Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ada 4 Jadwal Travel Fair Sepanjang Mei-Juni 2023, Catat Tanggalnya!

Kompas.com - 17/05/2023, 06:15 WIB
Suci Wulandari Putri Chaniago,
Nabilla Tashandra

Tim Redaksi

3. 9 th Bali & Beyond Travel Fair

Dikutip dari laman resmi Kementerian Luar Negeri, akan ada pameran perjalanan 9th Bali and Beyond Travel Fair (BBTF) yang diselenggarakan secara hybrid di Bali International Convention Center (BICC), Nusa Dua, Bali pada 14-17 Juni 2023.

Pameran wisata ini mengadakan acara business to business (B2B) yang akan menghubungkan pembeli dan penjual untuk kepentingan bisnis yang saling menguntungkan.

Pameran ini bertujuan untuk mempromosikan pariwisata berkualitas, yang mana wisatawan meningkatkan perjalanan di destinasi wisata melalui perilaku dan sikap yang bertanggung jawab.

Baca juga: 4 Cara Mendapatkan Tiket Pesawat Murah, Jangan Pesan Kelamaan

Pendaftaran peserta pameran secara offline sudah dibuka hingga 30 April 2023 lalu, sementara pendaftaran peserta secara online masih dibuka hingga Mei 2023.

4. Gebyar Wisata Nusantara Expo 2023

Dikutip dari laman Instagram @gebyarwisata_official, acara pameran wisata dan perjalanan Gebyar Wisata Nusantara Expo 2023 akan digelar pada 8-11 Juni 2023 di Smesco Exhibition Hall, Jakarta.

Pada pameran ini akan ada beragam informasi seputar destinasi wisata dan produk ekonomi kreatif di Indonesia.

Baca juga: Pengalaman Cari Tiket Pesawat Murah di Dwidayatour Carnival 2023, Prosesnya Gampang

Beberapa pelaku wisata yang akan hadir pada pameran kali ini yakni agen perjalanan, destinasi wisata domestik, pengelola hotel dan resort, produk budaya, kapal pesiar, industri pariwisata, dan produk kreatif.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com