung di Korea Akan Buka Tur Malam Hari mulai Mei 2024

Istana Gyeongbokgung di Korea Akan Buka Tur Malam Hari mulai Mei 2024

Travel Update
Desa Wisata Lerep, Tawarkan Paket Wisata Alam Mulai dari Rp 60.000

Desa Wisata Lerep, Tawarkan Paket Wisata Alam Mulai dari Rp 60.000

Jalan Jalan
Itinerary Seharian Sekitar Museum Mpu Tantular Sidoarjo, Ngapain Saja?

Itinerary Seharian Sekitar Museum Mpu Tantular Sidoarjo, Ngapain Saja?

Jalan Jalan
 7 Olahraga Tradisional Unik Indonesia, Ada Bentengan

7 Olahraga Tradisional Unik Indonesia, Ada Bentengan

Jalan Jalan
5 Tips Liburan dengan Anak-anak Menggunakan Kereta Api Jarak Jauh

5 Tips Liburan dengan Anak-anak Menggunakan Kereta Api Jarak Jauh

Travel Tips
Mengenal Desa Wisata Koto Kaciak, Surga Budaya di Kaki Bukit Barisan

Mengenal Desa Wisata Koto Kaciak, Surga Budaya di Kaki Bukit Barisan

Jalan Jalan
Aktivitas Wisata di Bromo Ditutup mulai 25 April 2024, Ini Alasannya

Aktivitas Wisata di Bromo Ditutup mulai 25 April 2024, Ini Alasannya

Travel Update
Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Bali Jadi Tuan Rumah Acara UN Tourism tentang Pemberdayaan Perempuan

Travel Update
Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Hari Kartini, Pelita Air Luncurkan Penerbangan dengan Pilot dan Awak Kabin Perempuan

Travel Update
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com