KOMPAS.com - Presiden Republik Indonesia (RI) Joko Widodo (Jokowi) mengajak para pemimpin ASEAN tengah menikmati suasana matahari tenggelam atau sunset dari atas kapal pinisi di perairan Pelabuhan Labuan Bajo, Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur (NTT), Rabu (10/5/2023).
Adapun aktivitas ini sejalan dengan niatan Presiden Jokowi untuk menjadikan KTT ke-42 ASEAN 2023 sebagai momentum untuk mempromosikan Labuan Bajo agar makin dikenal dunia.
Sebagaimana disampaikan Presiden Jokowi setibanya di Bandara Komodo, Labuan Bajo, pada Minggu (7/5/2023).
Baca juga:
"Ini momentum yang sangat baik kita adakan KTT ASEAN di Labuan Bajo untuk mempromosikan Labuan Bajo, supaya semua dunia tahu di Indonesia ada yang namanya Labuan Bajo di Nusa Tenggara Timur," kata Presiden Jokowi mengutip keterangan resmi yang Kompas.com terima, Rabu (10/5/2023).
Kegiatan menikmati suasana matahari tenggelam itu dilakukan Presiden Jokowi usai rangkaian acara sidang pleno dan pertemuan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ke-42 ASEAN 2023 rampung terlaksana pada hari yang sama.
Awalnya, Presiden Jokowi menunggu rombongan pemimpin ASEAN bersama para pendampingnya tiba di Hotel Meruorah sebelum mobil mereka bertolak ke dermaga Marina Labuan Bajo, menuju kapal pinisi yang akan ditumpangi.
Sekitar pukul 16.51 WITA, iring-iringan para pemimpin ASEAN pun tiba di dermaga Marina Labuan Bajo, dipimpin mobil yang ditumpangi Presiden Jokowi bersama Ibu Negara Iriana Joko Widodo.
Setelah itu, Presiden Jokowi dan Iriana segera naik ke geladak kapal pinisi yang disiapkan, untuk menikmati suasana matahari tenggelam di perairan Labuan Bajo.
Baca juga: Pelabuhan Marina Labuan Bajo, Lokasi Delegasi KTT ASEAN Berburu Sunset
Disusul Sultan Brunei Darussalam Hassanal Bolkiah yang tiba didampingi Pangeran 'Abdul Mateen. Sesudahnya, secara bergantian satu per satu pemimpin ASEAN secara bergantian naik ke geladak kapal pinisi.
Di atas geladak kapal pinisi, telah tersedia kursi-kursi yang disusun melingkari meja sebagai tempat para pemimpin ASEAN dan pendampingnya bercengkerama menghabiskan senja.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.